Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mangkunegara X Ditunjuk Jadi Komisaris PT KAI, Ini Cita-citanya...

Kompas.com - 17/08/2022, 17:33 WIB
Labib Zamani,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Penguasa Pura Mangkunegaran Solo Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Aryo (KGPAA) Mangkunegara X ditunjuk sebagai Komisaris PT Kereta Api Indonesia (KAI).

Penunjukan Mangkunegara X tersebut berdasarkan Surat Keputusan Menteri Badan Usaha Milik Negara Nomor SK-173/MBU/08/2022 dan SK-174/MBU 08/2022 tanggal 15 Agustus 2022 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Anggota Dewan Komisaris Perusahaan Perseroan (Persero) PT Kereta Api Indonesia.

Mangkunegara X menyampaikan terima kasih atas penunjukan dirinya sebagai Komisaris PT KAI.

Baca juga: Malam 1 Suro, Pura Mangkunegaran Solo Gelar Kirab Pusaka Dalem, Ini Pesan Mangkunegara X

"Terima kasih kepada Bapak Menteri BUMN dan jajaran atas kepercayaan dan amanah yang diberikan kepada saya. Sebagai Komisaris PT KAI, saya siap turut menyukseskan program-program strategis PT KAI," kata Mangkunegara X dalam siaran pers di Solo, Jawa Tengah, Rabu (17/8/2022).

Dirinya mengaku siap bersama dengan jajaran untuk mensukseskan program strategis PT KAI. Sebagai generasi muda, dirinya ingin mendekatkan KAI kepada masyarakat sebagai ekosistem terbaik di Indonesia.

"Mohon doa dan dukungan dari seluruh jajaran PT KAI dan masyarakat umum, agar KAI dapat semakin dekat dengan masyarakat dan generasi muda, sebagai solusi ekosistem transportasi terbaik untuk Indonesia," terang dia.

Terpisah, Tim Ahli Mangkunegara X, R Christopher S Lebe mengatakan, penunjukan Mangkunegara X sebagai Komisaris PT KAI bisa membawa nilai-nilai milenial. Mendekatkan KAI dengan masyarakat, konsumen khususnya segmen milenial.

"Diharapkan juga dengan Kanjeng Gusti (Mangkunegara X) yang masih muda ini bisa memberikan nilai-nilai atau hal yang lebih modern dalam tata kelola KAI," kata Lebe.

Dia menambahkan pengangkatan Mangkunegara X dilakukan secara daring pada 15 Agustus 2022.

Baca juga: Astana Oetara, Kompleks Pemakaman Mangkunegara VI

"Rapat umum pemegang saham itu online melalui Zoom. Kanjeng Gusti di Solo karena Kanjeng Gusti sedang mendampingi ada kegiatan Kementerian BUMN di Pura Mangkunegaran," terang dia.

Dikatakannya bahwa penunjukan Mangkunegara X sebagai Komisari PT KAI merupakan bentuk penghormatan Pura Mangkunegaran Solo.

"Kanjeng Gusti dipercaya sebagai komisaris berarti dari pihak kementerian melihat Kanjeng Gusti kompeten dan amanah juga," ungkap Lebe.

Baca juga: Soal Jamuan Makan Malam Delegasi G20, Mangkunegara X: Momen Kenalkan Kebudayaan Jawa pada Dunia

Sebagai informasi, penunjukan Mangkunagara X sebagai Komisaris PT KAI menambah daftar kiprah sumbangsih Mangkunegaran dalam dunia perkeretaapian nasional.

Sebelumnya KGPAA Mangkunegara IV menginisiasi pembangunan Stasiun Solo Balapan dan Stasiun Purwosari di atas tanah milik Mangkunegaran.

Stasiun Solo Balapan kemudian juga sempat direvitalisasi oleh KGPAA Mangkunagara VII dengan bantuan arsitek ternama Thomas Karsten.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Regional
Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Regional
Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Regional
Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Regional
Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Regional
Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Regional
Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Regional
Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Regional
Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Regional
Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Regional
10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

Regional
Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Regional
Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Regional
Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Regional
Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com