Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hilang 12 Hari, Nenek Rusminah Ditemukan Tinggal Tulang Belulang

Kompas.com - 26/09/2018, 21:44 WIB
Aji YK Putra,
Reni Susanti

Tim Redaksi

PAGARALAM, KOMPAS.com -  Warga di kawasan Sungai Selangis, Kelurahan Ulu Rurah, Kecamatan Pagaralam Selatan, kota Pagaralam, Sumatera Selatan digemparkan penemuan tulang belulang manusia.

Setelah diperiksa Polres Pagaralam, tulang manusia tersebut merupakan jenazah Rusminah (80), warga Dusun Baru, Kelurahan Alun Dua, Kecamatan Pagaralam Utara, Kota Pagaralam yang telah dikabarkan hilang sejak 12 hari terakhir,

Kapolres Pagaralam AKBP Dwi Hartono mengatakan, penemuan jenazah Rusminah bermula ketika Rahmat Hidayat warga setempat sedang memancing di lokasi sekitar.

Namun, saat memancing, Rahmat menemukan tengkorak kepala Rusmina dan melaporkan kepada perangkat desa hingga diteruskan ke polisi.

“Kondisinya sudah tidak utuh lagi dan hanya tinggal tulang saja,” kata Dwi.

Baca juga: Diduga Dibunuh, IRT Ditemukan Tewas Mengenaskan

Dwi melanjutkan, proses evakuasi korban pun sempat mengalami kendala. Karena kondisi jurang yang curam serta tubuh korban dalam kedaaan terpisah.

“Kerangka ada di dasar jurang, antara tulang kepala dan kerangka tubuh juga terpisah. Untuk tulang lengan, tidak ditemukan. Karena kondisi medan yang sulit,” ujarnya.

Tewasnya Rusminah, sampai kini masih diselidiki. Terlebih, korban ditemukan di pinggir jurang.

“Keluarga korban mengenalinya dari pakaian yang dikenakan korban. Setelah dilakukan pemeriksaan ternyata benar, korban sudah hilang sejak dua hari,” pungkasnya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com