Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3-4 Januari, Jokowi Kunjungi Blitar, Tulungagung, Trenggalek, Ponorogo

Kompas.com - 03/01/2019, 10:32 WIB
M Agus Fauzul Hakim,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

KEDIRI, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) direncanakan melakukan kunjungan kerja ke beberapa wilayah yang ada di Jawa Timur pada 3-4 Januari 2019.

Beberapa wilayah itu diantaranya adalah Kabupaten Blitar, Kabupaten Tulungagung, Kabupaten Trenggalek, serta Kabupaten Ponorogo.

Di beberapa lokasi itu Jokowi direncanakan akan melakukan peninjauan proyek-proyek infrastruktur juga pembagian sertifikat tanah bagi masyarakat.

Di Kabupaten Blitar misalnya, sesuai rencana Jokowi akan tiba sekitar pukul 14.00 WIB dan akan meninjau proyek pengendalian banjir sekaligus saluran irigasi yang ada di Kali Bogel di Kecamatan Sutojayan.

Baca juga: Presiden Serahkan Sertifikat Tanah Wakaf untuk Masjid, Menasah, dan Pesantren di Aceh

"Rencananya juga ada pembagian sertifikat tanah yang akan berlangsung di Pendapa Sasana Adipraja Blitar," ujar Kholik Kabag Humas Pemkab Blitar, Kamis (3/1/2019).

Proyek Kali Bogel, kata Kholik, posisinya cukup penting bagi upaya mengatasi banjir di wilayah sekitarnya. Selain itu, fungsi lain yang tidak kalah penting adalah sebagai saluran irigasi bagi lahan persawahan.

"Saluran irigasi itu cukup penting di kawasan Blitar bagian selatan, bahkan juga sebagian wilayah di Tulungagung," Kholik menambahkan.

Baca juga: Jokowi Akan Relokasi dan Rehabilitasi Daerah Terdampak Tsunami di Lampung Selatan dalam 3 Bulan

Kedatangan Jokowi di Blitar ini merupakan kunjungan kepresidenan yang pertama. Meski demikian, dalam penyambutan ini, Kholik mengungkapkan, tidak ada persiapan-persiapan khusus yang dilakukan pihaknya.

"Semua sudah dihandle tim dari pusat," ujar Kholik.

Sementara kunjungan di Kabupaten Tulungagung, Jokowi akan meresmikan Rusunawa IAIN Tulungagung dan STKIP PGRI Tulungagung.

Di Kabupaten Trenggalek, akan melakukan peninjauan rest area Bendungan Tugu dan di Kabupaten Ponorogo akan membagikan sertifikat tanah. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com