Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Massa Mengiringi Pemakaman Filep Karma, 250 Polisi Berjaga

Kompas.com - 02/11/2022, 23:41 WIB
Roberthus Yewen,
Krisiandi

Tim Redaksi

Sumber Antara

JAYAPURA KOMPAS.com - Kapolresta Jayapura Kombes Victor Mackbon mengatakan, pihaknya menerjunkan 250 personel untuk pengamanan pemakaman tokoh Papua Merdeka Filep Yacon Samuel Karma di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Expo Waena Jayapura, Rabu (2/11/2022).

Dikutip dari Antara, Victor mengatakan, ratusan personel Polri itu disiagakan untuk mengamankan prosesi pemakaman. 

Sementara itu, pantauan Kompas.com, massa mengantarkan jenazah Filep dari rumah duka di Dok V, Distrik Jayapura Utara ke Tempat Pemakaman Umum (TPU) Expo Waena, Distrik Heram, Kota Jayapura.

Baca juga: Ratusan Orang Hadiri Ibadah Pelepasan Aktivis Kemerdekaan Papua Filep Karma di Jayapura

Filep Karma merupakan salah satu pejuang kemerdekaan Papua yang dikenal memilih jalan kedamaian tanpa kekerasan. Hal inilah yang kerap dikenang masyarakat di Papua.

Mewakili keluarga, anak kandung Filep Karma, Audryne Karma mengatakan bahwa ia bersama adik dan keluarganya begitu menyayangi Filep Karma sebagai sosok ayah yang perhatian.

“Kami keluarga sayang bapak, tetapi kami tahu teman-teman dan rakyat Papua sangat sayang kami punya bapak, maka kami menyerahkan Bapak (Filep Karma) kepada rakyat Papua, karena Filep Karma bukan saja kami punya bapak, tetapi juga bagi bangsa Papua,” ujarnya.

Jenazah Filep Karma dibawa oleh ambulans menuju pemakaman sekitar pukul 16.00 WIT. Massa yang mengiringi tampak ada yang berjalan kaki, menaiki sepeda motor, hingga mengendarai mobil. 

Baca juga: Kenang Sosok Filep Karma, Tokoh Kemerdekaan Papua, Sang Anak: Dia Sangat Mencintai Damai

“Jenazah bapak Filep Karma dibawa dari rumah duka sekitar pukul 16.00 WIT dan sampai di lokasi pemakaman di Expo Waena, Kota Jayapura sekitar pukul 19.00 WIT,” ungkap Yulianus, salah satu warga yang ikut mengantar jenazah Filep Karma ke tempat peristirahatan yang terakhir.

Pantauan Kompas.com, tampak warga berkumpul di pinggir jalan untuk memberikan penghormatan terakhir.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gibran Izin Tak Masuk Kerja 5 Hari untuk Kunker ke UEA dan Qatar

Gibran Izin Tak Masuk Kerja 5 Hari untuk Kunker ke UEA dan Qatar

Regional
Cerita Abdul Hamid Korban Banjir Nunukan, Tidur Memeluk Parang untuk Usir Buaya dan Ular Hitam

Cerita Abdul Hamid Korban Banjir Nunukan, Tidur Memeluk Parang untuk Usir Buaya dan Ular Hitam

Regional
Bupati HST Lepas 125 Atlet Popda Tingkat Provinsi Kalsel 2024

Bupati HST Lepas 125 Atlet Popda Tingkat Provinsi Kalsel 2024

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Update Banjir Bandang di Agam, 6 Meninggal, 11 Orang Belum Ditemukan

Update Banjir Bandang di Agam, 6 Meninggal, 11 Orang Belum Ditemukan

Regional
Banjir Padang Panjang, 2 Warga Hilang, Belasan Rumah Terendam

Banjir Padang Panjang, 2 Warga Hilang, Belasan Rumah Terendam

Regional
Korban Tewas akibat Banjir Lahar Gunung Marapi Bertambah Jadi 14 Orang

Korban Tewas akibat Banjir Lahar Gunung Marapi Bertambah Jadi 14 Orang

Regional
Terjerat Alang-alang, Pendaki asal Kendal Terjatuh ke Jurang Gunung Andong

Terjerat Alang-alang, Pendaki asal Kendal Terjatuh ke Jurang Gunung Andong

Regional
Tinggi Badan Capai 2 Meter, Bocah SD di Jambi Bercita-cita Ingin Jadi Tentara

Tinggi Badan Capai 2 Meter, Bocah SD di Jambi Bercita-cita Ingin Jadi Tentara

Regional
Tambang Timah Ilegal di Bangka Diigerebek, 3 Pelaku Diamankan, Nilainya Mencapai Rp 1,2 Miliar

Tambang Timah Ilegal di Bangka Diigerebek, 3 Pelaku Diamankan, Nilainya Mencapai Rp 1,2 Miliar

Regional
Kebakaran Pabrik Gula Tasikmadu Karanganyar, Petugas Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Kebakaran Pabrik Gula Tasikmadu Karanganyar, Petugas Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Regional
Berdayakan UMKM, Pemprov Kalteng Gelar Kalteng Expo Tahun 2024

Berdayakan UMKM, Pemprov Kalteng Gelar Kalteng Expo Tahun 2024

Regional
Seko Upcycle, Inovasi Anak Muda Semarang Ubah Sampah Plastik Jadi Produk Fesyen Kekinian

Seko Upcycle, Inovasi Anak Muda Semarang Ubah Sampah Plastik Jadi Produk Fesyen Kekinian

Regional
Sebanyak 282 Calon Jemaah Haji Asal Mataram Berisiko Tinggi

Sebanyak 282 Calon Jemaah Haji Asal Mataram Berisiko Tinggi

Regional
Pabrik Gula Tasikmadu Karanganyar Terbakar, Diduga karena Percikan Api Pemotong Pipa

Pabrik Gula Tasikmadu Karanganyar Terbakar, Diduga karena Percikan Api Pemotong Pipa

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com