Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lampu di 13 Ruas Jalan Dipadamkan, Kapolres Salatiga: Kami Siapkan Patroli Skala Besar

Kompas.com - 13/07/2021, 16:02 WIB
Dian Ade Permana,
Khairina

Tim Redaksi

SALATIGA, KOMPAS.com - Lampu ruas jalan utama di Kota Salatiga akan dipadamkan mulai pukul 20.00 hingga 24.00 WIB untuk mengurangi mobilitas masyarakat di malam hari.

Pemadaman tersebut dimulai Selasa (13/7/2021) hingga berakhirnya masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat.

Kapolres Salatiga AKBP Rahmad Hidayat mengatakan telah melakukan antisipasi untuk mengurangi kerawanan kriminalitas selama pemadaman lampu tersebut.

"Kami akan melaksanakan patroli skala besar sebagai imbangan dengan melibatkan semua fungsi dan dilaksanakan sepanjang malam saat pemadaman," jelasnya saat dihubungi.

Baca juga: Kurangi Mobilitas Warga, Lampu Jalan di Semarang Dimatikan

Rahmad mengungkapkan saat ini yang menjadi fokus pemerintah adalah menekan penyebaran Covid-19.

"Saya minta semua pihak untuk menerapkan dan mematuhi aturan yang ada di PPKM Darurat. Kita selama ini menerapkan komunikasi yang humanis dan edukatif karena berharap kepada kesadaran masyarakat," ujarnya.

Baca juga: Matikan Lampu Jadi Cara Pelaku Usaha di DIY Kelabui Petugas Selama PPKM Darurat

Sementara Sekretaris Daerah Kota Salatiga Wuri Pudjiastuti mengungkapkan pemadaman Lampu Penerangan Jalan Umum (LPJU) tersebut berdasar masukan Forkompinda Kota Salatiga.

"Saat ini kasus Covid-19 terus turun meski masih terhitung tinggi. Kita berupaya agar zona penyebaran Covid-19 di Salatiga terus membaik. Ini juga kita genjot terus untuk vaksinasi," paparnya.

Wuri mengungkapkan LPJU yang dipadamkan di ruas Jalan Jendera Soedirman, Jl. Kartini, Jl. Monginsidi, Jl. Patimura, Jl. Yos Sudarso. Selanjutnya di Jl. Jenderal Ahmad Yani, Jl. Sukowati, Jl. Adi Sucipto, area Alun-alun Pancasila, Jalan Lingkar Selatan mulai dari Perempatan Kecandran hingga Pulutan. Kemudian di Jalan Fatmawati, Jalan Senjoyo, dan Jalan Brigjen Sudiarto.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pemuda di Gresik Tewas Usai Motor yang Dikendarainya Menabrak Truk

Pemuda di Gresik Tewas Usai Motor yang Dikendarainya Menabrak Truk

Regional
Banjir Kepulauan Aru, 150 Rumah Terendam, Warga Mengungsi

Banjir Kepulauan Aru, 150 Rumah Terendam, Warga Mengungsi

Regional
Peringati 'Mayday 2024', Wabup Blora Minta Para Pekerja Tingkatkan Kompetensi dan Daya Saing

Peringati "Mayday 2024", Wabup Blora Minta Para Pekerja Tingkatkan Kompetensi dan Daya Saing

Regional
Dinkes Periksa Sampel Makanan Penyebab Keracunan Massal di Brebes

Dinkes Periksa Sampel Makanan Penyebab Keracunan Massal di Brebes

Regional
Viral Pernikahan Sesama Jenis di Halmahera Selatan, Mempelai Perempuan Ternyata Laki-laki

Viral Pernikahan Sesama Jenis di Halmahera Selatan, Mempelai Perempuan Ternyata Laki-laki

Regional
Paman Korban Pesawat Jatuh di BSD Serpong: Entah Kenapa Hari Ini Ingin Kontak Pulu

Paman Korban Pesawat Jatuh di BSD Serpong: Entah Kenapa Hari Ini Ingin Kontak Pulu

Regional
Presiden Jokowi Undang Danny Pomanto untuk Jamu Tamu Peserta World Water Forum 2024 di Bali

Presiden Jokowi Undang Danny Pomanto untuk Jamu Tamu Peserta World Water Forum 2024 di Bali

Regional
Pesawat Latih Jatuh di BSD, Saksi: Saat 'Take Off' Cuacanya Normal

Pesawat Latih Jatuh di BSD, Saksi: Saat "Take Off" Cuacanya Normal

Regional
Mahasiswa Unika Santo Paulus NTT Pentas Teater Randang Mose demi Melestarikan Budaya Manggarai

Mahasiswa Unika Santo Paulus NTT Pentas Teater Randang Mose demi Melestarikan Budaya Manggarai

Regional
Bus Surya Kencana Terbalik di Lombok Timur, Sopir Diduga Mengantuk

Bus Surya Kencana Terbalik di Lombok Timur, Sopir Diduga Mengantuk

Regional
Cerita Korban Banjir Lahar Dingin di Sumbar, Cemas Ketika Turun Hujan

Cerita Korban Banjir Lahar Dingin di Sumbar, Cemas Ketika Turun Hujan

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Kapal Ikan Berbendera Rusia Ditangkap di Laut Arafura, 30 ABK Diamankan

Kapal Ikan Berbendera Rusia Ditangkap di Laut Arafura, 30 ABK Diamankan

Regional
Pria di Bandung Ditemukan Tewas Menggantung di Pohon Jambu, Warga Heboh

Pria di Bandung Ditemukan Tewas Menggantung di Pohon Jambu, Warga Heboh

Regional
Kronologi Bayi 1,5 Bulan Tewas Dianiaya Ayah Berusia Muda di Empat Lawang

Kronologi Bayi 1,5 Bulan Tewas Dianiaya Ayah Berusia Muda di Empat Lawang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com