Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kantor Polsek Sekatak Kaltara Dirusak dan Mobil Polisi Dihancurkan, Ini Pemicu Amuk Massa

Kompas.com - 30/08/2023, 15:53 WIB
Ahmad Dzulviqor,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

BULUNGAN, KOMPAS.com – Markas Kepolisian Sektor (Mapolsek) Sekatak, Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara, rusak akibat amuk massa.

Kaca-kaca jendela gedung kantor pecah dan bagian dalam gedung berantakan akibat puluhan massa yang anarkis.

Tak hanya itu, massa yang belum puas juga berusaha membakar gedung kantor. Sempat terlihat asap hitam mengepul dari salah satu ruangan Polsek.

Baca juga: Kantor Polisi di Sekatak Kaltara Dirusak Massa, Diduga Buntut Perkara Laka Lantas

Ada juga sebuah mobil Pajero Sport yang juga menjadi sasaran amuk massa. Kejadian tersebut viral di media social pada Selasa (29/8/2023) sore kemarin.

Kasi Humas Polres Bulungan, Bripka Hadi Purnomo membenarkan kejadian amuk massa yang mengakibatkan sejumlah kerusakan di Kantor Polsek Sekatak.

"Jadi ada anggota Polisi yang menabrak warga setempat sampai meninggal dunia. Masyarakat tidak terima dan datang untuk menanyakan kejelasan kasusnya," ujarnya, Rabu (30/8/2023).

Warga yang tewas akibat laka lantas tersebut, merupakan salah satu tokoh masyarakat Sekatak. Korban, juga pernah menjabat sebagai Kepala Desa di Sekatak.

Kematian korban, membuat pihak keluarga tidak terima, dan mengakibatkan keadaan memanas, sampai terjadi aksi perusakan kantor Polsek dan mobil Pajero Sport yang diduga milik oknum Polisi penabrak korban.

"Karpet kantor sempat terbakar, tapi cepat kami padamkan dengan apar. Massa sudah kita tenangkan, dan kami sudah datang ke rumah keluarga korban. Saat ini sudah kondusif, sudah terkendali," jelasnya.

Oknum Polisi yang menjadi penabrak warga hingga tewas, juga sudah diamankan dan sedang menjalani penyelidikan.

"Hari ini kami menghadiri prosesi pemakaman korban di KM 9," lanjutnya.

Hadi juga mengatakan, Polisi masih mendalami kronologis laka lantas yang memicu peristiwa amuk massa.

"Mohon tidak ada pemberitaan yang memicu masalah baru. Kondisi sudah tenang, dan proses hukum bagi oknum polisi yang menabrak korban hingga tewas sedang berjalan," tegasnya.

Baca juga: Konflik Karyawan dan Perusahaan Sawit di Kalbar, Mobil Polisi Dirusak Massa

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Perjuangan Anggota Bawaslu Manokwari Selatan, Jalan Kaki 18 Km dari Distrik Terpencil karena Longsor

Perjuangan Anggota Bawaslu Manokwari Selatan, Jalan Kaki 18 Km dari Distrik Terpencil karena Longsor

Regional
Zet Tadung Allo Jabat Kepala Kejaksaan Tinggi NTT

Zet Tadung Allo Jabat Kepala Kejaksaan Tinggi NTT

Regional
Kisah Bripda Lince Huby, Perempuan Papua yang Wujudkan Cita-Cita Jadi Polwan

Kisah Bripda Lince Huby, Perempuan Papua yang Wujudkan Cita-Cita Jadi Polwan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 24 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 24 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 24 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 24 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 24 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 24 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Regional
Dampak 'Study Tour' Dilarang di Jateng, Sewa Transportasi Dibatalkan dan Kunjungan Wisata Turun

Dampak "Study Tour" Dilarang di Jateng, Sewa Transportasi Dibatalkan dan Kunjungan Wisata Turun

Regional
Pamit Pergi Mancing di Bendungan Bogor, Seorang Pria Ditemukan Tewas

Pamit Pergi Mancing di Bendungan Bogor, Seorang Pria Ditemukan Tewas

Regional
Maju Pilkada, Mantan Pj Wali Kota Salatiga Sinoeng Noegroho Ajukan Pensiun Dini

Maju Pilkada, Mantan Pj Wali Kota Salatiga Sinoeng Noegroho Ajukan Pensiun Dini

Regional
Baling-baling Pesawat Diduga Sisa PD II Ditemukan di Hutan Keerom, Diambil dengan Ritual Adat

Baling-baling Pesawat Diduga Sisa PD II Ditemukan di Hutan Keerom, Diambil dengan Ritual Adat

Regional
21 Ton Bawang Bombai dari Malaysia untuk Jakarta Disita, 3 Orang Ditangkap

21 Ton Bawang Bombai dari Malaysia untuk Jakarta Disita, 3 Orang Ditangkap

Regional
[POPULER NUSANTARA] Bus Rombongan SMP Asal Malang Kecelakaan | Pegi Diduga Otak Pembunuhan Vina Cirebon

[POPULER NUSANTARA] Bus Rombongan SMP Asal Malang Kecelakaan | Pegi Diduga Otak Pembunuhan Vina Cirebon

Regional
Anak Kepala Desa Ditetapkan Tersangka Kasus Penyerangan di Montong

Anak Kepala Desa Ditetapkan Tersangka Kasus Penyerangan di Montong

Regional
Ribuan Lampion Waisak Hiasi Langit Candi Borobudur, Bikin Peserta Terharu

Ribuan Lampion Waisak Hiasi Langit Candi Borobudur, Bikin Peserta Terharu

Regional
Bayar Parkir Rp 1.000, Pengemudi Ojol Dikeroyok Juru Parkir di Pekanbaru

Bayar Parkir Rp 1.000, Pengemudi Ojol Dikeroyok Juru Parkir di Pekanbaru

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com