Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kawasan Pantai Anyer Banten Penuh Wisatawan, Kendaraan Diputarbalikkan Setelah Keluar Gerbang Tol Cilegon Timur

Kompas.com - 05/05/2022, 15:29 WIB
Rasyid Ridho,
I Kadek Wira Aditya

Tim Redaksi

SERANG, KOMPAS.com - Situasi kawasan Pantai Anyer, Kabupaten Serang, Banten pasca Lebaran, Kamis (5/5/2022) siang ini dipadati wisatawan.

Akibatnya, kendaraan yang hendak menuju Kawasan Pantai Anyer diputarbalikkan oleh petugas kepolisan.

Petugas meminta pengendara untuk mencari jalan alternatif lainnya karena kondisi di pertigaan Jalan Lingkar Selatan (JLS) Ciwandan, Cilegon terjadi antrean panjang kendaraan.

Baca juga: Jalur Alternatif ke Pantai Anyer via Palima-Cinangka Macet, Didominasi Kendaraan Menuju Tempat Wisata

Petugas kepolisan pun sudah menutup arus lalu lintas di JLS, Cilegon arah menuju Anyer tepatnya di Cibeber atau setelah keluar Gerbang Tol Cilegon Timur.

Kendaraan yang melintas di JLS menuju Pantai Anyer didominasi oleh mobil pribadi dari arah Tol Tangerang Merak dan Jalan Serang-Cilegon.

"Situasi di Anyer ramai, kita beberapa kali melakukan rekayasa lalu lintas pengalihan arus, one way di dalam di tengah jalur wisata," kata Kasatlantas Polres Cilegon AKP Yusuf Dwi Admodjo dihubungi Kompas.com, Kamis.

Baca juga: Wisatawan Terus Berdatangan, Polisi Berlakukan One Way Menuju Kawasan Pantai Anyer Banten

Yusuf mengatakan, berbagai upaya dilakukan untuk mengurai antrean kendaraan menuju Anyer dan sekitarnya baik itu di jalan utama maupun jalan alterntif.

"Segala bentuk rekayasa lalu lintas kita optimalkan, seperti di JLS dari arah Cilegon Barat, Cilegon Timur kita putar balikkan, di Pertigaan Teneng juga kita berlakukan rekayasa," ujar Yusuf.

Yusuf menghimbau kepada masyarakat yang akan berlibur ke Pantai Anyer untuk tertib lalu lintas dan mentaati protokol kesehatan.

Selain itu, Yusuf juga meminta agar para pengendara agar sabar dan mengikuti arahan petugas kepolisan.

"Tolong ikuti petunjuk arahan petugas kepolisan yang ada di lapangan untuk kenyamanan dan keselamatan bersama," tandasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kronologi Kasus Penganiayaan Pemuda hingga Tewas di Tarakan, Awalnya Korban Dilaporkan Kecelakaan Sepeda

Kronologi Kasus Penganiayaan Pemuda hingga Tewas di Tarakan, Awalnya Korban Dilaporkan Kecelakaan Sepeda

Regional
Instruktur Pilot Korban Pesawat Jatuh di BSD Dimakamkan Besok di Semarang

Instruktur Pilot Korban Pesawat Jatuh di BSD Dimakamkan Besok di Semarang

Regional
Pemuda di Gresik Tewas Usai Motor yang Dikendarainya Menabrak Truk

Pemuda di Gresik Tewas Usai Motor yang Dikendarainya Menabrak Truk

Regional
Banjir Kepulauan Aru, 150 Rumah Terendam, Warga Mengungsi

Banjir Kepulauan Aru, 150 Rumah Terendam, Warga Mengungsi

Regional
Peringati 'Mayday 2024', Wabup Blora Minta Para Pekerja Tingkatkan Kompetensi dan Daya Saing

Peringati "Mayday 2024", Wabup Blora Minta Para Pekerja Tingkatkan Kompetensi dan Daya Saing

Regional
Dinkes Periksa Sampel Makanan Penyebab Keracunan Massal di Brebes

Dinkes Periksa Sampel Makanan Penyebab Keracunan Massal di Brebes

Regional
Viral Pernikahan Sesama Jenis di Halmahera Selatan, Mempelai Perempuan Ternyata Laki-laki

Viral Pernikahan Sesama Jenis di Halmahera Selatan, Mempelai Perempuan Ternyata Laki-laki

Regional
Paman Korban Pesawat Jatuh di BSD Serpong: Entah Kenapa Hari Ini Ingin Kontak Pulu

Paman Korban Pesawat Jatuh di BSD Serpong: Entah Kenapa Hari Ini Ingin Kontak Pulu

Regional
Presiden Jokowi Undang Danny Pomanto untuk Jamu Tamu Peserta World Water Forum 2024 di Bali

Presiden Jokowi Undang Danny Pomanto untuk Jamu Tamu Peserta World Water Forum 2024 di Bali

Regional
Pesawat Latih Jatuh di BSD, Saksi: Saat 'Take Off' Cuacanya Normal

Pesawat Latih Jatuh di BSD, Saksi: Saat "Take Off" Cuacanya Normal

Regional
Mahasiswa Unika Santo Paulus NTT Pentas Teater Randang Mose demi Melestarikan Budaya Manggarai

Mahasiswa Unika Santo Paulus NTT Pentas Teater Randang Mose demi Melestarikan Budaya Manggarai

Regional
Bus Surya Kencana Terbalik di Lombok Timur, Sopir Diduga Mengantuk

Bus Surya Kencana Terbalik di Lombok Timur, Sopir Diduga Mengantuk

Regional
Cerita Korban Banjir Lahar Dingin di Sumbar, Cemas Ketika Turun Hujan

Cerita Korban Banjir Lahar Dingin di Sumbar, Cemas Ketika Turun Hujan

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Kapal Ikan Berbendera Rusia Ditangkap di Laut Arafura, 30 ABK Diamankan

Kapal Ikan Berbendera Rusia Ditangkap di Laut Arafura, 30 ABK Diamankan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com