Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Tempat Hiburan Malam di Dekat Masjid Agung Batam, Ini Kata Wakil Wali Kota

Kompas.com - 14/01/2022, 07:07 WIB
Hadi Maulana,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

BATAM, KOMPAS.com – Wakil Wali Kota Batam Amsakar Achmad menanggapi soal tempat hiburan malam yang diduga menyajikan tarian erotis.

Tempat hiburan malam itu berada di sekitar Masjid Sultan Mahmud Riayat Syah atau Masjid Agung II Batam, Kepulauan Riau (Kepri).

Amsakar meminta agar tempat hiburan yang menyediakan tarian erotis untuk segera menghentikan operasionalnya.

Baca juga: 10 WNA di Batam Memeras Pejabat China, Modus Ancam Sebar Video Porno

"Keberadaan tempat hiburan tersebut tidak cocok, lantaran berdekatan dengan Masjid Sultan Mahmud Riayat Syah," kata Amsakar saat ditemui di Batam Centre, Kamis (13/1/2022) malam.

Menurut Amsakar, dia sebelumnya sudah mengarahkan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) untuk melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke lokasi tempat hiburan tersebut.

"Sudah disidak sama Kasatpol. Kita minta tempat hiburan itu segera ditindaklanjuti. Lokasi itu, antara satu titik dengan titik lainnya tidak nyambung," kata Amsakar.

Baca juga: Mantan Kepsek Jadi Tersangka Korupsi Dana BOS, Para Guru di Batam Kembalikan Uang Rp 119 Juta

Amsakar juga telah meminta dinas terkait untuk mengecek legalitas tempat hiburan yang dianggap telah membuat keresahan masyarakat itu.

Apabila tempat hiburan yang dimaksud tidak memenuhi perizinan, Amsakar meminta agar operasionalnya segera dihentikan.

"Misalnya kalau tak ada izin, karaoke harus ditutup," kata Amsakar.

Baca juga: Pengungsi Afghanistan Blokade Akses Masuk Perumahan Mewah di Batam

Sebelumnya diberitakan, sebuah tempat hiburan malam di wilayah kompleks pertokoan dan bisnis, Tunas Regency, Kelurahan Sei Binti, Sagulung, Batam, diduga menyuguhkan tarian erotis bagi para tamu.

Tempat hiburan malam tersebut diketahui baru buka beberapa minggu terakhir.

Hal ini menghebohkan masyarakat. Pasalnya, lokasi kompleks tersebut hanya berbatasan jalan raya dengan Masjid Sultan Mahmud Riayat Syah Batam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Oknum Polisi di Flores Timur Diduga Aniaya Awak Kapal

Oknum Polisi di Flores Timur Diduga Aniaya Awak Kapal

Regional
Calon Jemaah Haji Kabupaten Semarang Didominasi Petani

Calon Jemaah Haji Kabupaten Semarang Didominasi Petani

Regional
Soal Calon Menteri Kabinet, Gibran: Keputusan Presiden Terpilih

Soal Calon Menteri Kabinet, Gibran: Keputusan Presiden Terpilih

Regional
Lari dari Dinas, 4 Anggota Polresta Ambon Dipecat tidak Hormat

Lari dari Dinas, 4 Anggota Polresta Ambon Dipecat tidak Hormat

Regional
Cerita Bataona, dari Jurnalis 'Terpanggil' Jadi Relawan Tagana di NTT Selama 16 Tahun

Cerita Bataona, dari Jurnalis "Terpanggil" Jadi Relawan Tagana di NTT Selama 16 Tahun

Regional
Pemkab Rembang Buka Lowongan 3.011 Formasi ASN Tahun 2024

Pemkab Rembang Buka Lowongan 3.011 Formasi ASN Tahun 2024

Regional
Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang 'Toxic' di Kabinet, Gibran: Saya Tak Tahu Siapa

Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang "Toxic" di Kabinet, Gibran: Saya Tak Tahu Siapa

Regional
Saat Penjual Siomay di Semarang Curi 675 Celana Dalam...

Saat Penjual Siomay di Semarang Curi 675 Celana Dalam...

Regional
Eks Pejabat BUMD Cilegon Jadi Tersangka Korupsi Jalan Pelabuhan Rp 7 Miliar

Eks Pejabat BUMD Cilegon Jadi Tersangka Korupsi Jalan Pelabuhan Rp 7 Miliar

Regional
Jembatan Gantung Ngembik Magelang Dibongkar Lusa, Warga Bisa Lewat Jalur Alternatif Ini

Jembatan Gantung Ngembik Magelang Dibongkar Lusa, Warga Bisa Lewat Jalur Alternatif Ini

Regional
Anggota Geng Motor Pembacok Pelajar SMA Terancam 15 Tahun Penjara

Anggota Geng Motor Pembacok Pelajar SMA Terancam 15 Tahun Penjara

Regional
Rawan Terdampak Longsor, Warga Wolotopo Timur Ende Akan Direlokasi

Rawan Terdampak Longsor, Warga Wolotopo Timur Ende Akan Direlokasi

Regional
Soal 'Presidential Club', Gibran: Untuk Menyatukan Mantan Pemimpin

Soal "Presidential Club", Gibran: Untuk Menyatukan Mantan Pemimpin

Regional
Niatnya Berkonsultasi dengan Megawati Dinilai Tak Tepat, Gibran Buka Suara

Niatnya Berkonsultasi dengan Megawati Dinilai Tak Tepat, Gibran Buka Suara

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com