Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nobar Timnas Indonesia Vs Thailand, Depan Balai Kota Solo Diwarnai Sorak-sorai dan Tepuk Tangan

Kompas.com - 16/05/2023, 20:59 WIB
Labib Zamani,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Kawasan Jalan Jenderal Sudirman (Jensud), tepatnya depan Balai Kota Solo, Jawa Tengah, dipadati warga yang nonton bareng pertandingan Timnas Indonesia Vs Thailand dalam final SEA Games 2023, Selasa (16/5/2023) malam.

Kegiatan nonton bareng tersebut dilakukan melalui layar Videotron BNI depan Balai Kota Solo.

Berdasarkan pantauan Kompas.com, pengunjung berdatangan ke lokasi nonton bareng sejak pukul 18.30 WIB. Mereka ada yang memakai kaus Timnas Indonesia, syal merah putih dan atribut suporter Persis Solo.

Pertandingan dimulai pukul 19.30 WIB. Pengunjung bersorak-sorai dan bertepuk tangan ketika Timnas Indonesia menggiring dan mencoba memasukkan bola ke gawang musuh. Ada juga yang menyanyikan yel-yel dan membunyikan horn.

Baca juga: Dipakai Nobar Timnas Indonesia Vs Thailand, Jalan Jenderal Sudirman Solo Ditutup 2 Jam

Seorang pengunjung, Anton berharap Timnas Indonesia bisa menang atas Thailand dalam final SEA Games 2023.

"Harapannya Timnas Indonesia menang," kata dia.

Sebelumnya, Kepala Bidang Lalu Lintas Dishub Kota Solo Ari Wibowo mengatakan, ada penutupan jalan selama dua jam karena ada nonton bareng final SEA Games 2023. Penutupan dimulai pukul 19.00 WIB hingga 21.00 WIB.

Menurut dia, penutupan dimulai Simpang Jensud sampai Bundaran Bundaran Pasar Gede sisi barat. Kendaraan dari selatan wajib belok kiri di simpang Jensud (Bank Indonesia).

"Terus sisi timur median (Jensud) itu masih normal. Dari Warung Pelem Pasar Gede terus lewat depan BRI ke selatan Gladak masih normal," kata Ari di Solo, Jawa Tengah, Selasa.

Ari menambahkan jika warga yang nonton bareng membeludak maka dimungkinkan sisi timur median Jensud juga akan ikut ditutup.

Kendati demikian, pihaknya berharap jalan Jenderal Sudirman bisa dibuka normal selama nonton bareng agar kendaraan dari Warung Pelem - Pasar Gede menuju ke Gladak tetap bisa melintas.

"Nanti petugas Dishub yang kita terjunkan ada 40 orang. Mereka kita sebar," ungkap dia.

Adapun lokasi parkir yang disiapkan yakni Jalan Urip Sumoharjo, Jalan Arifin, Jalan RE Martadinata, Gedung Parkir Ketandan, Liji Wetan dan Benteng Vastenburg.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kronologi Penembakan di Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Diduga Tolak Bayar Parkir

Kronologi Penembakan di Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Diduga Tolak Bayar Parkir

Regional
Perkosa Siswi SMP, Pria 19 Tahun di Buru Selatan Ditangkap

Perkosa Siswi SMP, Pria 19 Tahun di Buru Selatan Ditangkap

Regional
Kepala Bayi Terpisah Saat Proses Persalinan, Polresta Banjarmasin Bentuk Tim Penyelidikan

Kepala Bayi Terpisah Saat Proses Persalinan, Polresta Banjarmasin Bentuk Tim Penyelidikan

Regional
Tim SAR Gabungan Cari 1 Korban Tertimbun Longsor di Buntao Toraja Utara

Tim SAR Gabungan Cari 1 Korban Tertimbun Longsor di Buntao Toraja Utara

Regional
Pj Gubernur Sumsel: Perempuan Pilar Utama dalam Membangun Keluarga dan Negara

Pj Gubernur Sumsel: Perempuan Pilar Utama dalam Membangun Keluarga dan Negara

Regional
Bangun Sarang Burung Walet di Belakang Gedung, Kantor Desa di Pulau Sebatik Ini Dapat Kas Rp 2 juta Sekali Panen

Bangun Sarang Burung Walet di Belakang Gedung, Kantor Desa di Pulau Sebatik Ini Dapat Kas Rp 2 juta Sekali Panen

Regional
Juru Parkir Hotel di Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung

Juru Parkir Hotel di Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung

Regional
WNA yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Tertangkap Saat Hendak Kabur ke Australia

WNA yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Tertangkap Saat Hendak Kabur ke Australia

Regional
25 Ruko di Pasar Bodok Kalbar Terbakar, Diduga akibat Korsleting

25 Ruko di Pasar Bodok Kalbar Terbakar, Diduga akibat Korsleting

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Regional
Seorang Nenek Jatuh dan Diseret Jambret di Pekanbaru, 2 Pelaku Ditangkap

Seorang Nenek Jatuh dan Diseret Jambret di Pekanbaru, 2 Pelaku Ditangkap

Regional
Kronologi Operator Ekskavator di Tanah Datar Terseret Lahar Dingin Saat Bekerja

Kronologi Operator Ekskavator di Tanah Datar Terseret Lahar Dingin Saat Bekerja

Regional
Viral, Video Pedagang Duku Dipalak dan Tas Dirampas Preman di Lampung Tengah

Viral, Video Pedagang Duku Dipalak dan Tas Dirampas Preman di Lampung Tengah

Regional
Marinir Gadungan Tipu Mahasiswi di Lampung, Korban Diajak Menikah hingga Rugi Rp 2,8 Juta

Marinir Gadungan Tipu Mahasiswi di Lampung, Korban Diajak Menikah hingga Rugi Rp 2,8 Juta

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com