Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Handphone Penjual Jus Buah di Semarang Hilang, Mengaku Kena Gendam Pria Berjaket Ojol

Kompas.com - 01/02/2023, 15:40 WIB
Muchamad Dafi Yusuf,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Rahma Aulia (20), penjual jus buah di Jalan Raya Manyaran, Gunungpati, Kota Semarang mengaku jadi korban gendam atau hipnotis saat melayani pembeli.

Kejadian bermula saat melayani pembeli yang mengenakan jaket Ojek Online (ojol) warna hijau datang ke tempat jualannya pada Selasa (31/1), sekitar pukul 11.25 WIB.

Terduga pelaku gendam datang ke toko Rahma sendirian dengan memesan sebanyak tujuh jus buah. "Kondisi saat kejadian sepi dan mau hujan," jelasnya saat ditemui di lokasi, Rabu (1/2/2023).

Baca juga: Pelecehan Seksual di Titik Nol Kilometer Kota Yogyakarta, Modus Seperti Digendam

Korban mengaku diajak berkomunikasi cukup lama dengan pelaku. Saat lengah, pelaku langsung mengambil handphone milik Rahma.

Saat itu, lanjutnya, pelaku mengaku hanya mau meminjam handphone sebentar. Namun, tiba-tiba handphone milik korban dibawa kabur pelaku menggunakan sepeda motor.

"Saya sadar setelah bahu saya ditepuk penjaga toko yang ada di sebelah tokonya. Setelah itu saya kaget handphone saya ternyata sudah hilang," kata Rahma.

Sebelumnya, pelaku juga berusaha meminjam handphone milik Rahma dengan dalih untuk memfoto nota pembelian jus buah di tokonya.

"Tapi saat itu saya sudah menolak," ungkap dia.

Melalui rekaman CCTV, aktivitas pelaku terekam. Pelaku terlihat mondar-mandir di toko magicom yang lokasinya tak jauh dari toko jus buah milik korban.

"Jadi pelaku ini mondar-mandir di toko magicom sambil nunggu jus buah jadi. Tak tau alasannya apa," kata Rahma.

Kapolsek Gunungpati Kompol Indra Hartono menambahkan, anggota Polsek Gunungpati telah bergerak ke tempat kejadian perkara untuk melakukan penyelidikan.

"Kita akan minta keterangan saksi dan korban. Sampai saat ini korban belum lapor ke Polsek Gunungpati," kata Indra.

Baca juga: Jadi Korban Gendam, Warga Blitar Kehilangan Uang di ATM dan Perhiasan Senilai Rp 130 Juta

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tak Berizin, Aktivitas Pengerukan Pasir oleh PT LIS di Lamongan Dihentikan

Tak Berizin, Aktivitas Pengerukan Pasir oleh PT LIS di Lamongan Dihentikan

Regional
Saksi Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang Mengaku Dilempar Pisau oleh Oknum Polisi

Saksi Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang Mengaku Dilempar Pisau oleh Oknum Polisi

Regional
Dianggap Bertindak Asusila, PNS dan Honorer Bangka Barat Jalani Pemeriksaan Etik

Dianggap Bertindak Asusila, PNS dan Honorer Bangka Barat Jalani Pemeriksaan Etik

Regional
Bikin 20 Kreditur Fiktif, Mantan Pegawai Bank Korupsi KUR Rp 1,2 Miliar

Bikin 20 Kreditur Fiktif, Mantan Pegawai Bank Korupsi KUR Rp 1,2 Miliar

Regional
Sambil Nangis, Calon Mahasiswa Baru Unsoed Curhat ke Rektor, 'Orangtua Saya Buruh, UKT Rp 8 Juta'

Sambil Nangis, Calon Mahasiswa Baru Unsoed Curhat ke Rektor, "Orangtua Saya Buruh, UKT Rp 8 Juta"

Regional
Menparekraf Sandiaga Uno Kunjungi Kampung Tenun di Bima, Beli Kain Motif Renda

Menparekraf Sandiaga Uno Kunjungi Kampung Tenun di Bima, Beli Kain Motif Renda

Regional
Sempat Menghilang, Pedagang Durian 'Sambo' Muncul Lagi di Demak

Sempat Menghilang, Pedagang Durian "Sambo" Muncul Lagi di Demak

Regional
Diajak Menikah, Mahasiswi Ditipu Marinir Gadungan hingga Kehilangan Uang dan Ponsel

Diajak Menikah, Mahasiswi Ditipu Marinir Gadungan hingga Kehilangan Uang dan Ponsel

Regional
Hilang 9 Hari, Nenek 80 Tahun di Sikka Ditemukan Meninggal

Hilang 9 Hari, Nenek 80 Tahun di Sikka Ditemukan Meninggal

Regional
Kesaksian Penumpang KM Bukit Raya Saat Kapal Terbakar, Sempat Disebut Ada Latihan

Kesaksian Penumpang KM Bukit Raya Saat Kapal Terbakar, Sempat Disebut Ada Latihan

Regional
Irjen Pol Purn Johni Asadoma Mendaftar sebagai Calon Gubernur NTT ke PAN

Irjen Pol Purn Johni Asadoma Mendaftar sebagai Calon Gubernur NTT ke PAN

Regional
Jadi Bandara Domestik, SMB II Palembang Tetap Layani Penerbangan ke Jeddah dan Mekkah

Jadi Bandara Domestik, SMB II Palembang Tetap Layani Penerbangan ke Jeddah dan Mekkah

Regional
Mahasiswa di Ambon Tewas Gantung Diri, Diduga karena Masalah Asmara

Mahasiswa di Ambon Tewas Gantung Diri, Diduga karena Masalah Asmara

Regional
Cabuli Anak Tiri Saat Istri Tak di Rumah, Pria di Agam Ditangkap Polisi

Cabuli Anak Tiri Saat Istri Tak di Rumah, Pria di Agam Ditangkap Polisi

Regional
BPBD Minta Warga Lebak Waspadai Hujan Lebat di Malam Hari

BPBD Minta Warga Lebak Waspadai Hujan Lebat di Malam Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com