Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Naik ke Candi Borobudur, Jokowi Hanya Sampai Lantai 3 karena Cape

Kompas.com - 25/05/2024, 13:59 WIB
Egadia Birru,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

MAGELANG, KOMPAS.com – Presiden Joko Widodo alias Jokowi mengajak keluarganya naik ke Candi Borobudur di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, Sabtu (25/5/2024) pagi.

Ia hanya sampai di lantai 3 bangunan candi karena cape. Sedangkan, putra dan dua cucunya sampai ke lantai 9.

Jokowi mengajak dua cucunya, Jan Ethes Srinarendra dan La Lembah Manah, naik ke Candi Borobudur.

Orangtua mereka, Gibran Rakabuming Raka dan Selvi Ananda, mengikuti dari belakang.

Baca juga: Presiden Jokowi Ajak Cucu Naik ke Candi Borobudur, Gibran Mengikuti

 

Ada pula seorang anak dari staf khusus Gedung Agung, Istana Kepresidenan Yogyakarta.

Sementara, Ibu Negara, Iriana Jokowi tidak ikut dan hanya duduk di halaman candi dengan dipayungi rimbunan pohon.

Staf Museum dan Cagar Budaya Unit Warisan Dunia Borobudur, Hari Setiawan menjadi pemandu keluarga Jokowi dalam kunjungan tersebut.

Kepada Jokowi, Hari menjelaskan tentang pembatasan jumlah kunjungan ke bangunan candi dan pemakaian alas kaki khusus bernama upanat sebagai syarat naik ke candi.

Keluarga Jokowi sempat terlihat melepas alas kaki dan menggantinya dengan upanat.

“Beliau menyambut baik, memberi tanggapan positif terkait dengan pembatasan jumlah kunjungan. Saya jelaskan, kalau itu tidak dibatasi akan mengakibatkan percepatan kerusakan dan pelapukan Candi Borobudur,” papar dia.

Kepada putra sulung Jokowi, Gibran, Hari menyampaikan, adanya narasi yang salah bahwa Candi Borobudur merupakan tujuh keajaiban dunia.

Narasi yang tepat, lanjut dia, bahwa bangunan bersejarah tersebut adalah warisan budaya dunia.

Adapun, Jan Ethes tertarik dengan relief dan stupa. Hari bilang, Jokowi sempat menguji cucu pertamanya itu dengan membandingkan Candi Borobudur dan Candi Prambanan.

“Presiden Jokowi hanya sampai ke lantai 3 atau lorong pertama di sisi timur. Beliau berhenti di situ, dan menyampaikan kepada Mas Ethes, ‘Mas Ethes sana naik sama Pak Hari saja. Eyang di sini saja, cape'," beber dia.

Kecuali Jokowi, rombongan lain mencapai lantai 9 candi.

Baca juga: Ribuan Lampion Waisak Hiasi Langit Candi Borobudur, Bikin Peserta Terharu

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PPDB SMA/SMK Dibuka Malam Ini, Pj Gubernur Banten Ultimatum Tak Ada Titip Menitip Siswa

PPDB SMA/SMK Dibuka Malam Ini, Pj Gubernur Banten Ultimatum Tak Ada Titip Menitip Siswa

Regional
Kasus Ayah Bunuh Anak di Serang, Warga Lihat Pelaku Kabur Bawa Golok dengan Bercak Darah

Kasus Ayah Bunuh Anak di Serang, Warga Lihat Pelaku Kabur Bawa Golok dengan Bercak Darah

Regional
4 Orang Tewas Ditabrak Mobil Elf di Aceh Timur, Ini Kronologinya

4 Orang Tewas Ditabrak Mobil Elf di Aceh Timur, Ini Kronologinya

Regional
Pilkada Salatiga Rawan Politik Uang, Gerindra Sebut Elektabilitas Tinggi Tak Jaminan Terpilih

Pilkada Salatiga Rawan Politik Uang, Gerindra Sebut Elektabilitas Tinggi Tak Jaminan Terpilih

Regional
Sebelum Bunuh Anaknya, Pria di Serang Banten Sempat Minta Dibunuh

Sebelum Bunuh Anaknya, Pria di Serang Banten Sempat Minta Dibunuh

Regional
Berantas Judi Online, Ponsel Aparat di Polres Bengkulu Utara Diperiksa

Berantas Judi Online, Ponsel Aparat di Polres Bengkulu Utara Diperiksa

Regional
KAI Tanjungkarang Tutup Perlintasan Sebidang Liar di Martapura

KAI Tanjungkarang Tutup Perlintasan Sebidang Liar di Martapura

Regional
Ayah di Serang Bunuh Balitanya yang Tidur Pulas, Ada Sang Ibu dan Kakak di TKP

Ayah di Serang Bunuh Balitanya yang Tidur Pulas, Ada Sang Ibu dan Kakak di TKP

Regional
Butuh Uang untuk Judi Online, Remaja 14 Tahun Curi Sepeda Motor

Butuh Uang untuk Judi Online, Remaja 14 Tahun Curi Sepeda Motor

Regional
Mengintip Persiapan Warga Kalibeji Semarang untuk Sambut Jokowi, Lembur Kerja Bakti Selama 4 Hari

Mengintip Persiapan Warga Kalibeji Semarang untuk Sambut Jokowi, Lembur Kerja Bakti Selama 4 Hari

Regional
Santri Tewas Terseret Arus Sungai Saat Bersihkan Alat Potong Hewan

Santri Tewas Terseret Arus Sungai Saat Bersihkan Alat Potong Hewan

Regional
'Long Weekend', Kunjungan Wisatawan di Magelang Naik 5 Kali Lipat

"Long Weekend", Kunjungan Wisatawan di Magelang Naik 5 Kali Lipat

Regional
Soal Pilkada Solo, Gusti Bhre: Masih Fokus Pura Mangkunegaran

Soal Pilkada Solo, Gusti Bhre: Masih Fokus Pura Mangkunegaran

Regional
Ayah yang Bunuh Anaknya di Banten Dikenal Sayang Keluarga

Ayah yang Bunuh Anaknya di Banten Dikenal Sayang Keluarga

Regional
ODGJ di Bima Kejar Polisi dengan Parang

ODGJ di Bima Kejar Polisi dengan Parang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com