Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hotel di Kota Mataram Bersiap Sambut Tamu MotoGP Mandalika

Kompas.com - 09/03/2022, 18:48 WIB
Karnia Septia,
Andi Hartik

Tim Redaksi

MATARAM, KOMPAS.com - Sembilan hari menjelang perhelatan MotoGP di Mandalika, sejumlah hotel dan penginapan di Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB), mulai bersiap menyambut tamu penonton MotoGP.

Kepala Dinas Pariwisata Kota Mataram, Nizar Denny Cahyadi mengatakan, 95 persen kamar hotel berbintang di Kota Mataram telah dibooking untuk periode perhelatan MotoGP Mandalika 18-20 Maret.

Dari 4.730 kamar hotel yang ada di Kota Mataram, sebagian besar sudah terisi pada saat event MotoGP nanti.

"Penginapan di Kota Mataram untuk hotel bintang sudah hampir 95 persen terbooking," Kata Denny dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Rabu (9/3/2022).

Baca juga: Kapolda NTB: Tidak Boleh Ada yang Mengganggu Event MotoGP Mandalika

Sementara untuk hotel melati dan homestay, masih 70 persen yang sudah dibooking tamu dari luar kota Mataram.

"Kita harapkan pada saat hari H pelaksanaan, mereka 100 persen terisi," harap Denny.

Denny mengatakan, meski saat ini ada pelonggaran aturan terkait bebas karantina dan dihapusnya syarat tes PCR dan antigen, Pemerintah Kota Mataram tetap menerapkan protokol kesehatan untuk para tamu hotel yang akan menginap. Tamu hotel juga wajib memakai aplikasi PeduliLindungi saat akan masuk ke hotel.

Selain hotel dan penginapan, tempat makan dan restoran juga sudah dipersiapkan untuk menyambut para tamu MotoGP.

Baca juga: 3.472 Personel TNI-Polri Diterjunkan Amankan MotoGP Mandalika

Beberapa fasilitas umum seperti Taman Loang Baloq, Taman Sangkareang, Gapura Tembolak Pelangi dan jalur pedestrian di Kota Mataram juga telah dipercantik dan ditanami bunga-bunga.

Denny berharap dengan adanya perhelatan MotoGP dan dilonggarkannya aturan karantina serta bebas PCR-antigen bisa membangkitkan ekonomi pariwisata di Kota Mataram.

"Itu sangat menggembirakan bagi kami bahwa aturan baru ini melonggarkan setiap wisatawan yang masuk ke daerah kami di Kota Mataram itu sangat menggembirakan. Ini membuat kami bersemangat untuk melaksanakan event yang beberapa tahun ini sempat tertunda," kata Denny.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Teknisi di Lampung Gondol Rp 1,3 Miliar, Curi dan Jual Data Internet

Teknisi di Lampung Gondol Rp 1,3 Miliar, Curi dan Jual Data Internet

Regional
Warga Cepu Temukan Fosil Gading Gajah Purba, Diduga Berusia 200.000 Tahun

Warga Cepu Temukan Fosil Gading Gajah Purba, Diduga Berusia 200.000 Tahun

Regional
Video Viral Seorang Pria di Kupang Dipukul Pakai Kayu di Tangan hingga Pingsan, Kasus Berujung ke Polisi

Video Viral Seorang Pria di Kupang Dipukul Pakai Kayu di Tangan hingga Pingsan, Kasus Berujung ke Polisi

Regional
Pembunuh Kekasih Sesama Jenis di Banten Dituntut 16 Tahun Penjara

Pembunuh Kekasih Sesama Jenis di Banten Dituntut 16 Tahun Penjara

Regional
Saat Angka Kasus Stunting di Kendal Naik 4,9 Persen...

Saat Angka Kasus Stunting di Kendal Naik 4,9 Persen...

Regional
MK Tolak Permohonan PHPU, KPU Banyumas Segera Tetapkan Caleg Terpilih

MK Tolak Permohonan PHPU, KPU Banyumas Segera Tetapkan Caleg Terpilih

Regional
16 Pekerja Migran Nonprosedural di Batam Berenang dari Tengah Laut

16 Pekerja Migran Nonprosedural di Batam Berenang dari Tengah Laut

Regional
Pimpinan Ponpes di Inhu Cabuli 8 Siswanya

Pimpinan Ponpes di Inhu Cabuli 8 Siswanya

Regional
'Long Weekend', Daop 5 Purwokerto Tambah Tempat Duduk KA Tujuan Jakarta dan Jember

"Long Weekend", Daop 5 Purwokerto Tambah Tempat Duduk KA Tujuan Jakarta dan Jember

Regional
Rem Blong, Truk Trailer Tabrak Motor di Magelang, 1 Orang Tewas

Rem Blong, Truk Trailer Tabrak Motor di Magelang, 1 Orang Tewas

Regional
Pengakuan Kurir Sabu yang Ditangkap di Magelang: Ingin Berhenti, tapi Berutang dengan Bandar

Pengakuan Kurir Sabu yang Ditangkap di Magelang: Ingin Berhenti, tapi Berutang dengan Bandar

Regional
Jadi Tersangka Kasus Korupsi Dana Internet Desa, Mantan Wabup Flores Timur Ajukan Praperadilan

Jadi Tersangka Kasus Korupsi Dana Internet Desa, Mantan Wabup Flores Timur Ajukan Praperadilan

Regional
Pengakuan Pelaku Penyelundupan Motor Bodong ke Vietnam, Per Unit Dapat Untung Rp 5 Juta

Pengakuan Pelaku Penyelundupan Motor Bodong ke Vietnam, Per Unit Dapat Untung Rp 5 Juta

Regional
Puluhan Anak Usia Sekolah di Nunukan Memohon Dispensasi Nikah akibat Hamil di Luar Nikah

Puluhan Anak Usia Sekolah di Nunukan Memohon Dispensasi Nikah akibat Hamil di Luar Nikah

Regional
Jurnalis NTB Aksi Jalan Mundur Tolak RUU Penyiaran

Jurnalis NTB Aksi Jalan Mundur Tolak RUU Penyiaran

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com