Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS DAERAH

Dipimpin Bupati Aulia, HST Raih Sederet Penghargaan Ini Sepanjang 2023

Kompas.com - 09/12/2023, 18:15 WIB
Yussy Maulia Prasetyani,
Yohanes Enggar Harususilo

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Terhitung sejak dilantik pada Jumat (26/2/2021), Bupati Hulu Sungai Tengah (HST) H Aulia Oktafiandi genap memimpin Kabupaten HST, Kalimantan Selatan, selama dua tahun sebelas bulan.

Selama periode tersebut, Bupati Aulia dinilai sukses menjadikan Kabupaten HST lebih makmur dan unggul di berbagai aspek.

Hal itu dibuktikan melalui perolehan beragam penghargaan tingkat nasional sepanjang 2023, baik kepada Bupati Aulia maupun Kabupaten HST sendiri.

Baca juga: Juarai Galuh Kebudayaan Kalsel 2023, Perwakilan HST Diharapkan Jadi Teladan bagi Generasi Muda

Berikut daftarnya.

1. Penghargaan Anugerah Budaya

Penghargaan ini diberikan oleh Sekretariat Nasional Pewayangan Indonesia (Sena Wangi) kepada Bupati Aulia atas komitmennya dalam melestarikan dan memajukan kesenian wayang kulit Banjar.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Sena Wangi Sumari kepada Bupati Aulia dalam Pembukaan Barukui Khasanah Wayang Banjar yang digelar di Auditorium Sekretariat Daerah HST pada Senin (9/1/2023).

2. Hasil Penilaian Kepatuhan Standar Pelayanan Publik Tahun 2022

Pada Selasa (14/2/2023), Kabupaten HST menerima Hasil Penilaian Kepatuhan Standar Pelayanan Publik Tahun 2022 dengan nilai 74,36. Nilai itu membuat HST berada di kategori predikat kepatuhan sedang atau zona kuning. 

Hasil penilaian tersebut diberikan atas upaya yang dilakukan Pemerintah Kabupaten HST pada 2022 dalam meningkatkan pelayanan publik.

Baca juga: HUT Ke-64 HST, Pemkab Gelar Ajang Olahraga Tradisional Fortrada 2023

3. Piala Adipura Tahun 2022

Kabupaten HST juga menerima penghargaan Piala Adipura Tahun 2022 karena dinilai mampu mempertahankan dan meningkatkan kebersihan serta pengelolaan lingkungan hidup di daerahnya.

Piala Adipura diserahkan langsung oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya Bakar kepada Bupati Aulia di Auditorium Dr. Gatot Subroto, Gedung Manggala Wanabakti, Kantor Kementerian LHK, Jakarta Pusat, Selasa (28/02/2023).

4. Universal Health Coverage (UHC) Award

Di sektor kesehatan, Kabupaten HST menerima penghargaan UHC Award dari Kementerian Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK).

Penghargaan tersebut diberikan karena HST mampu memenuhi 95,3 persen Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dari total penduduk.

UHC Award diserahkan secara langsung oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian kepada Bupati Aulia di Balai Sudirman, Tebet, Jakarta Selatan, pada Selasa, (14/03/2023).

Baca juga: 1 Guru dan 2 Tenaga Pendidik Kabupaten HST Terima Penghargaan dari Presiden Joko Widodo

6. Predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 

Pada Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2022, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) HST meraih predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Kalimantan Selatan, Selasa (9/5/2023).

Predikat tersebut diberikan atas upaya yang dilakukan Pemerintah Kabupaten HST pada tahun 2022 dalam mengelola keuangan daerah yang transparan dan akuntabel.

Halaman:


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Regional
Rangkaian Kegiatan Hari Raya Waisak 2024 di Candi Borobudur Magelang

Rangkaian Kegiatan Hari Raya Waisak 2024 di Candi Borobudur Magelang

Regional
Dikepung Warga, Penculik Bayi 7 Bulan di Dompu NTB Berhasil Ditangkap Polisi

Dikepung Warga, Penculik Bayi 7 Bulan di Dompu NTB Berhasil Ditangkap Polisi

Regional
Puncak Perayaan Waisak di Borobudur, Ada Festival Lampion Ramah Lingkungan

Puncak Perayaan Waisak di Borobudur, Ada Festival Lampion Ramah Lingkungan

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
[POPULER NUSANTARA] Pegi Terduga Pembunuh Vina Cirebon Ditangkap | Akhir Kasus Norma Risma

[POPULER NUSANTARA] Pegi Terduga Pembunuh Vina Cirebon Ditangkap | Akhir Kasus Norma Risma

Regional
8 Alat Musik Tradisional Sumatera Barat dan Cara Memainkannya

8 Alat Musik Tradisional Sumatera Barat dan Cara Memainkannya

Regional
Trauma, Gadis Pemohon KTP Korban Pelecehan Seksual di Nunukan Menangis Saat Diperiksa

Trauma, Gadis Pemohon KTP Korban Pelecehan Seksual di Nunukan Menangis Saat Diperiksa

Regional
PKB-Gerindra Jajaki Koalisi untuk Pilkada Jateng, Gus Yusuf: Cinta Lama Bersemi Kembali

PKB-Gerindra Jajaki Koalisi untuk Pilkada Jateng, Gus Yusuf: Cinta Lama Bersemi Kembali

Regional
Sempat Jadi Bupati Karanganyar Selama 26 Hari, Rober Christanto Maju Lagi di Pilkada

Sempat Jadi Bupati Karanganyar Selama 26 Hari, Rober Christanto Maju Lagi di Pilkada

Regional
Antisipasi Banjir, Mbak Ita Instruksikan Pembersihan dan Pembongkaran PJM Tanpa Izin di Wolter Monginsidi

Antisipasi Banjir, Mbak Ita Instruksikan Pembersihan dan Pembongkaran PJM Tanpa Izin di Wolter Monginsidi

Regional
Soal Wacana DPA Dihidupkan Kembali, Mahfud MD Sebut Berlebihan

Soal Wacana DPA Dihidupkan Kembali, Mahfud MD Sebut Berlebihan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com