Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berkaca Kasus Gunungkidul, Kapolres Wonogiri Larang Anak Buahnya Bawa Senjata Api Saat Amankan Konser Noah

Kompas.com - 17/05/2023, 11:49 WIB
Muhlis Al Alawi,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

WONOGIRI, KOMPAS.com - Kapolres Wonogiri, AKBP Andi Muhammad Indra Waspada melarang anak buahnya membawa senjata api saat mengamankan jalannya konser Band Noah yang menjadi rangkaian HUT Ke-282 Kabupaten Wonogiri di Alun-Alun Giri Krida Bakti Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah nanti malam.

“Berbicara pengalaman yang terjadi kemarin di Kabupaten Gunungkidul. Tadi saya sudah mengimbau kepada seluruh anggota dan saya perintahkan pada saat pengamanan tidak mambawa senjata api. Jadi SOP-nya kami tidak membawa senjata api,” ujar Indra, saapan akrab Kapolres Wonogiri kepada Kompas.com, Rabu (17/5/2023).

Namun bila terjadi kericuhan, kata Indra, Polres Wonogiri sudah menyiapkan pasukan dari Brimob sebanyak 45 orang. Tim pasukan Brimob berada di Polres Wonogiri itu siap bergerak kapan saja untuk mengatasi bila terjadi huru-hara hingga anarkis di area konser Noah.

Baca juga: Warga Gunungkidul Tewas Tertembak, Kapolda DIY Sebut Briptu MK Sudah Ditahan

Tak hanya itu, Polres Wonogiri juga menyiapkan enam anjing pelacak. Keenam anjing pintar itu memiliki kemampuan mendeteksi penonton yang membawa miras, senjata tajam hingga narkoba.

Keenam anjing itu ditempatkan di pintu-pintu masuk lokasi konser. “Anjing pelacak juga kami kerahkan saat acara berlangsung,” kata Indra.

Indra mengatakan total personel yang dikerahkan untuk pengamanan sebanyak 765 orang. Rinciannya, 600 personel dari Polres Wonogiri, 120 bantuan dari empat polres sekitar dan 45 anggota Brimobda Polda Jateng.

Menurut Indra, tiga hari sebelum konser, Polres Wonogiri sudah melakukan operasi penyakit masyarakat dengan sasaran, obat-obatan terlarang. Tak hanya itu, Polres Wonogiri juga menggalang tokoh-tokoh perguruan pencak silat sebagai deteksi dini.

“Kami meminta agar saat konser nanti anggota perguruan yang mau nonton tidak membawa bendera atau atribut dari masing-masing perguruan,” kata Indra.

Ia mengatakan beberapa tenaga kesehatan dan mobil ambulans juga diterjunkan di lima titik di area konser Noah.

Baca juga: Letusan Senjata Polisi Tewaskan Warga, Kapolres Gunungkidul Minta Maaf

Dengan demikian, bila ditemukan penonton pingsan langsung dapat diambil tindakan penyelamatan dibawa ke rumah sakit rujukan. Terlebih diprediksikan konser Noah gratis itu akan dihadiri sekitar 10.000 orang.

Penonton diskrining berlapis

Indra mengatakan bagi warga yang akan menonton dilakukan skrining atau pemeriksaan secara berlapis.

Pemeriksaan awal dilakukan di wilayah –wilayah perbatasan dalam bentuk razia kendaraan. Tindakan itu untuk memastikan penonton tidak membawa miras atau sementara terpengaruh miras, membawa senjata tajam dan obat-obatan terlarang.

Selain itu, pemeriksaan badan juga dilakukan kepada penonton saat hendak masuk ke area konser Noah.

Dengan demikian, pemeriksaan dilakukan secara berlapis karena masa penonton tidak hanya berasal dari Kabupaten Wonogiri saja. Diperkirakan penonton akan dari datang wilayah Solo raya hingga Semarang.

“Sehingga dipastikan saat masuk lokasi, penonton benar-benar bersih tidak ada unsur miras, narkoba dan senjata tajam. Hal-hal yang boleh dan tidak boleh sudah kami sosialisasikan di media sosial sejak pekan lalu,” ungkap Indra.

Baca juga: Polisi yang Tembak Remaja Saat Acara Dangdut di Gunungkidul Terungkap Sedang Menjalani Demosi

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pilkada Banten 2024, Airin Rachmi Diany Berharap Restu Megawati dan Cak Imin

Pilkada Banten 2024, Airin Rachmi Diany Berharap Restu Megawati dan Cak Imin

Regional
Mengenang Mei 1923, Saat Mogok Buruh Lumpuhkan Transportasi Semarang

Mengenang Mei 1923, Saat Mogok Buruh Lumpuhkan Transportasi Semarang

Regional
Curhat Lewat Buku Harian, Remaja di Jember Diperkosa Pamannya Sebanyak 10 Kali

Curhat Lewat Buku Harian, Remaja di Jember Diperkosa Pamannya Sebanyak 10 Kali

Regional
Jalur Aceh-Sumut Diterjang Longsor, Polisi Berlakukan Sistem Buka-Tutup

Jalur Aceh-Sumut Diterjang Longsor, Polisi Berlakukan Sistem Buka-Tutup

Regional
17 Sapi di Aceh Mati Disambar Petir

17 Sapi di Aceh Mati Disambar Petir

Regional
Modus Penipu Jasa Foto Pernikahan di Lamongan, Minta Transfer Uang tapi Tidak Datang

Modus Penipu Jasa Foto Pernikahan di Lamongan, Minta Transfer Uang tapi Tidak Datang

Regional
Ada Buruh di Demak yang Terpaksa Bekerja Saat Peringatan Hari Buruh

Ada Buruh di Demak yang Terpaksa Bekerja Saat Peringatan Hari Buruh

Regional
Heboh Hoaks Perampokan Klinik di Padang, Polisi Dituduh Aniaya Pelaku

Heboh Hoaks Perampokan Klinik di Padang, Polisi Dituduh Aniaya Pelaku

Regional
Dandan Riza Wardana Maju Pilkada Bandung 2024, Diusung Atalia Praratya dan Tokoh Jabar

Dandan Riza Wardana Maju Pilkada Bandung 2024, Diusung Atalia Praratya dan Tokoh Jabar

Regional
Gelar Aksi 'May Day', Buruh di Brebes Keluhkan Besaran Gaji sampai Lampu Jalan

Gelar Aksi "May Day", Buruh di Brebes Keluhkan Besaran Gaji sampai Lampu Jalan

Regional
Pembangunan Zona Hijau di Candi Borobudur Dimulai, Tempat Parkir Ditutup

Pembangunan Zona Hijau di Candi Borobudur Dimulai, Tempat Parkir Ditutup

Regional
Pencarian Warga Serang Lompat ke Laut Dihentikan

Pencarian Warga Serang Lompat ke Laut Dihentikan

Regional
Eks Wali Kota Semarang Akan Maju Pilkada 2024 lewat PKB

Eks Wali Kota Semarang Akan Maju Pilkada 2024 lewat PKB

Regional
Kebakaran Gudang BBM di Lampung, Api Sempat Menyambar Mobil Pemadam

Kebakaran Gudang BBM di Lampung, Api Sempat Menyambar Mobil Pemadam

Regional
Heboh Perampokan Klinik Kecantikan di Padang, Hoaks untuk Konten Medsos

Heboh Perampokan Klinik Kecantikan di Padang, Hoaks untuk Konten Medsos

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com