Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diduga Akan Tawuran, 36 Remaja Digelandang ke Polresta Magelang

Kompas.com - 15/05/2024, 07:30 WIB
Egadia Birru,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

MAGELANG, KOMPAS.com – Sebanyak 36 remaja digelandang ke Polresta Magelang karena diduga akan tawuran, Selasa (14/5/2024) petang.

Tawuran ini melibatkan mayoritas pelajar SMP dari tiga kecamatan.

Personel Korps Bhayangkara tiba di Polresta Magelang sekitar pukul 17.30 WIB. Mereka membawa puluhan remaja dengan truk dan pikap. Sebagian polisi menaiki sepeda motor yang dibawa para remaja.

Mereka yang masih anak-anak itu dibariskan di halaman belakang markas. Sambil jongkok dan bertelanjang dada, pemuda-pemuda tanggung itu menjawab pertanyaan dari polisi.

Baca juga: Update Tawuran Pelajar di Yogyakarta, 6 Dikembalikan ke Orangtua, Satu Diproses Hukum

Kabag Ops Polresta Magelang, Kompol Eko Mardiyanto mengatakan, pihaknya mendapat informasi rencana tawuran di persawahan Desa Wanurejo, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang.

Kendati demikian, aksi tersebut berhasil digagalkan oleh polisi.

Hasil pemeriksaan menunjukkan puluhan anak berasal dari Kecamatan Grabag, Mungkid, dan Borobudur.

Baca juga: Mengantuk, Pelajar Bonceng Tiga di Magelang Nyungsep di Sungai Pabelan, Dirawat di RSUD Muntilan


Puluhan digelandang ke Mapolresta Magelang

 

Polisi pun menggelandang 36 anak berikut 22 sepeda motor.

“Mereka mengaku sedang pesta kelulusan. Anak-anak dari Grabag dan Mungkid diundang ke Borobudur melalui media sosial. Tapi, (kami dapat) informasi ada tawuran. Maka, kami cegah supaya itu tidak terjadi,” ungkapnya.

Eko menyebutkan, hanya tiga anak yang tidak sekolah, selebihnya pelajar SMP kelas VIII dan IX.

Mereka juga tidak mengantongi surat izin mengemudi (SIM), mengingat usia kurang dari 17 tahun.

“Karena mereka belum ada izin mengendarai, kami lakukan penindakan tilang. (Motor) kami amankan untuk beberapa waktu,” tegasnya.

Eko menambahkan, orangtua atau wali sudah diminta untuk menjemput mereka.

Baca juga: Viral, Video Diduga Tawuran di Jalan Pramuka Yogyakarta, Ini Kata Polisi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Takut Dimarahi, Seorang Pelajar Minta Tolong Damkar Ambilkan Rapor

Takut Dimarahi, Seorang Pelajar Minta Tolong Damkar Ambilkan Rapor

Regional
Cerita Tatik, Dua Dekade Jualan Gerabah Saat Grebeg Besar Demak

Cerita Tatik, Dua Dekade Jualan Gerabah Saat Grebeg Besar Demak

Regional
BNPB Pasang EWS dengan CCTV di Sungai Berhulu dari Gunung Marapi

BNPB Pasang EWS dengan CCTV di Sungai Berhulu dari Gunung Marapi

Regional
PPDB SMA/SMK Dibuka Malam Ini, Pj Gubernur Banten Ultimatum Tak Ada Titip Menitip Siswa

PPDB SMA/SMK Dibuka Malam Ini, Pj Gubernur Banten Ultimatum Tak Ada Titip Menitip Siswa

Regional
Kasus Ayah Bunuh Anak di Serang, Warga Lihat Pelaku Kabur Bawa Golok dengan Bercak Darah

Kasus Ayah Bunuh Anak di Serang, Warga Lihat Pelaku Kabur Bawa Golok dengan Bercak Darah

Regional
4 Orang Tewas Ditabrak Mobil Elf di Aceh Timur, Ini Kronologinya

4 Orang Tewas Ditabrak Mobil Elf di Aceh Timur, Ini Kronologinya

Regional
Pilkada Salatiga Rawan Politik Uang, Gerindra Sebut Elektabilitas Tinggi Tak Jaminan Terpilih

Pilkada Salatiga Rawan Politik Uang, Gerindra Sebut Elektabilitas Tinggi Tak Jaminan Terpilih

Regional
Sebelum Bunuh Anaknya, Pria di Serang Banten Sempat Minta Dibunuh

Sebelum Bunuh Anaknya, Pria di Serang Banten Sempat Minta Dibunuh

Regional
Berantas Judi Online, Ponsel Aparat di Polres Bengkulu Utara Diperiksa

Berantas Judi Online, Ponsel Aparat di Polres Bengkulu Utara Diperiksa

Regional
KAI Tanjungkarang Tutup Perlintasan Sebidang Liar di Martapura

KAI Tanjungkarang Tutup Perlintasan Sebidang Liar di Martapura

Regional
Ayah di Serang Bunuh Balitanya yang Tidur Pulas, Ada Sang Ibu dan Kakak di TKP

Ayah di Serang Bunuh Balitanya yang Tidur Pulas, Ada Sang Ibu dan Kakak di TKP

Regional
Butuh Uang untuk Judi Online, Remaja 14 Tahun Curi Sepeda Motor

Butuh Uang untuk Judi Online, Remaja 14 Tahun Curi Sepeda Motor

Regional
Mengintip Persiapan Warga Kalibeji Semarang untuk Sambut Jokowi, Lembur Kerja Bakti Selama 4 Hari

Mengintip Persiapan Warga Kalibeji Semarang untuk Sambut Jokowi, Lembur Kerja Bakti Selama 4 Hari

Regional
Santri Tewas Terseret Arus Sungai Saat Bersihkan Alat Potong Hewan

Santri Tewas Terseret Arus Sungai Saat Bersihkan Alat Potong Hewan

Regional
'Long Weekend', Kunjungan Wisatawan di Magelang Naik 5 Kali Lipat

"Long Weekend", Kunjungan Wisatawan di Magelang Naik 5 Kali Lipat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com