Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Melihat Warung Mie Atep Belitung yang Pernah Dikunjungi Mantan Presiden

Kompas.com - 11/10/2021, 14:00 WIB
Heru Dahnur ,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

BELITUNG, KOMPAS.com - Usaha warung Mie Atep yang telah berjalan selama 48 tahun di Belitung, Kepulauan Bangka Belitung, masih eksis hingga saat ini.

Warung yang menyediakan menu khas berupa mi kuah udang itu menjadi salah satu tempat kuliner legendaris yang layak untuk dicoba.

Warung Mie Atep berada di tempat strategis pusat Kota Belitung, yakni hanya berjarak belasan meter dari tugu Satam Square.

"Resep Mie Atep ini dulunya berasal dari orangtua untuk masakan keluarga. Lalu, saya coba buka warungnya sejak 1973, kini sudah jalan 48 tahun, mau ulang tahun emas," ujar pendiri warung Mie Atep, Verawaty yang akrab disapa Atep kepada Kompas.com, Senin (11/10/2021).

Baca juga: Siswi SMP di Bangka Belitung Jadi Peserta Olimpiade Sains di Dubai

Dari usaha warung Mie Atep, Verawaty bisa menyekolahkan lima anak, yang dua di antaranya merupakan anak angkat.

Mie Atep yang dijual Verawaty sekilas mirip dengan mi kuah ikan.

Bedanya, Mie Atep diguyur dengan kuah kental, dengan rasa udang yang dominan.

Udang goreng juga dijadikan topping atau tambahan utama berpadu dengan taburan bawang, kentang, dan kerupuk melinjo.

Mie Atep dikenal juga dengan mi Belitung, karena dibuat dan diolah dengan bahan-bahan asli yang ada di Belitung.

Seporsi mi dijual seharga Rp 18.000.

Baca juga: 6 Oleh-oleh Makanan Khas Belitung

Saat ini, warung Mie Atep telah mengantongi sertifikasi halal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI).

"Banyak tamu yang datang karena mau nostalgia, karena waktu kecil atau diajak orang tuanya dulu makan di sini," ujar wanita keturunan Tionghoa yang telah berusia 72 tahun itu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Detik-detik Waisak di Candi Borobudur, 866 Personel Gabungan Disiagakan

Detik-detik Waisak di Candi Borobudur, 866 Personel Gabungan Disiagakan

Regional
Remaja 16 Tahun di Buton Tengah Dicabuli 8 Orang Pria

Remaja 16 Tahun di Buton Tengah Dicabuli 8 Orang Pria

Regional
Pagi Ini Gunung Lewotobi Laki-laki 2 Kali Meletus

Pagi Ini Gunung Lewotobi Laki-laki 2 Kali Meletus

Regional
Wali Kota Makassar Danny Pomanto jadi Narasumber dan Penanggap di 10th WWF 2024

Wali Kota Makassar Danny Pomanto jadi Narasumber dan Penanggap di 10th WWF 2024

Regional
Kapal Nelayan Hilang Kontak di Perairan Rokan Hilir Riau, 2 Korban dalam Pencarian

Kapal Nelayan Hilang Kontak di Perairan Rokan Hilir Riau, 2 Korban dalam Pencarian

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Regional
Rangkaian Kegiatan Hari Raya Waisak 2024 di Candi Borobudur Magelang

Rangkaian Kegiatan Hari Raya Waisak 2024 di Candi Borobudur Magelang

Regional
Dikepung Warga, Penculik Bayi 7 Bulan di Dompu NTB Berhasil Ditangkap Polisi

Dikepung Warga, Penculik Bayi 7 Bulan di Dompu NTB Berhasil Ditangkap Polisi

Regional
Puncak Perayaan Waisak di Borobudur, Ada Festival Lampion Ramah Lingkungan

Puncak Perayaan Waisak di Borobudur, Ada Festival Lampion Ramah Lingkungan

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
[POPULER NUSANTARA] Pegi Terduga Pembunuh Vina Cirebon Ditangkap | Akhir Kasus Norma Risma

[POPULER NUSANTARA] Pegi Terduga Pembunuh Vina Cirebon Ditangkap | Akhir Kasus Norma Risma

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com