Salin Artikel

Massa Mengiringi Pemakaman Filep Karma, 250 Polisi Berjaga

Dikutip dari Antara, Victor mengatakan, ratusan personel Polri itu disiagakan untuk mengamankan prosesi pemakaman. 

Sementara itu, pantauan Kompas.com, massa mengantarkan jenazah Filep dari rumah duka di Dok V, Distrik Jayapura Utara ke Tempat Pemakaman Umum (TPU) Expo Waena, Distrik Heram, Kota Jayapura.

Filep Karma merupakan salah satu pejuang kemerdekaan Papua yang dikenal memilih jalan kedamaian tanpa kekerasan. Hal inilah yang kerap dikenang masyarakat di Papua.

Mewakili keluarga, anak kandung Filep Karma, Audryne Karma mengatakan bahwa ia bersama adik dan keluarganya begitu menyayangi Filep Karma sebagai sosok ayah yang perhatian.

“Kami keluarga sayang bapak, tetapi kami tahu teman-teman dan rakyat Papua sangat sayang kami punya bapak, maka kami menyerahkan Bapak (Filep Karma) kepada rakyat Papua, karena Filep Karma bukan saja kami punya bapak, tetapi juga bagi bangsa Papua,” ujarnya.

Jenazah Filep Karma dibawa oleh ambulans menuju pemakaman sekitar pukul 16.00 WIT. Massa yang mengiringi tampak ada yang berjalan kaki, menaiki sepeda motor, hingga mengendarai mobil. 

“Jenazah bapak Filep Karma dibawa dari rumah duka sekitar pukul 16.00 WIT dan sampai di lokasi pemakaman di Expo Waena, Kota Jayapura sekitar pukul 19.00 WIT,” ungkap Yulianus, salah satu warga yang ikut mengantar jenazah Filep Karma ke tempat peristirahatan yang terakhir.

Pantauan Kompas.com, tampak warga berkumpul di pinggir jalan untuk memberikan penghormatan terakhir.

https://regional.kompas.com/read/2022/11/02/234119178/massa-mengiringi-pemakaman-filep-karma-250-polisi-berjaga

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke