Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wisatawan Lokal Tewas Tenggelam di Pantai Florida Anyer Banten

Kompas.com - 03/05/2022, 18:19 WIB
Rasyid Ridho,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

SERANG, KOMPAS.com - Suhaepi (27), seorang wisatawan lokasl asal Petir, Kabupaten Serang, Banten, ditemukan tewas tenggelam di Pantai Pasir Putih Florida, Cinangka, Serang, pada Selasa (3/5/2022) siang.

Humas Basarnas Banten Estu Riyadi mengatakan, korban bersama rekan-rekannya berlibur ke Pantai Pasir Putih Florida.

Sesampainya di pantai, korban bersama rekan-rekannya memutuskan untuk berenang sekitar pukul 11.00 WIB.

Setelah puas berenang, empat rekan korban naik ke daratan untuk beristirahat.

Baca juga: Dicari, Ibu Asal Banten yang Tertinggal di Tol Tangerang-Merak, Pergi ke Kamar Mandi Saat Terjebak Macet

 

Namun, salah satunya menyadari bahwa korban Epi tidak ikut ke darat dan berusaha mencarinya di lokasi awal berenang.

"Rekan-rekan korban berinisiatif untuk melakukan pencarian kurang lebih setengah jam tapi tidak dapat di ketemukan," kata Estu, melalui laporan yang diterima Kompas.com, pada Selasa.

Akhirnya, rekan korban memutuskan untuk menghentikan proses pencarian.

Tak berselang lama, wisatawan lainnya berteriak lalu melaporkan kepada rekan korban bahwa ada seseorang yang tertelungkup.

Mendapatkan informasi tersebut, rekan korban lalu melihat tubuh yang ditemukan di pantai.

"Ada wisatawan yang memanggil rekan korban bahwa ada orang dalam keadaan tertelungkup di pantai, kemudian rekan korban menghampiri sumber informasi tersebut. Setelah dicek, rekan korban membenarkan bahwa korban tersebut adalah rekan Epi," ujar Estu.

Baca juga: 6.925 Napi di Banten Dapat Remisi Lebaran, 36 Orang Langsung Bebas

Korban kemudian dibawa ke klinik terdekat. Namun, korban sudah dinyatakan meninggal dunia.

Estu pun mengimbau kepada masyarakat yang akan berlibur ke obyek wisata pantai agar tetap berhati-hati saat berenang, dan jangan memaksakan jika kondisi ombak tinggi dan tidak bisa berenang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

Regional
Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Regional
Pilkada Demak: Dua Orang Mendaftar ke Gerindra, Ada yang Diantar Klub Sepak Bola

Pilkada Demak: Dua Orang Mendaftar ke Gerindra, Ada yang Diantar Klub Sepak Bola

Regional
Nekat Rebut Kalung Emas Lansia, Jambret di Brebes Babak Belur Dihakimi Massa

Nekat Rebut Kalung Emas Lansia, Jambret di Brebes Babak Belur Dihakimi Massa

Regional
Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Regional
Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Regional
Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Regional
Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Regional
Rumah Pembunuh Pelajar SMK Diserang Puluhan Massa Bersenjata Parang

Rumah Pembunuh Pelajar SMK Diserang Puluhan Massa Bersenjata Parang

Regional
Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Regional
Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Regional
Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Regional
Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Regional
Truk Dipalak Rp 350.000 di Jembatan Jalinteng, Polisi 'Saling Lempar'

Truk Dipalak Rp 350.000 di Jembatan Jalinteng, Polisi "Saling Lempar"

Regional
9 Orang Daftar Pilkada 2024 di PDIP, Tak ada Nama Wali Kota Semarang

9 Orang Daftar Pilkada 2024 di PDIP, Tak ada Nama Wali Kota Semarang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com