Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Tiket, Daya Tarik, dan Cara Menuju Sikembang Park di Batang

Kompas.com - 16/12/2023, 19:43 WIB
Dini Daniswari

Editor

KOMPAS.com - Sikembang Park terletak di Dukuh Kebaturan, Desa Kembanglangit, Kecamatan Blado, Kabupaten Batang, Jawa Tengah. Lokasi wisata berada di area lahan Perhutani.

Sikembang Park merupakan tempat wisata dengan lingkungan yang asri.

Wisatawan dapat menikmati liburan sambil melihat pemandangan sekitar, selfie, dan menikmati wahana yang tersedia.

Berikut ini adalah daya tarik, harga tiket, jam buka, dan cara menuju.

Sikembang Park

Daya Tarik Sikembang Park

Kawasan Sikambang Park adalah area pohon pinus dengan udara yang segar.

Dahulu kawasan tersebut sering digunakan sebagai tempat untuk minum alkohol.

Komunitas pemuda BOMBAt kemudian berinisiatif untuk menjadikan hutan sebagai tempat wisata dan berdiri sejak September 2016.

Ada berbagai aktivitas Sikembang Park yang dapat dinikmati oleh pengunjung, yaitu:

Baca juga: Rute Menuju Embung Sikembang Pagergunung, Magelang yang Dikelilingi Perbukitan

  • Memiliki spot foto yang unik

Area Sikembang Park dipenuhi dengan payung warna-warni yang dapat digunakan sebagai latar belakang foto.

Spot foto lainnya berupa hammock bertingkat. Wisatawan yang naik hammock untuk berfoto diharapkan berhati-hati supaya tidak jatuh.

Ada juga spot foto berupa terowongan berwarna-warni, jembatan kecil berbentuk hati, dan spot foto berbentuk bunga matahari.

Tersedia gardu pandang kecil yang terbuat dari kayu yang tidak terlalu tinggi. Gardu pandang yang dapat digunakan untuk melihat jalan berkelok dapat menjadi spot foto.

Tempat wisata Sikembang Park di Kabupaten Batang, Jawa Tengah.dok. Sikembang Park Tempat wisata Sikembang Park di Kabupaten Batang, Jawa Tengah.

  • Menikmati pemandangan dengan mobil off road

Letak Sikembang Park berada di tengah hutan dan dataran tinggi.

Pengunjung dapat menikmati lingkungan Sikembang Park sambil naik mobil off road dengan tarif sekitar Rp 50.000 per mobil.

  • Kegiatan outbound

Area Bravo Kids Warrior merupakan area outbound untuk anak dengan permainan yang bersifat edukasi.

Anak-anak dapat bermain di area labirin yang dipenuh dengan bangunan kecil berwarna-warni.

Permainan lainnya berupa jembatan dan terowongan gantung. Anak-anak juga dapat bermain flying fox dengan membayar biaya sekitar Rp 15.000.

Ada juga area mandi bola maupun berenang di wahana air di kolam renang setempat.

Bagi pengunjung yang ingin bermalam, tersedia berbagai fasilitas menginap yang dapat menjadi pilihan.

Baca juga: Sikembang Park di Batang, Wisata Selfie di Tengah Keasrian Hutan Pinus

Harga sewa homestay per malam sekitar Rp 300.000 dan harga sewa glamping sekitar Rp 600.000 per malam.

Agrowisata Sikembang Park di Kabupaten Batang, Jawa Tengah yang dikelola Pokdarwis Bombat, Kamis (3/5/2018).KOMPAS.COM / MUHAMMAD IRZAL ADIAKURNIA Agrowisata Sikembang Park di Kabupaten Batang, Jawa Tengah yang dikelola Pokdarwis Bombat, Kamis (3/5/2018).

Ada juga camping ground dengan harga sekitar Rp 10.000 per orang. Namun, pengunjung perlu membawa peralatan kemah karena pengelola tidak menyediakannya.

Harga Tiket Masuk Sikembang Park

Bagi pengunjung yang ingin menikmati Sikembang Park akan dikenakan tiket masuk sebasar Rp 15.000 per orang.

Ada sejumlah spot foto yang menarik biaya, seperti plat net sebesar Rp 15.000, patitie Rp 10.000, dan forest bridge sebesar Rp 20.000.

