Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jebol Plafon, Residivis Curanmor "Agus Black" Kabur dari Bui

Kompas.com - 20/01/2015, 11:39 WIB
Kontributor Banyuwangi, Ira Rachmawati

Penulis


BANYUWANGI, KOMPAS.com - Agus Sudiono (38) alias Gusno, warga Kecamatan Silo Kabupaten Jember, kabur dari Lapas Banyuwangi, Selasa (20/1/2015). Napi kasus curanmor tersebut diketahui kabur sekitar pukul 05.00 oleh petugas Lapas Banyuwangi.

Hal tersebut diungkapkan Marlik Subianto, Kepala Lapas Banyuwangi kepada Kompas.com. Ia menjelaskan petugas baru mengetahui saat melakukan pemeriksaan di ruangan sekitarnya saat subuh.

Sebelumnya, petugas terakhir kali melakukan pemeriksaan pukul 03.00 dini hari di masing-masing blok.

"Agus Sudiono yang dikenal dengan nama Agus Black kabur dengan menjebol plafon dan merangkak lalu melompat dinding di bagian barat," ungkapnya.

Agus menghuni Blok G5 bersama 14 orang tahanan lainnya. Lelaki yang beristri warga Desa Bunder Kecamatan Kabat Kabupaten Banyuwangi ditahan atas kasus curanmor sejak November 2014 dengan masa tahanan selama 8 bulan. Marlik menjelaskan, Agus sudah keluar masuk lapas selama enam kali dengan kasus yang sama.

Sebelumnya, saat ditahan di Polres Banyuwangi, Agus sempat mencoba melarikan diri selama dua kali.

"Kami sudah berkoordinasi dengan Polres Banyuwangi untuk mencari napi yang kabur," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com