Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kala Semua Penghuni Pasar di Magelang Ini Hormat kepada Sang Merah Putih Setiap Senin...

Kompas.com - 04/03/2024, 15:03 WIB
Egadia Birru,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

MAGELANG, KOMPAS.com – Tak cuma pelajar ataupun ASN yang punya tradisi upacara bendera Merah Putih.

Para pedagang, berikut pengunjung, di Pasar Rejowinangun ternyata melakoni tradisi serupa.

Beberapa menit sebelum jarum panjang tepat di 12, suara sirene berbunyi di Pasar Rejowinangun.

Peringatan ini bukan pertanda akan bahaya, melainkan aba-aba agar semua penghuni di pasar di Kota Magelang, Jawa Tengah, itu menghentikan aktivitas pada pukul 10.00 WIB.

Baca juga: Kuasai Kabupaten Magelang, Suara Prabowo-Gibran Unggul di 18 Kecamatan

Saat itulah lagu "Indonesia Raya" berkumandang. Pedagang, yang sedang mencincang daging ayam, menanggalkan pisaunya sejenak.

Pedagang cabai pun menunda melayani pembeli.

Semuanya mengambil posisi berdiri seraya memberikan hormat kepada Sang Dwiwarna.

Koordinator Keamanan Pasar Rejowinangun, Aipda Matronny, mengatakan, setiap Senin pada pukul 10.00 WIB berlangsung upacara. Kegiatan ini telah dilaksanakan selama tiga tahun.

“Kami (melakukan upacara) untuk menanamkan jiwa nasional, jiwa patriot, jiwa kebangsaan kepada mbok-mbok (pedagang),” ujar Matronny, Senin (4/3/2024).

Matronny memandu upacara bendera dari pos induk. Tiap-tiap blok di lantai 1 dan 2 Pasar Rejowinangun diletakkan bendera Merah Putih.

Sehingga, semua penghuni blok menghadap ke bendera saat memberikan penghormatan.

Baca juga: Pelajar Ketahuan Bawa Senjata Tajam, Polresta Magelang Tutup Peluang Restorative Justice

Pengunjung yang masih berkendara dengan sepeda motor di dalam pasar juga diminta berhenti.

Pintu gerbang utama juga ditutup sementara waktu.

“Pengunjung diminta mematikan mesin. Turun dari motor untuk hormat kepada bendera Merah Putih,” imbuh Matronny.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita Rukijan, Tujuh Tahun Menanti Kabar Anaknya di Depan Pintu Pagar Rumah Mertua...

Cerita Rukijan, Tujuh Tahun Menanti Kabar Anaknya di Depan Pintu Pagar Rumah Mertua...

Regional
Ada Belatung di Nasi Kotak Pesanan, Rumah Makan Padang di Ambon Dipasangi Garis Polisi

Ada Belatung di Nasi Kotak Pesanan, Rumah Makan Padang di Ambon Dipasangi Garis Polisi

Regional
Mengenal Festival Rimpu Mantika, Upaya Pelestarian Kekayaan Budaya Bima

Mengenal Festival Rimpu Mantika, Upaya Pelestarian Kekayaan Budaya Bima

Regional
Terekam CCTV, Begini Detik-detik Penembakan Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto

Terekam CCTV, Begini Detik-detik Penembakan Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto

Regional
Longsor Terjang Lebong Bengkulu, Jalur Lintas Putus, Satu Mobil Masuk Jurang

Longsor Terjang Lebong Bengkulu, Jalur Lintas Putus, Satu Mobil Masuk Jurang

Regional
Dikira Ikan, Pemancing di Kalsel Malah Temukan Mayat yang Tersangkut Mata Kail

Dikira Ikan, Pemancing di Kalsel Malah Temukan Mayat yang Tersangkut Mata Kail

Regional
Geger Penemuan Mayat Pria di Bogor, Tergeletak di Trotoar Dekat Simpang Sentul

Geger Penemuan Mayat Pria di Bogor, Tergeletak di Trotoar Dekat Simpang Sentul

Regional
Kronologi Penembakan di Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Diduga Tolak Bayar Parkir

Kronologi Penembakan di Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Diduga Tolak Bayar Parkir

Regional
Perkosa Siswi SMP, Pria 19 Tahun di Buru Selatan Ditangkap

Perkosa Siswi SMP, Pria 19 Tahun di Buru Selatan Ditangkap

Regional
Kepala Bayi Terpisah Saat Persalinan, Polresta Banjarmasin Bentuk Tim Penyelidikan

Kepala Bayi Terpisah Saat Persalinan, Polresta Banjarmasin Bentuk Tim Penyelidikan

Regional
Tim SAR Gabungan Cari 1 Korban Tertimbun Longsor di Buntao Toraja Utara

Tim SAR Gabungan Cari 1 Korban Tertimbun Longsor di Buntao Toraja Utara

Regional
Pj Gubernur Sumsel: Perempuan Pilar Utama dalam Membangun Keluarga dan Negara

Pj Gubernur Sumsel: Perempuan Pilar Utama dalam Membangun Keluarga dan Negara

Regional
Bangun Sarang Burung Walet di Belakang Gedung, Kantor Desa di Pulau Sebatik Ini Dapat Kas Rp 2 juta Sekali Panen

Bangun Sarang Burung Walet di Belakang Gedung, Kantor Desa di Pulau Sebatik Ini Dapat Kas Rp 2 juta Sekali Panen

Regional
Juru Parkir Hotel di Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung

Juru Parkir Hotel di Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung

Regional
WNA yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Tertangkap Saat Hendak Kabur ke Australia

WNA yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Tertangkap Saat Hendak Kabur ke Australia

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com