Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga Aceh Besar Mandi dengan Air Minum Isu Ulang Imbas Aliran PDAM Mati

Kompas.com - 27/05/2024, 10:38 WIB
Teuku Muhammad Valdy Arief

Editor

KOMPAS.com-Warga di Kecamatan Baitussalam, Aceh Besar, harus membeli air minum isi ulang untuk mandi dalam dua hari terakhir. 

Keadaan itu terjadi karena air dari PDAM Tirta Mountala tidak mengalir.

"Saya sudah dua hari ini mandi dengan membeli air isi ulang, ya terpaksa karena air dari PDAM tidak ada," kata Fadhil, warga Cadek, Baitussalam, Fadhil, Minggu (26/5/2024), seperti dilansir Antara.

Layanan air bersih PDAM Tirta Mountala tidak mengalir sejak Jumat (24/5/2024) sekitar pukul 21.00 WIB.

Baca juga: Akibat Pipa Bocor, Warga BSD Alami Gangguan Air Mati sejak Senin Dini Hari

 

Pelanggan mengaku tidak menetima pemberitahuan dari PDAM, sehingga banyak warga yang tidak sempat menampung air terlebih dahulu.

Tidak hanya di kawasan Baitussalam, warga dalam Kecamatan Mesjid Raya, Kuta Baro, dan Darussalam ikut terdampak.

Sejak tidak mengalirnya air PDAM, Fadhil sudah membeli 20 galon air isi ulang untuk mandi dan masak, dan kebutuhan lainnya.

"Barusan saya juga beli lagi sembilan galon air isi ulang, kalau tidak beli, ya tidak bisa mandi. Bukan saya saja, tetangga lain juga beli banyak air isi ulang sejak kemarin," ujarnya.

Baca juga: PKS Aceh Tamiang Serahkan Nasib Caleg Terlibat Jaringan Sabu ke Mahkamah Partai

Hal senada juga disampaikan warga Baet, Zuhri mengeluh karena sudah dua hari tidak bisa mandi akibat tidak mengalirnya air dari PDAM.

"Saya sampai hari ini belum mandi-mandi lagi, memang tidak ada air sama sekali," kata Zuhri.

Dia berharap, pihak Pemerintah Aceh Besar dalam hal ini PDAM Tirta Mountala secepat mungkin bisa kembali mengaliri air ke rumah-rumah warga atau pelanggannya.

"Kami harap ini segera ditangani, dan air kembali lancar ke rumah-rumah warga," pungkas Zuhri.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com