Jam Buka Sikembang Park

Sikembang Park mulai buka pada pukul 10.00-17.00 WIB pada saat weekdays dan pukul 10.00-20.00 WIN pada weekend.

Cara Menuju ke Sikembang Park

Jarak tempuh Sikembang Park dari Alun-alun Batang sekitar 27,3 kilometer dengan waktu tempuh 49 menit.

Dari Alun-alun Batang, arahkan kendaraan berjalan lurus ke Tugu Adipura Batang.

Ikuti jalur tersebut hingga melewati Balai Desa Tulis dan Masjid Baitul Izzah.

Setelahnya, ambil jalur di sebelah kiri dipatahan jalan kemudian lurus dan ambil belokan ke arah kanan sebelum mencapai Polsek Tulis.

Baca juga: Embung Sikembang Pagergunung yang Indah Dikelilingi Pegunungan

Dari belokan tersebut, arahkan kendaraan lurus sampai ke perempatan besar sebelum belok kiri dan ikuti jalur utama sampai melewati Wono Coffee di Kecamatan Bandar.

Tempat wisata Sikembang Park di Kabupaten Batang, Jawa Tengah.dok. Sikembang Park Tempat wisata Sikembang Park di Kabupaten Batang, Jawa Tengah.

Anda cukup berjalan lurus melewati Balai Desa Candi dan Puskesmas Bandar I kemudian belok ke arah kanan dan lurus mentok sebelum ambil belokan ke kiri.

Perjalanan selanjutnya hanya perlu melewati Kantor kecamatan Bandar, Balai Desa Kambangan, dan melewati Wisata Bukit Tronggolasi hingga akhirnya tiba di Sikembang Park.

Sumber:

profil.batangkab.go.id

travel.kompas.com

 

travel.tribunnews.com

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gempa M 3,5 Sumedang, Warga: Kaca Bergetar

Gempa M 3,5 Sumedang, Warga: Kaca Bergetar

Regional
Video Viral Pajero Dipasangi Senapan Mesin di Kap, Polisi Pastikan Benda Itu Mainan

Video Viral Pajero Dipasangi Senapan Mesin di Kap, Polisi Pastikan Benda Itu Mainan

Regional
Kronologi Penangkapan WNA Bangladesh yang Selundupkan 5 WN Asing ke Australia lewat NTT

Kronologi Penangkapan WNA Bangladesh yang Selundupkan 5 WN Asing ke Australia lewat NTT

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Regional
Kepala BPBD Siak Ditahan karena Korupsi Dana Bencana Rp 1,1 M

Kepala BPBD Siak Ditahan karena Korupsi Dana Bencana Rp 1,1 M

Regional
Penyelundupan Puluhan Botol Miras dan Ratusan Kosmetik Ilegal Asal Malaysia Dibongkar

Penyelundupan Puluhan Botol Miras dan Ratusan Kosmetik Ilegal Asal Malaysia Dibongkar

Regional
Oknum Dosen di Palopo Dipecat karena Diduga Lecehkan Mahasiswi

Oknum Dosen di Palopo Dipecat karena Diduga Lecehkan Mahasiswi

Regional
Sakau, Penumpang 'Speedboat' dari Malaysia Diamankan, Ditemukan 142 Gram Sabu

Sakau, Penumpang "Speedboat" dari Malaysia Diamankan, Ditemukan 142 Gram Sabu

Regional
TNI AL Tangkap Penumpang 'Speedboat' dari Malaysia Saat Sakau

TNI AL Tangkap Penumpang "Speedboat" dari Malaysia Saat Sakau

Regional
Kakak Kelas Diduga Setrika Dada Juniornya di Semarang Diduga karena Masalah Salaman

Kakak Kelas Diduga Setrika Dada Juniornya di Semarang Diduga karena Masalah Salaman

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Cerah

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Cerah

Regional
[POPULER REGIONAL] Soal Dugaan BAP 8 Pembunuh Vina Dirubah | Bobby Sentil Anggota Dishub Medan

[POPULER REGIONAL] Soal Dugaan BAP 8 Pembunuh Vina Dirubah | Bobby Sentil Anggota Dishub Medan

Regional
Tak Ada Petahana, PKB Optimistis Gus Yusuf Bisa Menang Pilkada Jateng

Tak Ada Petahana, PKB Optimistis Gus Yusuf Bisa Menang Pilkada Jateng

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com