KILAS DAERAH

Kilas Daerah Semarang

Melalui Kegiatan Bimbingan Mental, Ketua TP-PKK Kota Semarang Tegaskan Pentingnya Karakter dan Moralitas

Kompas.com - 28/03/2024, 11:52 WIB
Ikhsan Fatkhurrohman Dahlan,
A P Sari

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kota Semarang menggelar bimbingan mental (bintal) yang bertemakan “Dengan Ibadah Ramadhan 1445 H Membangun Karakter Keluarga yang Bermartabat” di Gedung PKK Kota Semarang, Rabu (27/3/2024).

Ketua TP PKK Kota Semarang Alwin Basri mengungkapkan, tema yang dipilih mencerminkan pentingnya memanfaatkan momen Ramadhan sebagai sarana untuk memperkuat karakter dan moralitas.

"Bulan suci umat Islam ini bukan sekadar untuk menahan lapar dan haus, tetapi juga merupakan waktu introspeksi diri, meningkatkan keimanan, serta memperbaiki hubungan antarsesama," ujar Alwin melalui siaran persnya, Kamis (28/3/2024).

Pada kesempatan tersebut, Alwin beserta jajarannya turut menyerahkan santunan dan bantuan sembako dari Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kota Semarang serta Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Semarang bagi Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) kepada 30 anak yatim piatu.

Baca juga: Di Hadapan DPRD, Mbak Ita Paparkan Sejumlah Prestasi Pemkot Semarang Sepanjang 2023

"Melalui santunan ini, kami berharap dapat menjangkau, membantu sesama, serta meningkatkan rasa empati dan kepedulian terhadap orang lain," jelasnya.

Alwin juga mengapresiasi seluruh pihak yang terlibat dalam pemberian santunan maupun bantuan sembako tersebut.

“Kehadiran dan dukungan telah mewujudkan kepedulian nyata terhadap sesama. Semoga kita bisa menjalani Ramadhan dengan penuh keikhlasan dan keberkahan," tutur Alwin.

Di samping itu, ia juga mengatakan bahwa gebyar 10 program PKK akan diselenggarakan di tiap-tiap kecamatan.

Baca juga: Jelang Lebaran, Perjalanan Kereta Api di Daop 4 Semarang Bertambah Jadi 133 Per Hari

“Nanti akan kami adakan sehari sekali pada Mei, Juni, dan Agustus. Hidup jaya PKK," ucapnya.

Baca tentang

Terkini Lainnya

Mayat yang Ditemukan di Trotoar Simpang Sentul Bogor Diduga Korban Tawuran, Ditemukan Luka Sobek di Punggung

Mayat yang Ditemukan di Trotoar Simpang Sentul Bogor Diduga Korban Tawuran, Ditemukan Luka Sobek di Punggung

Regional
Pergerakan Tanah di Cianjur Meluas, 2 Kampung Diungsikan

Pergerakan Tanah di Cianjur Meluas, 2 Kampung Diungsikan

Regional
Cerita Rukijan, Tujuh Tahun Menanti Kabar Anaknya di Depan Pintu Pagar Rumah Mertua...

Cerita Rukijan, Tujuh Tahun Menanti Kabar Anaknya di Depan Pintu Pagar Rumah Mertua...

Regional
Ada Belatung di Nasi Kotak Pesanan, Rumah Makan Padang di Ambon Dipasangi Garis Polisi

Ada Belatung di Nasi Kotak Pesanan, Rumah Makan Padang di Ambon Dipasangi Garis Polisi

Regional
Mengenal Festival Rimpu Mantika, Upaya Pelestarian Kekayaan Budaya Bima

Mengenal Festival Rimpu Mantika, Upaya Pelestarian Kekayaan Budaya Bima

Regional
Terekam CCTV, Begini Detik-detik Penembakan Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto

Terekam CCTV, Begini Detik-detik Penembakan Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto

Regional
Longsor Terjang Lebong Bengkulu, Jalur Lintas Putus, Satu Mobil Masuk Jurang

Longsor Terjang Lebong Bengkulu, Jalur Lintas Putus, Satu Mobil Masuk Jurang

Regional
Dikira Ikan, Pemancing di Kalsel Malah Temukan Mayat yang Tersangkut Mata Kail

Dikira Ikan, Pemancing di Kalsel Malah Temukan Mayat yang Tersangkut Mata Kail

Regional
Geger Penemuan Mayat Pria di Bogor, Tergeletak di Trotoar Dekat Simpang Sentul

Geger Penemuan Mayat Pria di Bogor, Tergeletak di Trotoar Dekat Simpang Sentul

Regional
Kronologi Penembakan di Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Diduga Tolak Bayar Parkir

Kronologi Penembakan di Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Diduga Tolak Bayar Parkir

Regional
Perkosa Siswi SMP, Pria 19 Tahun di Buru Selatan Ditangkap

Perkosa Siswi SMP, Pria 19 Tahun di Buru Selatan Ditangkap

Regional
Kepala Bayi Terpisah Saat Persalinan, Polresta Banjarmasin Bentuk Tim Penyelidikan

Kepala Bayi Terpisah Saat Persalinan, Polresta Banjarmasin Bentuk Tim Penyelidikan

Regional
Tim SAR Gabungan Cari 1 Korban Tertimbun Longsor di Buntao Toraja Utara

Tim SAR Gabungan Cari 1 Korban Tertimbun Longsor di Buntao Toraja Utara

Regional
Pj Gubernur Sumsel: Perempuan Pilar Utama dalam Membangun Keluarga dan Negara

Pj Gubernur Sumsel: Perempuan Pilar Utama dalam Membangun Keluarga dan Negara

Regional
Bangun Sarang Burung Walet di Belakang Gedung, Kantor Desa di Pulau Sebatik Ini Dapat Kas Rp 2 juta Sekali Panen

Bangun Sarang Burung Walet di Belakang Gedung, Kantor Desa di Pulau Sebatik Ini Dapat Kas Rp 2 juta Sekali Panen

Regional
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com