Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Mahasiswa dari Norwegia dan Swedia Memainkan Gendang Belek di Lombok Tengah...

Kompas.com - 08/02/2023, 20:41 WIB
Idham Khalid,
Andi Hartik

Tim Redaksi

LOMBOK TENGAH, KOMPAS.com - Sejumlah mahasiswa dari Norwegia dan Swedia memainkan musik tradisional gendang beleq di Desa Adat Sade, Desa Rambutan, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Video mahasiswa saat memainkan musik tradisional itu viral di media sosial Instagram. Tampak para mahasiswa, baik laki-laki maupun perempuan, mengenakan pakaian adat Sasak sambil memainkan berbagai jenis alat musik.

Video yang berdurasi sekitar satu menit itu memperlihatkan para WNA itu memainkan gendang atau kedadok, kenonang, kencreng dan alat musik tradisional lainnya. Tampak para WNA itu membaur dengan sebagian pemain gendang beleq profesional.

Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Desa Adat Sade, Sanah mengungkapkan, ada 18 mahasiswa dari Norwegia dan Swedia yang memainkan gendang beleq di desanya.

Mahasiswa dari Norwegia dan Swedia saat memainkan musik tradisional gendang beleq di Desa Adat Sade, Desa Rambutan, Lombok Tengah.Dok. warga Desa Adat Sade Mahasiswa dari Norwegia dan Swedia saat memainkan musik tradisional gendang beleq di Desa Adat Sade, Desa Rambutan, Lombok Tengah.

Awalnya mereka berjumlah sebanyak 38 orang. 18 orang belajar musik ke Desa Sade, sementara 20 orang lainnya mempunyai agenda lain.

"18 orang ini ingin belajar musik tradisional Lombok. Kalau kegiatannya kemarin itu hari Selasa tanggal 7," kata Sanah melalui sambungan telepon.

Sanah mengatakan, awalnya para mahasiwa itu mengunjungi Desa Sade dan disambut dengan gendang beleq layaknya acara resepsi pernikahan di Lombok.

"Setelah itu mereka mulai belajar alat musik, gamelan, gendang beleq. Kalau untuk jurusan kuliah saya enggak tanya, cuman dapat info, mahasiswa ini suka seni musik," kata Sanah.

Kegiatan tersebut, kata Sanah, sudah yang ke-5 kalinya.

"Ini memang program kita, sudah lima kali kita melaksanakan. Dulu sebelum Covid-19 ada paket main gendang beleq, tapi di atas 2019 itu kita off, dan baru bisa berjalan lagi," kata Sanah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Regional
Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Regional
Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Regional
Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Regional
Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Regional
Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Regional
Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Regional
Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Regional
Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Regional
Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Regional
10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

Regional
Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Regional
Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Regional
Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Regional
Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com