Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KPU Tetapkan Kursi DPRD Banyumas, PDI-P Ajukan Penggantian 1 Caleg Terpilih

Kompas.com - 29/05/2024, 14:55 WIB
Fadlan Mukhtar Zain,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

BANYUMAS, KOMPAS.com - Setelah sempat tertunda, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banyumas menetapkan 50 calon anggota legislatif (caleg) DPRD Banyumas terpilih dalam rapat pleno terbuka, Selasa (28/5/2024) malam.

"Rapat pleno kami laksanakan setelah adanya surat dari KPU RI pascaputusan MK (Mahkamah Konstitusi)," kata Ketua KPU Banyumas Rofingatun Khasanan kepada wartawan, Rabu (29/5/2024).

Baca juga: Setelah 20 Tahun, PKB Akhirnya Punya Kursi di DPRD Kota Yogyakarta

Seperti diketahui, penetapan caleg terpilih sempat tertunda karena ada permohonan perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU) ke MK yang diajukan caleg Partai Demokrat daerah pemilihan (dapil) 1, Maryatin.

Dalam pileg 2024 ini, PDI-P masih mendominasi perolehan kursi DPRD Banyumas. Partai berlogo banteng ini mendapatkan 17 kursi, kemudian disusul PKB (9 kursi), Gerindra (7 kursi), PKS (6 kursi), Golkar (5 kursi).

Kemudian Partai Demokrat dan PAN masing-masing memperoleh dua kursi. Sedangkan PPP dan Partai Nasdem masing-masing mendapat satu kursi.

Sementara itu, PDI-P mengajukan permohonan penggantian caleg terpilih Dapil 3 atas nama Kartika Dewi Wulandari.

Rofingatun mengatakan, telah menerima pengajuan tersebut. Selanjutnya, KPU akan melakukan klarifikasi terhadap pimpinan DPC PDI-P.

Setelah tahapan klarifikasi, kata Rofingatun, pengganti yang akan ditetapkan yaitu caleg dengan nomor urut perolehan suara berikutnya dari dapil yang sama.

"Sesuai Pasal 48, dalam satu klausulnya disebutkan, untuk penetapan anggota DPRD Banyumas yang mengundurkan diri, maka dilakukan klarifikasi dan digelar pleno tertutup untuk perubahan SK untuk calon terpilih," jelas Rofingatun.

Berikut daftar lengkap caleg DPRD Banyumas terpilih:

Dapil Banyumas 1:

  1. Imam Santosa, SH (PKB)
  2. Ir. Budiyono (Gerindra)
  3. Rellya Venny Octalia (PDI Perjuangan)
  4. drg. Andreas Kartikosari (PDI Perjuangan)
  5. Sandung Wijoko (PDI Perjuangan)
  6. Andik Pegiarto (Golkar)
  7. Atik Luthfiyah (PKS)
  8. Abdullah Arif Budiman, SE (Demokrat)

Dapil Banyumas 2:

  1. Dukha Ngabdul Wasih (PKB)
  2. Tati Irawati (PKB)
  3. Muh. Erlangga Adinugraha (Gerindra)
  4. Ito Anjarini, S.Sos (PDI Perjuangan)
  5. Agus Priyanggodo (PDI Perjuangan)
  6. dr. Henry Cristianto (PDI Perjuangan)
  7. H. Supangkat, SH, MH (Golkar)
  8. Eko Pramono (PKS)
  9. Iwan Supriyanto, SH, MH (Demokrat)

Dapil Banyumas 3:

  1. Imam Ahfas, S.Pd (PKB)
  2. Mustofa, S.Ag (PKB)
  3. H. Rachmat Imanda, SE, Ak (Gerindra)
  4. Andri Kusmayadi, ST (PDI Perjuangan)
  5. Didi Rudiyanto, SE, MM (PDI Perjuangan)
  6. Kartika Dewi Wulandari, A.Md.KL (PDI Perjuangan)
  7. Arief Dwi Kusumawardhana, SE (Golkar)
  8. Dedi Supriyanto (PKS)
  9. Muchtar Nasir (PAN)

Dapil Banyumas 4:

  1. H. Ahmad Darisun (PKB)
  2. Hj. Yuningsih (Gerindra)
  3. Subagyo, S.Pd, M.Si (PDI Perjuangan)
  4. Jasmin, SH (PDI Perjuangan)
  5. Wawan Yuwandha (PDI Perjuangan)
  6. Dodet Suryondaru Maduranto (Golkar)
  7. Sutrisno Rudiyanto (PKS)
  8. Cipto Pujiharso, SE (PAN)

Baca juga: MK Tolak Gugatan PPP soal Perpindahan 21.000 Suara ke Partai Garuda di 4 Dapil

