Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pembangunan Islamic Center, Gibran Minta Warga Tak Khawatir: Ini Masih Survei

Kompas.com - 14/04/2022, 15:02 WIB
Labib Zamani,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka meminta warga Ciderejo Lor, Kelurahan Gilingan, Kecamatan Banjarsari, Solo, Jawa Tengah tidak khawatir dengan rencana pembangunan Islamic Center.

Menurut Gibran, lokasi pembangunan pusat kajian Islam hadiah dari Putra Mahkota Uni Emirat Arab (UEA), Sheikh Mohamed Bin Zayed Al Nahyan belum final.

"Ini kan masih tahap survei. Nak wawancara ro warga ojo meden-medeni sik, mesake warga (kalau wawancara sama warga jangan menakut-nakuti dulu, kasihan warga)," kata Gibran di Solo, Jawa Tengah, Kamis (14/4/2022).

Baca juga: Pemkot Solo Matangkan Lokasi Pembangunan Islamic Center Hadiah Putra Mahkota UEA

Putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu masih akan terus mematangkan lokasi pembangunan Islamic Center.

Sebab lokasi pembangunan Islamic Center tersebut satu kawasan dengan Kantor Detasemen Pembekalan Angkutan (Denbekang) IV-44-04/Surakarta

"Makanya, wong lagi tahap survei kok (ini lagi tahap survei kok). Tahap pengukuran juga. Mengko-mengko (nanti-nanti) habis Lebaran, ya," tutur Gibran.

Pembangunan Islamic Center dilaksanakan oleh pemerintah Uni Emirat Arab (UEA). Pemkot Solo hanya menyediakan lahan pembangunan.

"Kami (Pemkot Solo) hanya penyedia lokasi saja. Nanti tak selesaikan," terang dia.

Baca juga: BEM Se-Solo Raya Pastikan Gelar Demo pada 14 April 2022, Long March dari Ngasopuro hingga Gladak Kota Solo

Sebelumnya, Ketua RT setempat, Wahyudi mengatakan, ada puluhan rumah dan warga menunggu kejelasan atas pengusuran rumah mereka.

"Memang ada rencana pembangunan Islamic Center di lokasi ini. Tapi tadi Pak Gibran bilang kalau Pemkot (Pemerintah Kota) belum mendapatkan solusi, tidak akan dilaksanakan (pembangunan), " kata Wahyudi, kepada Komapas.com, Kamis (14/4/2022).

Wahyudi menambahkan ada beberapa usulan-usulan warga yang telah disampaikan kepada Gibran.

"Ada yang minta relokasi, ada yang minta ganti rugi. Tapi tadi beliau (Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka) bilang kalau ini tanah Pemkot dia bisa jawab. Tapi karena ini tanah KAI (Kereta Api Indonesia) katanya perlu kerja sama sama KAI dulu," jelasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KSAD Jenderal Maruli Simanjuntak Kunjungi Merauke untuk Panen Raya Padi

KSAD Jenderal Maruli Simanjuntak Kunjungi Merauke untuk Panen Raya Padi

Regional
BPOM Telusuri Produk Kosmetik Ilegal di Batam

BPOM Telusuri Produk Kosmetik Ilegal di Batam

Regional
Gunung Lewotobi Laki-laki Kembali Meletus, Warga Diminta Waspada

Gunung Lewotobi Laki-laki Kembali Meletus, Warga Diminta Waspada

Regional
Cerita Chef Restoran Kampung Melayu, Deg-degan Pertama Kali Memasak untuk Presiden

Cerita Chef Restoran Kampung Melayu, Deg-degan Pertama Kali Memasak untuk Presiden

Regional
Buruh Pelabuhan di Banjarmasin Ditemukan Tewas Membusuk, Ketahuan Saat Rekannya Mau Bayar Utang

Buruh Pelabuhan di Banjarmasin Ditemukan Tewas Membusuk, Ketahuan Saat Rekannya Mau Bayar Utang

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Maju Calon Bupati Sumbawa, Syarafuddin Jarot Resmi Daftar di Partai Nasdem

Maju Calon Bupati Sumbawa, Syarafuddin Jarot Resmi Daftar di Partai Nasdem

Regional
Nelayan yang Hilang di Perairan Nusakambangan Ditemukan Tewas

Nelayan yang Hilang di Perairan Nusakambangan Ditemukan Tewas

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Pelni Hentikan Pelayaran Rute Bintan-Natuna Selama Sekitar 20 Hari

Pelni Hentikan Pelayaran Rute Bintan-Natuna Selama Sekitar 20 Hari

Regional
Tergiur Upah Rp 3 Juta, Tukang Nasi Goreng Jadi Kurir Narkoba

Tergiur Upah Rp 3 Juta, Tukang Nasi Goreng Jadi Kurir Narkoba

Regional
Pria Bacok Tetangga di Banyuwangi, Mengamuk karena Halaman Gudang Jadi Lokasi Parkir Tahlilan

Pria Bacok Tetangga di Banyuwangi, Mengamuk karena Halaman Gudang Jadi Lokasi Parkir Tahlilan

Regional
Jokowi Makan Malam di Kampung Melayu Lombok, Pesan Nasi Goreng Istimewa

Jokowi Makan Malam di Kampung Melayu Lombok, Pesan Nasi Goreng Istimewa

Regional
Ada Sengketa, KPU Tunda Penetapan 5 Caleg Terpilih di Sumbar

Ada Sengketa, KPU Tunda Penetapan 5 Caleg Terpilih di Sumbar

Regional
Imbas Letusan Gunung Ruang, 1.324 Warga Dievakuasi Keluar dari Pulau Tagulandang

Imbas Letusan Gunung Ruang, 1.324 Warga Dievakuasi Keluar dari Pulau Tagulandang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com