Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resmi Dilantik Jadi Ketua KNPI, Putri Bambang Pacul Siap Dampingi UMKM Milik Kawula Muda

Kompas.com - 17/11/2022, 18:24 WIB
Titis Anis Fauziyah,
Khairina

Tim Redaksi

 

SEMARANG, KOMPAS.com- Casytha A. Kathmandu, yang baru dilantik sebagai Ketua DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Jateng periode 2022-2025 itu menyatakan kesiapannya untuk mendampingi anak muda pelaku UMKM.

Anak perempuan dari politikus PDI-P Bambang Wuryanto Pacul itu sengaja menargetkan pengusaha muda untuk didampingi agar UMKM sukses dan mendorong kemandirian ekonomi.

“Di Jateng fokus untuk kemandirian ekonomi, di DPP ada activistpreneur. Kita menggalakkan kalau anak muda harus berdiri di atas kaki sendiri,” tegas Casytha kepada Kompas.com, usai pelantikan pengurus baru di UTC Hotel Convention Semarang, Kamis (17/11/2022).

Baca juga: 3 Wejangan Ganjar ke Putri Bambang Pacul usai Terpilih Jadi Ketua KNPI Jateng

Pasalnya, keberadaan UMKM menjadi penopang perekonomian yang utama selama pandemi covid-19 mewabah di Indonesia. Sehingga penting bagi KNPI Jateng untuk memperkuat UMKM dimulai dari kaum muda.

Ketua Umum DPP KNPI M Riyanto Pandjaitan berharap agar DPD mampu menggerakkan UMKM lokal, membuat program yang konkrit, dan mendatangkan kesejahteraan bagi stakeholder knpi dan masyarakat.

“Jadi kekuatan aktivisme dari sisi intelektualitas maupun jaringan, dikombinasikan dengan kekuatan entrepreneurship,” tegasnya.

Baca juga: Buron 2 Tahun, Mantan Ketua KNPI Bukittinggi Akhirnya Ditangkap di Gambir Jakarta

Ratusan pengurus KNPI Jateng dari 35 kabupaten dan kota dilantik di hadapan Forkompinda Jateng dan Forkompinda Semarang.

Hadir dalam kesempatan tersebut mantan Walikota Semarang Hendrar Prihadi, Plt Walikota Semarang Hevearita G. Rahayu, dan Setda Jateng Sumarno yang mewakili Gubernur Jateng Ganjar Pranowo.

Sumarno berharap keberadaan KNPI dapat ikut aktif menangani permasalahan yang melanda Jateng saat ini. Tak terkecuali krisis iklim seperti banjir rob di pantai utara Jawa.

“KNPI menjadi motor kita bersama yang membawa Jateng maju dan masyarakat menjadi lebih sejahtera,” tutur Sumarno dalam sambutannya.

Lebih lanjut, Casytha menjelaskan bila anggota KNPI datang dari berbagai latar belakang yang digambarkan melalui desain backdrop acara tersebut dengan warna merah, kuning, hijau, biru.

“Jadi itu sebetulnya bukan cuma warna, tapi simbol kalau di dalam KNPI anggotanya bermacam-macam. Jadi tidak bisa kita mengintervensi pilihan politik teman-teman,” tegasnya.

Meski menjadi wadah berhimpun dari lintas partai, ia tak ingin pesta demokrasi dicederai dengan permainan yang tidak baik dan beretika politik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Sosok Supriyanto Pembunuh Kekasih di Wonogiri, Residivis Kasus Pembunuhan dan KDRT

Sosok Supriyanto Pembunuh Kekasih di Wonogiri, Residivis Kasus Pembunuhan dan KDRT

Regional
Dorong Pemberdayaan Keluarga, Pj Ketua TP-PKK Sumsel Lantik Ketua Pembina Posyandu Kabupaten dan Kota Se-Sumsel

Dorong Pemberdayaan Keluarga, Pj Ketua TP-PKK Sumsel Lantik Ketua Pembina Posyandu Kabupaten dan Kota Se-Sumsel

Kilas Daerah
Di Hadapan Mendagri Tito, Pj Agus Fatoni Sebut Capaian Ekonomi di Sumsel Sudah Baik

Di Hadapan Mendagri Tito, Pj Agus Fatoni Sebut Capaian Ekonomi di Sumsel Sudah Baik

Regional
Bea Cukai Yogyakarta Berikan Izin Tambah Lokasi Usaha ke Produsen Tembakau Iris

Bea Cukai Yogyakarta Berikan Izin Tambah Lokasi Usaha ke Produsen Tembakau Iris

Regional
Blusukan ke Rusun Muara Baru, Gibran: Salah Satu Tempat yang Paling Padat

Blusukan ke Rusun Muara Baru, Gibran: Salah Satu Tempat yang Paling Padat

Regional
Pura-pura Servis Jam, Pasutri di Semarang Sikat HP Samsung S23 Ultra

Pura-pura Servis Jam, Pasutri di Semarang Sikat HP Samsung S23 Ultra

Regional
4 Kapal Ikan di Cilacap Terbakar, Kerugian Capai Miliaran Rupiah

4 Kapal Ikan di Cilacap Terbakar, Kerugian Capai Miliaran Rupiah

Regional
3.617 Wajib Pajak Magelang Gratis PBB, Berikut Syaratnya

3.617 Wajib Pajak Magelang Gratis PBB, Berikut Syaratnya

Regional
Saat Doa Ibu Mengiringi Pratama Arhan Bertanding...

Saat Doa Ibu Mengiringi Pratama Arhan Bertanding...

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam Berawan

Regional
Viral Keluhan Soal Kenaikan UKT Unsoed, Mahasiswa Merasa Ditodong

Viral Keluhan Soal Kenaikan UKT Unsoed, Mahasiswa Merasa Ditodong

Regional
Utang Pelanggan PDAM Magelang Capai Rp 150 Juta, Banyak Rumah Kosong

Utang Pelanggan PDAM Magelang Capai Rp 150 Juta, Banyak Rumah Kosong

Regional
Kronologi Pembunuhan Karyawan Toko di Sukoharjo, Korban Dicekik dengan Sabuk dan Dipukul Batu

Kronologi Pembunuhan Karyawan Toko di Sukoharjo, Korban Dicekik dengan Sabuk dan Dipukul Batu

Regional
Kepala LKPP Pastikan Belanja Pemerintah Prioritaskan PDN dan UMKK

Kepala LKPP Pastikan Belanja Pemerintah Prioritaskan PDN dan UMKK

Regional
Penyelidikan Dugaan Korupsi Payung Elektrik Masjid Raya Annur Riau Dihentikan

Penyelidikan Dugaan Korupsi Payung Elektrik Masjid Raya Annur Riau Dihentikan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com