Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Antusiasme Warga Kampung Laut, Daerah Terpencil di Cilacap Saat Ada Penukaran Uang Rupiah

Kompas.com - 11/03/2022, 12:26 WIB
Fadlan Mukhtar Zain,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

CILACAP, KOMPAS.com - Bank Indonesia (BI) Perwakilan Purwokerto membuka layanan penukaran uang rupiah di Desa Klaces, Kecamatan Kampung Laut, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, Kamis (10/3/2022).

Kegiatan di daerah terpencil itu bertujuan untuk menyediakan uang rupiah layak edar di daerah yang masuk wilayah 3T (terluar, terdepan dan terpencil).

Salah satu pemilik warung di Desa Klaces, Rina (22) mengaku, selama ini cukup sulit mendapatkan uang pecahan Rp 1.000, Rp 2.000 atau 10.000 untuk kembalian kepada pembeli.

"Kalau mau nukar uang kecil harus ke minimarket atau bank, jaraknya cukup jauh, perjalanan naik perahu sekitar 1,5 jam," kata Rina saat menukarkan uang kepada petugas BI yang berkeliling kampung.

Baca juga: Kisah Siswa Daerah Terpencil di Mamuju Tengah Harus Berhadapan dengan Ular, Monyet hingga Babi Hutan, demi Sekolah

Rina mengatakan, biasanya menukarkan uang pecahan kecil bersamaan saat berbelanja barang dagangan di Kalipucang yang masuk wilayah Jawa Barat.

Rina memilih berbelanja di Kalipucang karena lebih dekat dibanding harus ke Kota Cilacap yang harus ditempuh dengan perahu sekitar dua jam.

Hal senada disampaikan pemilik warung lainnya, Adminah (50). Ia menukarkan uang sebanyak Rp 200.000 dengan pecahan Rp 2.000.

"Ini buat kembalian, karena biasanya susah. Kalau ada orang beli tapi enggak ada kembalian biasanya (sisanya) ditingggal," ujar Adminah.

Baca juga: Jadwal Vaksinasi ke Pulau-pulau Terpencil Sulbar Tertunda karena Gelombang Tinggi

Kepala BI Perwakilan Purwokerto Rony Hartawan mengatakan, kegiatan tersebut digelar untuk memudahkan transaksi di daerah 3T.

"Apalagi mau masuk Ramadhan, kita tahu akses ke perbankan agak sulit, makanya kami jemput bola. Sehingga masyarakat mudah melakukan transaksi, meski jauh dari kota," jelas Rony.

Menurut dia, ketersediaan uang penting untuk menumbuhkan ekonomi masyarakat.

"Ketersediaan uang itu penting untuk transaksi. Semakin banyak transaksi, ujugnya menumbuhkan ekonomi masyarakat," kata Rony.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Regional
Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Regional
Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Regional
Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Regional
Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Regional
Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Regional
Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Regional
Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Regional
Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Regional
Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Regional
10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

Regional
Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Regional
Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Regional
Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Regional
Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com