Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tembak Mati Pencuri Batu Bara di Perairan Muara Berau, Polisi di Samarinda Diperiksa Propam Polda Kaltim

Kompas.com - 29/03/2023, 20:01 WIB
Zakarias Demon Daton,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

SAMARINDA, KOMPAS.com - Pelaku penembakan yang menewaskan MR (17), warga Sungai Mariam, Kecamatan Anggana, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), Kalimantan Timur (Kaltim), ternyata seorang polisi yang bertugas di Polresta Samarinda.

MR ditembak mati saat bersama rekan-rekannya sedang melakukan upaya pencurian batu bara di Perairan Muara Berau, Kecamatan Muara Badak, Kabupaten Kutai Kartanegara, Sabtu (23/3/2023) dini hari. 

Baca juga: Pencuri Batu Bara di Perairan Muara Berau Diduga Ditembak Mati, Pelaku Belum Diketahui

Kapolres Bontang AKBP Yusep Dwi Prastiya mengatakan polisi tersebut kini sedang menjalani pemeriksaan di Propam Polda Kaltim. Yusep tak mendetailkan satuan unit dan pangkat polisi tersebut, karena masuk kewenangan Propam Polda. Hanya saja, kata dia, polisi itu bertugas di Polresta Samarinda. 

"Kasusnya sudah diambil alih Polda Kaltim. Pelakunya hanya satu orang (polisi)," ungkap Yusep saat dihubungi Kompas.com, Rabu (29/3/2023).

Yusep menjelaskan peristiwa bermula ketika PT Insani Bara Perkasa meminta pengawalan tugboat dan tongkang berisi batu bara ke Polresta Samarinda di wilayah Perairan Muara Berau.

"Dini hari sekitar jam 4 pagi, petugas mendengar bunyi sekop seperti orang curi batu bara. Begitu disenter ternyata benar ada kapal klotok, disuruh pergi enggak pergi juga, lalu diberi tembakan peringatan. Ternyata tembakan peringatan itu ada peluru yang kena," sebut Yusep. 

Terkait tembakan yang mengenai korban, dia mengaku  belum melakukan penyelidikan mendalam hingga ke arah situ. Kini kasus ini sudah diambilalih Polda Kaltim. 

Baca juga: Isak Tangis Sambut Kedatangan Jenazah Serda Rizwar yang Ditembak KKB, Paman: Dia Ingin Rayakan Idul Fitri bersama Keluarga

Yusep juga belum dapat memastikan perihal video penembakan petugas yang membabi buta ke sejumlah kapal klotok.

"Soal video itu kita belum bisa pastikan bahwa kejadian pada hari itu, lokasinya di mana, karena tidak ada bisa dijadikan patokan di situ. Kita belum bisa pastikan kejadian itu di mana dan kapan," tutur dia. 

Diberitakan sebelumnya, MR mengalami satu luka tembakan di dada bagian kiri. Lubang bekas tembakan itu terlihat lumayan besar hingga menembus tulang rusuk. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Regional
Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Regional
Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Regional
Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Regional
10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

Regional
Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Regional
Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Regional
Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Regional
Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Regional
Tak Berizin, Aktivitas Pengerukan Pasir oleh PT LIS di Lamongan Dihentikan

Tak Berizin, Aktivitas Pengerukan Pasir oleh PT LIS di Lamongan Dihentikan

Regional
Saksi Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang Mengaku Dilempar Pisau oleh Oknum Polisi

Saksi Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang Mengaku Dilempar Pisau oleh Oknum Polisi

Regional
Dianggap Bertindak Asusila, PNS dan Honorer Bangka Barat Jalani Pemeriksaan Etik

Dianggap Bertindak Asusila, PNS dan Honorer Bangka Barat Jalani Pemeriksaan Etik

Regional
Bikin 20 Kreditur Fiktif, Mantan Pegawai Bank Korupsi KUR Rp 1,2 Miliar

Bikin 20 Kreditur Fiktif, Mantan Pegawai Bank Korupsi KUR Rp 1,2 Miliar

Regional
Sambil Nangis, Calon Mahasiswa Baru Unsoed Curhat ke Rektor, 'Orangtua Saya Buruh, UKT Rp 8 Juta'

Sambil Nangis, Calon Mahasiswa Baru Unsoed Curhat ke Rektor, "Orangtua Saya Buruh, UKT Rp 8 Juta"

Regional
Menparekraf Sandiaga Uno Kunjungi Kampung Tenun di Bima, Beli Kain Motif Renda

Menparekraf Sandiaga Uno Kunjungi Kampung Tenun di Bima, Beli Kain Motif Renda

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com