Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pinjam Kendaraan untuk Beli Minyak Goreng, Pedagang Ini Malah Bawa Kabur Motor Sport Pembeli

Kompas.com - 16/01/2022, 14:31 WIB
Tri Purna Jaya,
I Kadek Wira Aditya

Tim Redaksi

LAMPUNG, KOMPAS.com - Seorang pedagang siomay di Kabupaten Lampung Tengah membawa kabur sepeda motor sport milik pembelinya.

Pelaku beralasan meminjam kendaraan itu untuk membeli minyak goreng saat dagangannya dipesan oleh korban.

Kapolsek Seputih Banyak AKP Tarmuji mengatakan, peristiwa penggelapan itu terjadi di Kampung Sido Binangun, Kecamatan Way Seputih pada Sabtu (8/1/2022) pukul 12.00 WIB.

Baca juga: Kejaksaan Hentikan Penuntutan Ibu di Sumut yang Beli Ponsel Curian demi Anak Belajar Daring

"Korban berinisial N, usia 30 tahun, warga Kecamatan Raman Utara, Lampung Timur," kata Tarmuji melalui keterangan tertulis, Minggu (16/1/2022).

Sedangkan pelaku berinsial RS (20) warga Desa Gunung Tapa Ilir, Kecamatan Gedung Meneng itu telah ditangkap pada Rabu (12/1/2022) sekitar pukul 18.30 WIB.

"Pelaku ditangkap di sebuah kontrakan di daerah Kecamatan Panjang, Bandar Lampung," katanya.

Baca juga: Beredar Kabar Temuan Omricon di Lampung, Ini Kata Kadinkes

Tarmuji menceritakan, tindak kriminal itu terjadi ketika pelaku lewat di lokasi kejadian untuk berjualan siomay.

Pelaku yang sedang mendorong gerobaknya dipanggil oleh korban.

"Korban saat itu sedang main di rumah temannya," kata Tarmuji.

Korban pun memesan seporsi siomay. Namun, ketika itu pelaku mengaku tidak bisa menggoreng siomay karena minyak gorengnya habis.

"Pelaku lalu meminjam sepeda motor korban dengan alasan hendak membeli minyak goreng di warung terdekat," kata Tarmuji.

Korban yang tidak curiga pun meminjamkan sepeda motor sport miliknya itu.

Tetapi setelah sekian lama ditunggu, pelaku tidak juga kembali. Korban pun melaporkan kejadian itu ke Mapolsek Seputih Banyak.

Tarmuji mengatakan, pelaku RS dijerat Pasal 372 KUHP dan 378 KUHP dengan ancaman pidana 4 tahun penjara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bea Cukai Yogyakarta Berikan Izin Tambah Lokasi Usaha ke Produsen Tembakau Iris

Bea Cukai Yogyakarta Berikan Izin Tambah Lokasi Usaha ke Produsen Tembakau Iris

Regional
Blusukan ke Rusun Muara Baru, Gibran: Salah Satu Tempat yang Paling Padat

Blusukan ke Rusun Muara Baru, Gibran: Salah Satu Tempat yang Paling Padat

Regional
Pura-pura Servis Jam, Pasutri di Semarang Sikat HP Samsung S23 Ultra

Pura-pura Servis Jam, Pasutri di Semarang Sikat HP Samsung S23 Ultra

Regional
4 Kapal Ikan di Cilacap Terbakar, Kerugian Capai Miliaran Rupiah

4 Kapal Ikan di Cilacap Terbakar, Kerugian Capai Miliaran Rupiah

Regional
3.617 Wajib Pajak Magelang Gratis PBB, Berikut Syaratnya

3.617 Wajib Pajak Magelang Gratis PBB, Berikut Syaratnya

Regional
Saat Doa Ibu Mengiringi Pratama Arhan Bertanding...

Saat Doa Ibu Mengiringi Pratama Arhan Bertanding...

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam Berawan

Regional
Viral Keluhan Soal Kenaikan UKT Unsoed, Mahasiswa Merasa Ditodong

Viral Keluhan Soal Kenaikan UKT Unsoed, Mahasiswa Merasa Ditodong

Regional
Utang Pelanggan PDAM Magelang Capai Rp 150 Juta, Banyak Rumah Kosong

Utang Pelanggan PDAM Magelang Capai Rp 150 Juta, Banyak Rumah Kosong

Regional
Kronologi Pembunuhan Karyawan Toko di Sukoharjo, Korban Dicekik dengan Sabuk dan Dipukul Batu

Kronologi Pembunuhan Karyawan Toko di Sukoharjo, Korban Dicekik dengan Sabuk dan Dipukul Batu

Regional
Kepala LKPP Pastikan Belanja Pemerintah Prioritaskan PDN dan UMKK

Kepala LKPP Pastikan Belanja Pemerintah Prioritaskan PDN dan UMKK

Regional
Penyelidikan Dugaan Korupsi Payung Elektrik Masjid Raya Annur Riau Dihentikan

Penyelidikan Dugaan Korupsi Payung Elektrik Masjid Raya Annur Riau Dihentikan

Regional
Sederet Fakta Pembunuhan Karyawan Toko di Sukoharjo, Korban Dibunuh 3 Pria, Pelaku Bawa Kabur THR Korban

Sederet Fakta Pembunuhan Karyawan Toko di Sukoharjo, Korban Dibunuh 3 Pria, Pelaku Bawa Kabur THR Korban

Regional
Anggota OPM Pelaku Penyerangan Pos Kisor Serahkan Diri dan Kembali ke Pangkuan NKRI

Anggota OPM Pelaku Penyerangan Pos Kisor Serahkan Diri dan Kembali ke Pangkuan NKRI

Regional
Bus Eka Tabrak Truk di Tol Solo-Ngawi, 1 Orang Tewas, Ini Dugaan Penyebabnya

Bus Eka Tabrak Truk di Tol Solo-Ngawi, 1 Orang Tewas, Ini Dugaan Penyebabnya

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com