Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selundupkan Sabu di Anus, 3 TKI Diamankan Polisi Nunukan

Kompas.com - 05/02/2018, 22:49 WIB
Sukoco

Penulis

NUNUKAN, KOMPAS.com - Kepolisian Resor Nunukan, Kalimatan Utara, mengamankan 3 orang TKI yang berupaya menyelundupkan sabu-sabu dari Negara Malaysia.

Ketiga TKI tersebut diamankan di Pelabuhan Liem Hie Djung ketika hendak menuju Kota Tarakan mengantar sabu.

“Ketiganya diamankan Jumat (2/2/2018) di Pelabuhan Pos Lintas Batas Laut Liem Hie Djung ketika akan menuju ke Tarakan,” ujar Kasubag Humas Polres Nunukan, Iptu Muhammad Karyadi, Senin (5/2/2018).

Ketiga TKI itu masing-masing bernama Supriadi alias Supri bin Nurdin (28), warga Kota Makassar, Sulawesi Selatan; Sabir bin Bahar (26), warga Kabupaten Mamuju Utara, Sulawesi Barat dan; Samsul Bahri bin Sanusi (34), warga Kabupaten Sidrap, Sulawesi Selatan.

Mereka berupaya mengelabui petugas dengan menyembunyikan sabu di dalam anus. Dari ketiganya, polisi mengamankan 6 bungkus sabu yang dikemas dalam plastik.

“Dari ketiganya kita mengamankan sabu-sabu seberat 300,6 gram,” kata M Karyadi.

Baca juga : Diterjang Gelombang Tinggi, Dermaga di Sabu Raijua Rusak Berat

Selain sabu yang dikemas dalam 6 buah plastik, Kepolisian Resor Nunukan juga mengamankan telepon seluler, paspor serta KTP atas nama masing-masing pelaku. Saat ini, ketiganya diamankan di Mako Polres Nunukan untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

Kompas TV Upaya penyelundupan sabu asal Malaysia dari Batam menuju Denpasar, Bali berhasil digagalkan oleh petugas Bea Cukai Bandara Internasional Hang Nadim.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com