Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Petugas Pemilu 2019 yang Gugur di Grobogan Jadi 4 Orang

Kompas.com - 25/04/2019, 19:58 WIB
Puthut Dwi Putranto Nugroho,
Farid Assifa

Tim Redaksi

GROBOGAN, KOMPAS.com - Berdasarkan data KPU Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, jumlah petugas penyelenggara Pemilu 2019 di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, yang gugu kembali bertambah. 

Kamis (25/4/2019), seorang anggota KPPS dikabarkan meninggal dunia. Almarhum adalah seorang guru bernama Sri Sudartati (58), warga Kelurahan Grobogan, Kecamatan Grobogan.

Ketika pelaksanaan pesta demokrasi 17 April lalu, yang bersangkutan bertugas sebagai anggota KPPS di TPS 15 Kelurahan Grobogan.

"Kami turut berduka cita sedalam dalamya atas berpulangnya anggota KPPS di Kelurahan Grobogan tersebut. Beliau sempat dirawat di rumah sakit hingga akhirnya meninggal dunia," kata Ketua KPU Grobogan Agung Sutopo saat dihubungi Kompas.com melalui ponsel.

Baca juga: #IndonesianElectionHeroes, 7 Anggota KPPS di Sumut Gugur Saat Bertugas

Sebelum Sri Sudartati ini, tiga petugas penyelenggara Pemilu terlebih dahulu meninggal karena sakit.

Ketiga petugas pemilu 2019 di Grobogan yang tutup usia tersebut yakni seorang anggota KPPS dan 2 petugas Linmas.

Rinciannya, yaitu Suparlan, warga Dusun Ngancar, Desa Kenteng, Kecamatan Toroh, Grobogan. Petugas Linmas yang bertugas di TPS 05 ini meninggal pada Selasa (23/4/2019).

Selanjutnya Munawar, petugas Linmas di TPS 09, Desa Sendangharjo, Kecamatan Karangrayung, Grobogan, meninggal sehari seusai pencoblosan.

Baca juga: Pertama Kali Jadi Petugas KPPS, Niman Gugur Setelah Kelelahan Kawal Pemilu...

 

Sementara itu Djoko Siswoto, anggota KPPS di TPS 10 Desa Nglinduk, Kecamatan Gabus, meninggal pada Sabtu (19/4/2019).

"Benar tiga orang petugas pemilu di Grobogan meninggal dunia. Ketiganya meninggal dunia karena sakit setelah kelelahan. Kemarin, kami sudah bertakziah ke rumah duka," jelas Agung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com