Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menghilang Dua Hari, Raja Ditemukan Kritis dengan Leher Terluka

Kompas.com - 30/10/2017, 15:44 WIB
Abdul Haq

Penulis

BONE, KOMPAS.com - Seorang pria berinisial Ar (49) alias Raja ditemukan kritis dengan leher tergorok. Korban diduga depresi dan mencoba melakukan bunuh diri menggunakan pisau sebelum akhirnya ditemukan oleh warga yang sengaja melakukan pencarian. Saat ini korban telah mendapatkan perawatan medis dengan pengawalan aparat kepolisian.

Raja ditemukan pertama kali oleh Tajuddin (40) di hutan Kelurahan Kahu, Kecamatan Bontocani, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan pada pukul 08.00 wita Senin, (30/10/2017). Sebelumnya, istri korban, Nurhayati Pahang (47) meminta pertolongan kepada warga untuk mencari suaminya yang kabur masuk hutan lantaran depresi.

"Istrinya memang minta tolong agar suaminya dicari dan memang warga disini lihat dia kemarin (korban) lari masuk hutan bawa pisau" kata Tajuddin.

Selain menderita luka di leher juga terdapar luka goresan pada bagian perut dan lebam pada wajah. Sebelumnya, korban kabur meninggalkan rumahnya pada pukul 15.00 wita Sabtu, (28/10/2017) lantaran depresi. "Suamiku sakit sejak hari Jumat dia panas dan gelisah" kata Nurhayati.

Baca juga : Pengunjung Bandara SSK Pekanbaru Ditemukan Tewas dengan Leher Terlilit Lakban

Sejumlah warga kemudian mengevakuasi korban ke Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Bontocani untuk mendapatkan perawatan medis. Polisi sendiri hingga kini masih melakukan penyelidikan meski menduga bahwa motif awal korban mencoba melakukan bunuh diri.

"Dugaan awalnya korban depresi dan mencoba bunuh diri menggunakan pisau penyadap nira aren tetapi untuk penyebab pastinya masih dalam penyelidikan" kata AKP Sudirno, Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Bontocani.

Kontak bantuan

Bunuh diri bisa terjadi di saat seseorang mengalami depresi dan tak ada orang yang membantu. Jika Anda memiliki permasalahan yang sama, jangan menyerah dan memutuskan mengakhiri hidup.

Anda tidak sendiri. Layanan konseling bisa menjadi pilihan Anda untuk meringankan keresahan yang ada. Berikut daftar layanan konseling yang bisa Anda kontak maupun untuk mendapatkan informasi seputar pencegahan bunuh diri:

Gerakan "Into The Light"

Facebook: IntoTheLightID

Twitter: @IntoTheLightID

Email: intothelight.email@gmail.com

Web: intothelightid.wordpress.com

Save yourself

Facebook: Save Yourselves

Instagram: @saveyourselves.id

Line: @vol7047h

Web: saveyourselves.org

Baca juga: Depresi, ke Mana Harus Curhat?

Kompas TV Seorang siswi yang masih duduk di kelas 2 SMP tewas dibunuh ibu kandungnya. Korban tewas setelah dicekik oleh ibu kandungnya sendiri.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com