Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

102 Perawat Positif Covid-19 di Madiun, 2 Orang Meninggal, Ini Imbauan PPNI

Kompas.com - 01/09/2021, 21:54 WIB
Muhlis Al Alawi,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

MADIUN, KOMPAS.com - Selama pandemi Covid-19, dua perawat dilaporkan meninggal dan 102 perawat terkonfirmasi positif di Kabupaten Madiun, Jawa Timur.

Ketua Persatuan Perawat Nasional Indonesia cabang Kabupaten Madiun, Isa Ansori membenarkan jumlah perawat yang positif Covid-19 mencapai ratusan orang.

Baca juga: Bupati Madiun Kaget Ditegur karena Belum Bayar Insentif Nakes: Kami Sudah Bayarkan Rp 19 Miliar

“Jumlah perawat yang terkonfirmasi positif Covid-19 selama pandemi sebanyak 102 orang. Dan dua perawat meninggal dunia (akibat Covid-19),” kata Isa yang dikonfirmasi Kompas.com, Rabu (1/9/2021).

Isa menyebut, dua perawat yang meninggal akibat Covid-19 itu bertugas di Puskesmas Mlilir dan Puskesmas Dagangan.

Perawat yang bertugas di Puskesmas Dagangan meninggal pada Juli 2021 dan Puskesmas Mlilir pada Mei 2021.

Sebelum meninggal, dua perawat tersebut bertugas di ponkesdes (pondok kesehatan desa). Tugas perawat ponkesdes melakukan pelayanan kesehatan perorangan dan masyarakat di tingkat desa.

“Jadi perawat ponkesdes tugasnya di desa. Di situ ada bidan dan perawat. Mereka juga merawat pasien Covid-19,” ungkap Isa.

Isa menyatakan, ratusan perawat yang positif Covid-19 dan dua yang meninggal sudah mendapatkan vaksin Covid-19 lengkap.

Terhadap fakta itu, ia meminta perawat makin waspada dan terus disiplin menerapkan prokes.

“Kemarin saya sudah sampaikan ke teman-teman sebagai garda terdepan yang menangani pasien Covid-19 harus disiplin menerapkan prokes,” kata Isa.

Tak hanya saat bertugas, lanjut Isa, saat berada di luar tempat kerja, para nakes diminta tidak mengabaikan prokes.

Baca juga: Video Detik-detik Kecelakaan Maut di Madiun yang Viral, Polisi: Jadi Alat Bukti Penyidik

Selain itu para nakes diharapkan menjaga imunitas dengan mengkonsumsi makanan bergizi, vitamin. dan rutin berolahraga.

“Saya sampaikan pertama perhatikan prokes. Kedua harus hati-hati saat berada di luar tempat kerja dan terus menjaga prokes dan ketiga menjaga imunitas,” kata Isa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tim SAR Gabungan Cari 1 Korban Tertimbun Longsor di Buntao Toraja Utara

Tim SAR Gabungan Cari 1 Korban Tertimbun Longsor di Buntao Toraja Utara

Regional
Pj Gubernur Sumsel: Perempuan Pilar Utama dalam Membangun Keluarga dan Negara

Pj Gubernur Sumsel: Perempuan Pilar Utama dalam Membangun Keluarga dan Negara

Regional
Bangun Sarang Burung Walet di Belakang Gedung, Kantor Desa di Pulau Sebatik Ini Dapat Kas Rp 2 juta Sekali Panen

Bangun Sarang Burung Walet di Belakang Gedung, Kantor Desa di Pulau Sebatik Ini Dapat Kas Rp 2 juta Sekali Panen

Regional
Juru Parkir Hotel di Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung

Juru Parkir Hotel di Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung

Regional
WNA yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Tertangkap Saat Hendak Kabur ke Australia

WNA yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Tertangkap Saat Hendak Kabur ke Australia

Regional
25 Ruko di Pasar Bodok Kalbar Terbakar, Diduga akibat Korsleting

25 Ruko di Pasar Bodok Kalbar Terbakar, Diduga akibat Korsleting

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Regional
Seorang Nenek Jatuh dan Diseret Jambret di Pekanbaru, 2 Pelaku Ditangkap

Seorang Nenek Jatuh dan Diseret Jambret di Pekanbaru, 2 Pelaku Ditangkap

Regional
Kronologi Operator Ekskavator di Tanah Datar Terseret Lahar Dingin Saat Bekerja

Kronologi Operator Ekskavator di Tanah Datar Terseret Lahar Dingin Saat Bekerja

Regional
Viral, Video Pedagang Duku Dipalak dan Tas Dirampas Preman di Lampung Tengah

Viral, Video Pedagang Duku Dipalak dan Tas Dirampas Preman di Lampung Tengah

Regional
Marinir Gadungan Tipu Mahasiswi di Lampung, Korban Diajak Menikah hingga Rugi Rp 2,8 Juta

Marinir Gadungan Tipu Mahasiswi di Lampung, Korban Diajak Menikah hingga Rugi Rp 2,8 Juta

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Buntut Pencemaran Laut, DKP Jateng Pastikan Tambak Udang di Karimunjawa Ditutup Tahun Ini

Buntut Pencemaran Laut, DKP Jateng Pastikan Tambak Udang di Karimunjawa Ditutup Tahun Ini

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com