Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kota Semarang PPKM Level 1, Mal Sudah Diizinkan Beroperasi 100 Persen

Kompas.com - 19/10/2021, 21:28 WIB
Riska Farasonalia,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Kota Semarang, Jawa Tengah, masuk kriteria level 1 dalam perpanjangan PPKM Jawa Bali selama dua pekan mulai 19 Oktober hingga 1 November 2021.

Meskipun sudah banyak pelonggaran yang diberikan, tapi masyarakat tetap diminta disiplin menerapkan protokol kesehatan saat beraktivitas.

Aturan pembatasan dalam perpanjangan PPKM level 1 di Kota Semarang mengacu pada Inmendagri nomor 53 tahun 2021.

Baca juga: Bertemu Ganjar dan Gibran di Semarang, Bima Arya: Intinya, Yang Satu Frekuensi Harus Sering Ngumpul...

Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi merinci beberapa aturan yang diterapkan dengan pembatasan pada PPKM level 1 di Kota Semarang.

"Mal, supermarket kapasitas boleh 100 persen dan buka hingga 22.00 WIB. Lalu ada rumah makan, cafe, resto bisa buka sampai jam 24.00 WIB dengan kapasitas 75 persen," kata Wali Kota yang akrab disapa Hendi di Balai Kota Semarang, Selasa (19/10/2021).

Selain itu, aturan jam operasional sampai pukul. 24.00 WIB dengan kapasitas 75 persen juga diberlakukan untuk pedagang kaki lima, warung makan, lapak jajanan dan lainnya.

Untuk kegiatan seni, budaya, olahraga, dan kegiatan sosial yang dapat menimbulkan keramaian diizinkan dengan kapasitas 50 persen.

"Kegiatan resepsi pernikahan di Inmendagri kapasitas 75 persen namun masih kita batasi hingga 50 persen dari kapasitas," jelas Hendi.

Baca juga: Sepeda Brompton yang Disita Bea Cukai Tanjung Emas Semarang Bakal Dilelang

Selanjutnya, untuk tempat wisata, tempat hiburan hingga bioskop juga diperbolehkan untuk membuka kunjungan maksimal hingga kapasitas 75 persen.

"Tempat ibadah diperbolehkan 50 persen tidak ada pembatasan terkait maksimal jumlah. Kalau dibatasi 100 orang sekarang separuh dari kapasitas tempat ibadah," ungkap Hendi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita Polisi Turis WSL Krui Lampung Hadapi Bule Tak Bisa Bahasa Inggris

Cerita Polisi Turis WSL Krui Lampung Hadapi Bule Tak Bisa Bahasa Inggris

Regional
Buruh Bangunan di Ambon Dibacok OTK Saat Mencari Sang Anak

Buruh Bangunan di Ambon Dibacok OTK Saat Mencari Sang Anak

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Biksu Thudong Tiba di Kelenteng Magelang Minggu Sore

Biksu Thudong Tiba di Kelenteng Magelang Minggu Sore

Regional
[POPULER REGIONAL] Di Balik Kedatangan Elon Musk di Bali | Curhat Remaja Korban Teror Foto Mesum

[POPULER REGIONAL] Di Balik Kedatangan Elon Musk di Bali | Curhat Remaja Korban Teror Foto Mesum

Regional
Hari Kebangkitan Nasional: Sejarah, Latar Belakang, Tokoh, dan Makna

Hari Kebangkitan Nasional: Sejarah, Latar Belakang, Tokoh, dan Makna

Regional
Kronologi Kasus Penganiayaan Pemuda hingga Tewas di Tarakan, Awalnya Korban Dilaporkan Kecelakaan Sepeda

Kronologi Kasus Penganiayaan Pemuda hingga Tewas di Tarakan, Awalnya Korban Dilaporkan Kecelakaan Sepeda

Regional
Instruktur Pilot Korban Pesawat Jatuh di BSD Dimakamkan Besok di Semarang

Instruktur Pilot Korban Pesawat Jatuh di BSD Dimakamkan Besok di Semarang

Regional
Pemuda di Gresik Tewas Usai Motor yang Dikendarainya Menabrak Truk

Pemuda di Gresik Tewas Usai Motor yang Dikendarainya Menabrak Truk

Regional
Banjir Kepulauan Aru, 150 Rumah Terendam, Warga Mengungsi

Banjir Kepulauan Aru, 150 Rumah Terendam, Warga Mengungsi

Regional
Peringati 'Mayday 2024', Wabup Blora Minta Para Pekerja Tingkatkan Kompetensi dan Daya Saing

Peringati "Mayday 2024", Wabup Blora Minta Para Pekerja Tingkatkan Kompetensi dan Daya Saing

Regional
Dinkes Periksa Sampel Makanan Penyebab Keracunan Massal di Brebes

Dinkes Periksa Sampel Makanan Penyebab Keracunan Massal di Brebes

Regional
Viral Pernikahan Sesama Jenis di Halmahera Selatan, Mempelai Perempuan Ternyata Laki-laki

Viral Pernikahan Sesama Jenis di Halmahera Selatan, Mempelai Perempuan Ternyata Laki-laki

Regional
Paman Korban Pesawat Jatuh di BSD Serpong: Entah Kenapa Hari Ini Ingin Kontak Pulu

Paman Korban Pesawat Jatuh di BSD Serpong: Entah Kenapa Hari Ini Ingin Kontak Pulu

Regional
Presiden Jokowi Undang Danny Pomanto untuk Jamu Tamu Peserta World Water Forum 2024 di Bali

Presiden Jokowi Undang Danny Pomanto untuk Jamu Tamu Peserta World Water Forum 2024 di Bali

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com