Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

RSUD Babel Isolasi 1 Pasien Suspek Virus Corona yang Baru Datang dari Singapura

Kompas.com - 17/02/2020, 10:40 WIB
Heru Dahnur ,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

PANGKAL PINANG, KOMPAS.com - Seorang pasien suspect corona di RSUD Ir Soekarno Kepulauan Bangka Belitung dipastikan menjalani perawatan isolasi hingga hasil uji laboratorium dinyatakan negatif.

Pasien yang tercatat berusia 71 tahun itu dilarikan ke RSUD setelah mengalami demam dan panas pada H-1.

"Benar sedang dirawat intensif. Kemungkinan 3 hari sampai uji labnya negatif," kata Direktur RSUD Ir Soekarno Babel Armayani Rusli saat dikonfirmasi Kompas.com, Senin (17/2/2020).

Baca juga: 6 Warga Tanjungpinang Suspek Corona Dikarantina di Rumah

Sampel yang diambil petugas medis berupa cairan rongga hidung, mulut dan darah.

"Pasien ini belum dinyatakan terinfeksi virus corona ya, menunggu hasil sampel," pesan Armayani.

Baca juga: RSUP HAM Medan: 1 Pasien Suspek Virus Corona Dinyatakan Negatif

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com