Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tsunami Rusak Gardu Induk dan Tiang Listrik, PLN Merugi Ratusan Juta Rupiah

Kompas.com - 25/12/2018, 19:28 WIB
Kontributor Lampung, Eni Muslihah,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

BANDAR LAMPUNG, KOMPAS.com - Sebanyak 30 gardu induk dan delapan tiang jaringan listrik rusak akibat terjangan tsunami di Kecamatan Rajabasa, Kabupaten Lampung Selatan. 

Untuk memperbaikinya, PLN terjunkan 55 personil pelayanan teknis (yantek) di lokasi bencana khususnya di Kecamatan Rajabasa, Kabupaten Lampung Selatan.

General Manager PT PLN Wilayah Lampung Julita Indah mengatakan pasca-tsunami tersisa 14 gardu yang belum pulih.

Menurutnya desa yang paling berdampak pemadaman total di Desa Kunjir dan Batu Balak Kecamatan Rajabasa, Kabupaten Lampung Selatan.

"Gardu induk di sana rusak parah dan perlu dilakukan pembangunan tiang kembali, total kerugiannya mencapai Rp 200 juta," kata Julita Indah, Senin (24/12/2018). 

Baca juga: Maruf Amin Nilai Pemerintah Cepat Tangani Korban Tsunami Selat Sunda

Sedangkan gardu induk di Desa Way Muli sudah dilakukan perbaikan dan pihaknya berupaya untuk melakukan pemulihan total dalam kurun waktu tiga hari pasca-tsunami.

"Kami sudah melakukan rapat tim bersama gubernur dan kami bersepakat untuk memperbaiki kondisi di lokasi bencana tiga hari ke depan," katanya.

Pihaknya berupaya untuk menyalakan aliran listrik namun dengan catatan pengoperasiannya harus terjamin keamanannya karena penyalaan normal perlu kewaspadaan ekstra.

Sementara pantauan di lokasi bencana, sebagian besar tiang listrik di Desa Way Muli terlihat tidak berdiri tegak sedangkan kabel yang menghubungkan lebih rendah karena tersangkut benda-benda dari hempasan ombak saat terjadinya tsunami.

Baca juga: PLN Kebut Perbaikan Infrastruktur Listrik Terdampak Tsunami Selat Sunda

Nampak alat-alat berat di Desa Way Muli bekerja ekstra untuk mengevakuasi sisa reruntuhan bangunan warga akibat diterjang ombak tsunami.

Berdasarkan catatan tim evakuasi bencana terdapat sembilan desa yang terdampak tsunami Selat Sunda di Lampung Selatan.

Desa yang mengalami kerusakan yakni Desa Way urang, Desa Maja, Desa ketang, Desa Kunjir (padam total), Desa Rajabasa, Desa Batu balak (padam total), Desa Way Muli (padam sebagian) dan Desa Pangkul.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com