KOMPAS.com - Rumah adat Kalimantan Barat merupakan hasil budaya yang masih terjaga hingga kini.
Meski model rumah tradisional seperti rumah adat Kalimantan Barat sudah jarang ditemukan namun pelestariannya masih berlangsung.
Baca juga: 7 Rumah Adat Jawa Timur, Keunikan, Ciri Khas, dan Fungsi
Bentuk-bentuk rumah adat dari Kalimantan Barat ada yang masih terjaga dan bisa ditemui hingga kini.
Baca juga: Mengenal Rumoh Aceh, Rumah Adat Aceh, Bentuk, Keunikan, dan Ciri Khas
Oleh karenanya, masyarakat bisa mengenal beberapa nama rumah adat Kalimantan Barat beserta ciri khas serta keunikannya.
Baca juga: Mengenal Honai, Rumah Adat Papua, dari Keunikan, Ciri Khas, hingga Fungsi
Dari beberapa rumah adat dari Kalimantan Barat, ada dua bangunan yang dapat kita kenali. Simak ulasannya berikut ini.
Dalam buku Mengenal Rumah Tradisional di Kalimantan (2017), Mahmud Jauhari Ali menjelaskan bahwa bentuk rumah adat Kalimantan Barat yang umum ditemui adalah Rumah Panjang khas Suku Dayak.
Karena bentuknya yang memanjang, rumah tradisional ini bisa dihuni hingga 60 kepala keluarga. Bagian tengah Rumah Panjang biasanya dihuni oleh tetua adat.
Hal ini menjadikan Rumah Panjang memiliki filosofi tentang persatuan tak hanya bagi Suku Dayak namun Juga Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Bagian hulu Rumah Panjang menghadap timur tempat matahari terbit yang memiliki filosofi kerja keras sejak matahari terbit.
Sementara bagian hilir berada di barat yang memiliki pesan agar tak pulang bekerja hingga matahari terbenam.
Rumah Panjang khas Kalimantan Barat dikenal dengan nama Rumah Radakng, sebutan untuk rumah suku Dayak Kanayatn.
Bentuk Rumah Radakng adalah panggung dengan material utamanya dari kayu ulin.
Bagian rumah ini terbagi menjadi bilik-bilik dengan tangga untuk naik di masing-masing biliknya. Sepanjang rumah akan terdapat teras yang disebut pante.
Pada tiap bilik ada akan ada ruang tamu atau samik, dengan pene sebagai tempat duduk saat menerima tamu atau tempat tidur ketika tamu menginap.
Selain itu ada pula ruang keluarga berukuran 6 x 6 meter dan juga dapur atau uakngmik.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.