Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Presiden Jokowi Gratiskan Tol Pandaan-Malang untuk Mudik Lebaran

Kompas.com - 13/05/2019, 11:55 WIB
Andi Hartik,
Khairina

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo menggratiskan Tol Pandaan-Malang untuk arus mudik Lebaran 2019.

Hal itu disampaikan Presiden saat meresmikan Tol Pandaan-Malang di pintu gerbang Singosari, Kabupaten Malang, Senin (13/5/2019).

"Tadi saya bisik-bisik kepada pemiliknya jalan tol, Ibu Menteri BUMN (Rini Soemarno). Jangan sampai bayar dulu, sampai lebaran. Gratisin dulu sampai Lebaran. Sampai Lebaran saja jangan lama-lama," katanya dalam sambutannya.

Baca juga: Usai Diresmikan, Tol Pandaan-Malang Akan Dibuka Gratis hingga 2 Minggu

"Masak yang minta presiden nggak diberi," imbuhnya disambut tawa yang hadir.

Tol Pandaan-Malang dibangun sepanjang 38,4 kilometer. Meski begitu, ruas tol yang diresmikan hanya seksi 1 hingga 3 sepanjang 30,6 kilometer, yakni dari Pandaan, Kabupaten Pasuruan hingga Singosari, Kabupaten Malang.

Sedangkan sisanya, seksi 4 sampai 5 sepanjang 7,8 kilometer dari Singosari hingga Kota Malang masih pada tahap konstruksi.

Jokowi berharap, diresmikannya tol tersebut dapat mempermudah mobilitas kendaraan dari dan ke arah Malang.

"Semoga tol ini bisa mempercepat mobilitas orang, barang dan jasa," katanya.

Baca juga: Usai Dilantik Jokowi, Gubernur Maluku Utara Minta Jalan Tol

Dengan demikian, Jokowi juga berharap pertumbuhan ekonomi di Malang menjadi lebih baik.

"Kita harapkan pertumbuhan ekonomi menjadi lebih baik dan lebih cepat," jelasnya.

Sementara itu, Tol Pandaan-Malang menjadikan Surabaya dan Malang terhubung jalan bebas hambatan.

Sebelumnya, jalan tol dari Surabaya hanya terhenti di Pandaan, Kabupaten Pasuruan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com