Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lomba Renang di Pesisir Pantai, Tukang Ojek Tewas Tenggelam

Kompas.com - 20/05/2015, 08:26 WIB
Kontributor Ternate, Fatimah Yamin

Penulis

TERNATE, KOMPAS.com - Pemuda Kelurahan Dufa­dufa, Kecamatan Kota Ternate Utara, Maluku Utara, Kailang La Ane (23), ditemukan tewas tenggelam, Selasa (19/5/2015) malam sekitar pukul 20.00 WIT. Kailang yang berprofesi sebagai tukang ojek, tewas saat berenang bersama empat rekannya di Perairan Dufa­dufa.

Ane bersama rekannya berenang hingga jarak 100 meter dari pesisir hingga ke tengah. Kelimanya berlomba berenang, siapa yang lebih dulu mencapai jarak 100 meter. Dalam aksi renang ini, Ane tertinggal jauh di belakang rekan­-rekannya.

“Korban sempat meminta tolong kepada empat temannya yang sudah berenang lebih dulu. tapi ke empat rekannya, tidak sempat menolong korban. Dan korban tenggelam ke dasar laut," kata Kepala Polsek Ternate Utara AKP, Bahrun Hi Saban.

"Teman-teman korban kemudian meminta bantu warga sekitar untuk menolong temannya yang sudah tidak mampu berenang lagi. Namun, saat warga sekitar berenang untuk menyelamatkan korban, ternyata korban sudah tidak bernyawa lagi,” ujar Bahrun.

Dari lokasi kejadian, Ane kemudian dibawa pulang ke tempat kos, sambil menunggu pihak keluarga dari Desa Tuban, Kabupaten Taliabu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com