Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jual Handphone Curian Lewat Facebook, Seorang Ibu Muda di Sumsel Ditangkap Korbannya

Kompas.com - 20/12/2022, 20:36 WIB
Aji YK Putra,
Reni Susanti

Tim Redaksi

OKU TIMUR, KOMPAS.com - Seorang ibu rumah tangga (IRT) di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Timur, Sumatera Selatan inisial SH (28) harus mendekam di penjara lantaran kepergok mencuri handphone milik tetangganya sendiri.

Pencurian yang dilakukan SH itu terungkap saat ia memosting handphone curian itu di Facebook. Di sana, SH menawarkan handphone milik korban DA (15) sebesar Rp 1 juta.

Kapolsek Madang Suku 1, AKP Hisanul Baroya Saputra mengatakan, SH semula dipancing oleh korban DA yang menyamar sebagai pembeli handphone.

Baca juga: Cinta Ditolak, Pria di Deliserdang Bunuh Gadis 17 Tahun yang Dikenal di Facebook

SH pun menawarkan transaksi dengan sistem Cash On Delivery (COD) di kediaman pelaku di Kecamatan Belitang 1.

Sesampai di sana, DA pun makin kuat bahwa yang dijual tersebut adalah handphone-nya lantaran nomor IMEI yang ditemukan.

“Korban langsung melapor sehingga tersangka kami tangkap saat ada di kediamannya,” kata Hisanul, Selasa (20/12/2022).

Baca juga: Gadis Keterbelakangan Mental di Palembang Diperkosa lalu Dijual Ayah Kandung

Hisanul menjelaskan, SH mencuri handphone DA ketika sedang mengadakan hajatan 40 hari meninggalnya orangtua korban.

SH datang untuk ikut membantu memasak di rumah DA yang sedang mengadakan hajatan. Namun, saat melihat handphone korban dicas, ia pun langsung mengambilnya secara diam-diam.

“Kejadiannya sudah dua pekan lalu, hp itu sengaja disimpan korban di rumahnya. Merasa telah aman ia pun menjual di Facebook, namun yang beli ternyata korbannya sendiri,” ujar Kapolsek.

Atas perbuatannya, SH pun dikenakan pasal 362 KUHP tentang Pencurian dengan ancaman penjara selama 5 tahun.

“Handphone curiannya sudah kami sita sebagai barang bukti,” jelasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tak Nafkahi Anak Setelah Bercerai, Pria di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Tak Nafkahi Anak Setelah Bercerai, Pria di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Regional
UTBK-SNBT Dimulai, 10 Peserta di Lampung Tak Bawa Surat Keterangan Lulus

UTBK-SNBT Dimulai, 10 Peserta di Lampung Tak Bawa Surat Keterangan Lulus

Regional
Bukit Rhema Gereja Ayam Gratiskan Tiket untuk Timnas U-23 Indonesia, Promo Selama Setahun

Bukit Rhema Gereja Ayam Gratiskan Tiket untuk Timnas U-23 Indonesia, Promo Selama Setahun

Regional
PHRI Solo Kecewa Status Internasional Bandara Adi Soemarmo Dicabut

PHRI Solo Kecewa Status Internasional Bandara Adi Soemarmo Dicabut

Regional
Satpam di Agam Ditemukan Tewas, Sejumlah Bagian Tubuh Hilang

Satpam di Agam Ditemukan Tewas, Sejumlah Bagian Tubuh Hilang

Regional
Bayi di Lebak Banten Diserang Monyet Liar, Perut korban Robek karena Gigitan

Bayi di Lebak Banten Diserang Monyet Liar, Perut korban Robek karena Gigitan

Regional
Perahu Terbalik Diterjang Ombak, Seorang Nelayan Hilang di Perairan Nusakambangan

Perahu Terbalik Diterjang Ombak, Seorang Nelayan Hilang di Perairan Nusakambangan

Regional
MenPAN-RB: Presiden Larang Pemda Buat Aplikasi Baru, Persulit Masyarakat

MenPAN-RB: Presiden Larang Pemda Buat Aplikasi Baru, Persulit Masyarakat

Regional
Monyet Liar Serang Bayi di Lebak Banten, Korban Terluka Parah Pada Bagian Perut

Monyet Liar Serang Bayi di Lebak Banten, Korban Terluka Parah Pada Bagian Perut

Regional
Terdampak Abu Vulkanik Gunung Ruang, Bandara Djalaluddin Gorontalo Ditutup Sementara

Terdampak Abu Vulkanik Gunung Ruang, Bandara Djalaluddin Gorontalo Ditutup Sementara

Regional
Kenang Brigadir RAT, Keluarga di Manado Gantung Seragam Polisi Milik Almarhum di Teras Rumah

Kenang Brigadir RAT, Keluarga di Manado Gantung Seragam Polisi Milik Almarhum di Teras Rumah

Regional
Mengenal Ritual Adat Murok Jerami di Bangka Tengah

Mengenal Ritual Adat Murok Jerami di Bangka Tengah

Regional
Tertipu Dukun Pengganda Uang, Petani di OKU Timur Merugi Rp 48 Juta

Tertipu Dukun Pengganda Uang, Petani di OKU Timur Merugi Rp 48 Juta

Regional
Mantan Gubernur, Bupati, dan Mantan Dubes RI untuk Turki Daftar Bacagub NTB ke Kantor PKB

Mantan Gubernur, Bupati, dan Mantan Dubes RI untuk Turki Daftar Bacagub NTB ke Kantor PKB

Regional
Teka-teki Dugaan Bunuh Diri Brigadir RAT

Teka-teki Dugaan Bunuh Diri Brigadir RAT

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com