Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penyerang Posramil Kisor Maybrat Divonis 18 Tahun Penjara

Kompas.com - 24/06/2023, 17:29 WIB
Maichel,
Andi Hartik

Tim Redaksi

SORONG, KOMPAS.com - Yanwaris Sewa alias Titus Sewa, terdakwa penyerangan Posramil TNI Angkatan Darat yang menyebabkan 4 prajurit gugur di Kisor, Distrik Aifat, Kabupaten Maybrat, Papua Barat Daya, divonis 18 tahun penjara.

Vonis itu dibacakan dalam sidang putusan yang berlangsung di Pengadilan Negeri Sorong pada Kamis (22/6/2023). Sidang dipimpin oleh hakim Bernadus Papendang dan dihadiri jaksa penuntut umum (JPU) Eko Nuryanto dan penasihat hukum terdakwa.

Dalam sidang putusan, hakim Bernard Papendang mengatakan bahwa terdakwa Yanwaris Sewa alias Titus Sewa terbukti bersalah melanggar Pasal 340 KUHP jo Pasal 55 Ayat (1) ke-1 KUHP.

"Terdakwa Yanwaris Sewa alias Yan alias Titus Sewa terbukti menghilangkan nyawa anggota TNI Angkatan Darat bernama Dirman, melanggar Pasal 340 KUHP jo Pasal 55 Ayat (1) ke-1 KUHP," kata Bernard saat membacakan putusan.

Baca juga: Terdakwa Kasus Pembunuhan 4 Anggota TNI di Posramil Kisor Divonis 20 Tahun Penjara, Jaksa Banding

Sementara itu, jaksa penuntut umum, Eko Nuryanto, mengatakan, pihaknya diberi waktu tujuh hari oleh majelis hakim untuk menyikapi putusan tersebut.

Eko menjelaskan, dalam kasus ini terdakwa berperan melakukan pembacokan terhadap korban bernama Dirman.

"Terdakwa ini peran salah satu ikut dalam eksekusi terhadap salah satu korban yang bernama Dirman yang pada saat itu ditemukan di pingir sungai dengan luka robek di perut. Terdakwa ini juga melakukan pembacokan pada bagian kaki sebelah kanan korban," ujar Eko saat dikonfirmasi di Sorong, Sabtu (24/6/2023).

Baca juga: Keluarga Minta Jenazah Terdakwa Penyerangan Posramil Kisor yang Meninggal di Lapas Diotopsi

Pada sidang sebelumnya, pihaknya menuntut terdakwa dengan hukuman penjara seumur hidup lantaran melanggar Pasal 340 KUHP jo pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP.

Yanwaris Sewa alias Yan alias Titus Sewa menjalani sidang di Pengadilan Negeri Sorong lantaran menyerang Pos Koramil atau Posramil milik TNI Angkatn Darat yang berada di Kampung Kisor, Distrik Aifat Selatan, Kabupaten Maybrat, Provinsi Papua Barat Daya, pada Kamis, 2 September 2021, sekitar pukul 03.00 WIT.

Selain menyerang Pos Koramil Kisor, terdakwa bersama rekan-rekannya juga membunuh empat anggota TNI AD, salah satunya adalah Dirman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

[POPULER REGIONAL] Soal Dugaan BAP 8 Pembunuh Vina Dirubah | Bobby Sentil Anggota Dishub Medan

[POPULER REGIONAL] Soal Dugaan BAP 8 Pembunuh Vina Dirubah | Bobby Sentil Anggota Dishub Medan

Regional
Tak Ada Petahana, PKB Optimistis Gus Yusuf Bisa Menang Pilkada Jateng

Tak Ada Petahana, PKB Optimistis Gus Yusuf Bisa Menang Pilkada Jateng

Regional
Kebakaran Rumah di Bantaran Rel Kereta Api Solo, 25 Warga Mengungsi

Kebakaran Rumah di Bantaran Rel Kereta Api Solo, 25 Warga Mengungsi

Regional
Maju Pilkada Solo, Caleg Terpilih Kevin Fabiano Daftar Cawalkot di PDI-P

Maju Pilkada Solo, Caleg Terpilih Kevin Fabiano Daftar Cawalkot di PDI-P

Regional
Sedihnya Hasanuddin, Tabungan Rp 5 Juta Hasil Jualan Angkringan Ikut Terbakar Bersama Rumahnya

Sedihnya Hasanuddin, Tabungan Rp 5 Juta Hasil Jualan Angkringan Ikut Terbakar Bersama Rumahnya

Regional
Maju Lagi di Pilkada, Mantan Wali Kota Tegal Dedy Yon Daftar Penjaringan ke PKS

Maju Lagi di Pilkada, Mantan Wali Kota Tegal Dedy Yon Daftar Penjaringan ke PKS

Regional
Dua Caleg Terpilih di Blora Mundur, Salah Satunya Digantikan Anak Sendiri

Dua Caleg Terpilih di Blora Mundur, Salah Satunya Digantikan Anak Sendiri

Regional
Perajin Payung Hias di Magelang Banjir Pesanan Jelang Waisak, Cuan Rp 30 Juta

Perajin Payung Hias di Magelang Banjir Pesanan Jelang Waisak, Cuan Rp 30 Juta

Regional
9 Rumah di Bantaran Rel Kereta Kota Solo Terbakar

9 Rumah di Bantaran Rel Kereta Kota Solo Terbakar

Regional
Pimpin Aksi Jumat Bersih, Bupati HST Minta Masyarakat Jadi Teladan bagi Sesama

Pimpin Aksi Jumat Bersih, Bupati HST Minta Masyarakat Jadi Teladan bagi Sesama

Regional
Harga Tiket dan Jadwal Travel Semarang-Banjarnegara PP

Harga Tiket dan Jadwal Travel Semarang-Banjarnegara PP

Regional
Sempat Ditutup karena Longsor di Sitinjau Lauik, Jalur Padang-Solok Dibuka Lagi

Sempat Ditutup karena Longsor di Sitinjau Lauik, Jalur Padang-Solok Dibuka Lagi

Regional
Dugaan Korupsi Pengadaan Bandwidth Internet, Plt Kepala Dinas Kominfo Dumai Ditahan

Dugaan Korupsi Pengadaan Bandwidth Internet, Plt Kepala Dinas Kominfo Dumai Ditahan

Regional
KY Tanggapi soal Status Tahanan Kota 2 Terpidana Korupsi di NTB

KY Tanggapi soal Status Tahanan Kota 2 Terpidana Korupsi di NTB

Regional
Pemilik Pajero Pasang Senapan Mesin di Kap, Mengaku Hanya untuk Konten Medsos

Pemilik Pajero Pasang Senapan Mesin di Kap, Mengaku Hanya untuk Konten Medsos

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com