Dapil Banyumas 5:

  1. Dr. Mugiharti, S.Pd, MM (PKB)
  2. Siswondo (Gerindra)
  3. Agus Supriyanto (PDI Perjuangan)
  4. H. Samsudin Tirta, SE, MM (PDI Perjuangan)
  5. Merakarno Ra’husna Taruno, ST (PDI Perjuangan)
  6. Setia Budiyanto, SH (Golkar)
  7. Joko Pramono, SE (PKS)
  8. Balqis Fadilah, SHI, MPd (PPP)

Dapil Banyumas 6:

  1. Dwi Asih Lintarti (PKB)
  2. H. Woro Sulistiyono, SH (PKB)
  3. Bobby Listyo Widjatmoko, SH (Gerindra)
  4. Alfiatun Khasanah, S.Tr.Keb (Gerindra)
  5. H. Anang Agung Kostrad Diharto (PDI Perjuangan)
  6. Trisno Sudarso (PDI Perjuangan)
  7. Nartam Andrea Nusa (Nasdem)
  8. Slamet Sukoco, STP (PKS).
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bocah 13 Tahun Dicabuli Ayah Tiri hingga Hamil, Ibu Korban Tahu Perbuatan Pelaku

Bocah 13 Tahun Dicabuli Ayah Tiri hingga Hamil, Ibu Korban Tahu Perbuatan Pelaku

Regional
Takut Dimarahi, Seorang Pelajar Minta Tolong Damkar Ambilkan Rapor

Takut Dimarahi, Seorang Pelajar Minta Tolong Damkar Ambilkan Rapor

Regional
Cerita Tatik, Dua Dekade Jualan Gerabah Saat Grebeg Besar Demak

Cerita Tatik, Dua Dekade Jualan Gerabah Saat Grebeg Besar Demak

Regional
BNPB Pasang EWS dengan CCTV di Sungai Berhulu dari Gunung Marapi

BNPB Pasang EWS dengan CCTV di Sungai Berhulu dari Gunung Marapi

Regional
PPDB SMA/SMK Dibuka Malam Ini, Pj Gubernur Banten Ultimatum Tak Ada Titip Menitip Siswa

PPDB SMA/SMK Dibuka Malam Ini, Pj Gubernur Banten Ultimatum Tak Ada Titip Menitip Siswa

Regional
Kasus Ayah Bunuh Anak di Serang, Warga Lihat Pelaku Kabur Bawa Golok dengan Bercak Darah

Kasus Ayah Bunuh Anak di Serang, Warga Lihat Pelaku Kabur Bawa Golok dengan Bercak Darah

Regional
4 Orang Tewas Ditabrak Mobil Elf di Aceh Timur, Ini Kronologinya

4 Orang Tewas Ditabrak Mobil Elf di Aceh Timur, Ini Kronologinya

Regional
Pilkada Salatiga Rawan Politik Uang, Gerindra Sebut Elektabilitas Tinggi Tak Jaminan Terpilih

Pilkada Salatiga Rawan Politik Uang, Gerindra Sebut Elektabilitas Tinggi Tak Jaminan Terpilih

Regional
Sebelum Bunuh Anaknya, Pria di Serang Banten Sempat Minta Dibunuh

Sebelum Bunuh Anaknya, Pria di Serang Banten Sempat Minta Dibunuh

Regional
Berantas Judi Online, Ponsel Aparat di Polres Bengkulu Utara Diperiksa

Berantas Judi Online, Ponsel Aparat di Polres Bengkulu Utara Diperiksa

Regional
KAI Tanjungkarang Tutup Perlintasan Sebidang Liar di Martapura

KAI Tanjungkarang Tutup Perlintasan Sebidang Liar di Martapura

Regional
Ayah di Serang Bunuh Balitanya yang Tidur Pulas, Ada Sang Ibu dan Kakak di TKP

Ayah di Serang Bunuh Balitanya yang Tidur Pulas, Ada Sang Ibu dan Kakak di TKP

Regional
Butuh Uang untuk Judi Online, Remaja 14 Tahun Curi Sepeda Motor

Butuh Uang untuk Judi Online, Remaja 14 Tahun Curi Sepeda Motor

Regional
Mengintip Persiapan Warga Kalibeji Semarang untuk Sambut Jokowi, Lembur Kerja Bakti Selama 4 Hari

Mengintip Persiapan Warga Kalibeji Semarang untuk Sambut Jokowi, Lembur Kerja Bakti Selama 4 Hari

Regional
Santri Tewas Terseret Arus Sungai Saat Bersihkan Alat Potong Hewan

Santri Tewas Terseret Arus Sungai Saat Bersihkan Alat Potong Hewan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com