Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS DAERAH

Pembangunan Gedung Perpustakaan 3 Lantai Dimulai, Bupati HST: Semoga Tingkatkan Literasi

Kompas.com - 05/06/2024, 17:37 WIB
Nethania Simanjuntak,
A P Sari

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Bupati Hulu Sungai Tengah (HST) H Aulia Oktafiandi bersama unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) HST melakukan peletakan batu pertama (groundbreaking) sebagai tanda dimulainya pembangunan gedung fasilitas layanan perpustakaan tiga lantai.

Peletakan tersebut diselenggarakan di eks Gor 24 Desember, Jalan Ir. PHM Noor yang dihadiri Asisten Administrasi Umum, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI), serta tokoh masyarakat dan undangan lainnya, Rabu (5/6/2024).

"Mudah-mudahan peletakan batu pertama pembangunan gedung perpustakaan tiga lantai ini menjadi momentum serta hadirnya semangat baru yang penuh inovasi, kreasi, dan peningkatan budaya literasi masyarakat di Bumi Murakata,” ujar Aulia dalam keterangan tertulisnya, Rabu. 

Aulia mengatakan, pembangunan layanan perpustakaan ini ditujukan untuk memenuhi kebutuhan informasi dan pengetahuan secara lengkap serta luas kepada masyarakat.

Baca juga: Optimalkan Pengelolaan Sampah di TPA Telang, Bupati Aulia Serahkan Bulldozer D3 kepada DLHP HST

“Tempat ini kita harapkan bukan hanya untuk membaca, tetapi bisa dijadikan sebagai tempat diskusi, menggali informasi, serta membicarakan dan membahasnya,” ucap Aulia.

Bahkan, kata dia, lokasi ini merupakan fasilitas umum yang dapat digunakan oleh semua kalangan, termasuk disabilitas dan lansia.

“Tak hanya itu, kami juga siapkan ruang audio visual dan ruang serbaguna secara lengkap menjadi satu dan strategis sehingga kami upayakan senyaman mungkin,” ujarnya.

Aulia berharap, pembangunan ini dapat selesai tepat waktu dengan selalu mengutamakan keselamatan kerja.

Baca juga: HST Gelar Murakata Berselawat bersama Habib Syech, Bupati Aulia: Semoga Datangkan Berkah

Sementara itu, Kepala Dinas Perpustakaan HST Ahmad Fathoni menyebut, pembangunan gedung perpustakaan tiga lantai masuk dalam proyek strategis Pemerintah Kabupaten (Pemkab) HST.

Ia mengatakan, pembangunan ini, dianggarkan mencapai Rp 9,8 miliar dengan luas bangunan sekitar 1.125 meter persegi (m2).

“Untuk masa pelaksanaan akan dilakukan selama 240 hari, dimulai sejak 17 April 2024 sampai 14 Desember 2024 dengan masa pemeliharaan 180 hari,” tuturnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Seorang Pelajar Tewas setelah Motornya Menabrak Pohon di TTU

Seorang Pelajar Tewas setelah Motornya Menabrak Pohon di TTU

Regional
Kades Brebes Korupsi Dana Desa Rp 977 Juta, Judi 'Online' Jadi Modusnya

Kades Brebes Korupsi Dana Desa Rp 977 Juta, Judi "Online" Jadi Modusnya

Regional
Cerita Ibu di Sumut Jadi Korban Penipuan hingga Rp 4 Miliar, 3 Anaknya Dijanjikan Masuk Akpol dan TNI

Cerita Ibu di Sumut Jadi Korban Penipuan hingga Rp 4 Miliar, 3 Anaknya Dijanjikan Masuk Akpol dan TNI

Regional
Rumah Pensiun Jokowi di Colomadu Karanganyar Mulai Dibangun

Rumah Pensiun Jokowi di Colomadu Karanganyar Mulai Dibangun

Regional
Razia Hotel dan Indekos di Kebumen, 17 Pasangan Tak Resmi Ditangkap, 3 di Antaranya Pelajar

Razia Hotel dan Indekos di Kebumen, 17 Pasangan Tak Resmi Ditangkap, 3 di Antaranya Pelajar

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 27 Juni 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 27 Juni 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
4 Jaringan Narkoba Ditangkap di Lampung, Barang Bukti Ratusan Kilogram Sabu

4 Jaringan Narkoba Ditangkap di Lampung, Barang Bukti Ratusan Kilogram Sabu

Regional
Viral, Video Ambulans Bawa Pasien Kritis Tak Bisa Masuk Rumah Sakit karena Terhalang Rombongan Presiden Jokowi di Sampit

Viral, Video Ambulans Bawa Pasien Kritis Tak Bisa Masuk Rumah Sakit karena Terhalang Rombongan Presiden Jokowi di Sampit

Regional
19 Hari Hilang, Penagih Utang di Palembang Dibunuh Nasabah dan Jasadnya Dicor

19 Hari Hilang, Penagih Utang di Palembang Dibunuh Nasabah dan Jasadnya Dicor

Regional
Komnas HAM Sebut Kasus TPPO di NTT Memprihatinkan, Ini Modus yang Kerap Muncul

Komnas HAM Sebut Kasus TPPO di NTT Memprihatinkan, Ini Modus yang Kerap Muncul

Regional
Kapolda, Wakapolda Banten dan Kapolres Cilegon Dimutasi, Ini Penggantinya

Kapolda, Wakapolda Banten dan Kapolres Cilegon Dimutasi, Ini Penggantinya

Regional
Diduga Terlibat Pembunuhan Wanita yang Jasadnya Dilakban, 2 Pria di Grobogan Diamankan Warga

Diduga Terlibat Pembunuhan Wanita yang Jasadnya Dilakban, 2 Pria di Grobogan Diamankan Warga

Regional
Kebakaran di Kabanjahe, 4 Orang Satu Keluarga Tewas

Kebakaran di Kabanjahe, 4 Orang Satu Keluarga Tewas

Regional
Polisi Gerebek Warnet Sarang Judi 'Online', 3 Pejudi Ditangkap

Polisi Gerebek Warnet Sarang Judi "Online", 3 Pejudi Ditangkap

Regional
Aplikasi Srikandi Pemkot Solo Terdampak Peretasan PDN, Surat-menyurat Pakai Manual

Aplikasi Srikandi Pemkot Solo Terdampak Peretasan PDN, Surat-menyurat Pakai Manual

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com