Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seorang Bocah Tewas Terseret Ombak Saat Bermain di Pantai

Kompas.com - 02/02/2017, 16:04 WIB
Abdul Haq

Penulis

BULUKUMBA, KOMPAS.com - Seorang bocah di Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan, yang hilang terseret ombak saat bermain di pinggir pantai ditemukan tewas oleh tim Search And Rescue (SAR) gabungan yang melakukan pencarian selama 14 jam, Kamis (2/2/2017).

Korban, Rezky (12), ditemukan oleh tim SAR gabungan pada pukul 05.30 Wita. Sebelumnya, korban bersama empat rekannya sedang bermain di Pantai Ela-ela.

"Jenazah korban sudah kami temukan dan tadi kami sudah serahkan kepada keluarganya dan terus terang anggota yang melakukan pencarian terkendala oleh cuaca buruk " kata Amiruddin, Kepala Badan Search and Rescue Nasioal (Basanas) Makassar yang dikonfirmasi pada pukul 14.00 Wita.

Putra tunggal pasangam Aryanto dan Nursamsi, warga Jalan Cumi-cumi, Kelurahan Ela-ela, Kecamatan Ujungbulu, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan ini diketahui tenggelam pada pukul 15.00 wita. Rabu, (1/2/2017). Saat itu korban bersama tiga rekannnya tengah bermain di pinggir pantai. Namun, Rezky terseret ombak hingga ketiga rekannya berupaya menolong dengan cara melemparkan batang bambu dengan harala  korban berpegangan dan bertahan dari ganasnya ombak, namun juga nyaris terseret ombal sebelum akhirnya diselamatkan oleh warga setempat.

"Kemarin itu saya lihat anak-anak mau tolong temannya pakai bambu tapi ikut terseret juga untuk saya berhasil selamatkan yang tiga itu kalau Rwzky tidak bisa karena sudah terseret masuk ke tengah laut" kata Sangkala (40) salah seorang saksi mata.

Lantaran tak berhasi menolong Rezky, Sangkala memilih berlari ke masjid dan mengumumkan kejadian ini melalui pengeraa suara. Puluhan warga setempat langsung melakukan pencarian bersama tim SAR gabungan hingga akhirnya jenazah korban ditemukan telah mengapung di lepas pantai Bulukumba.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com