Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polres Blitar Kota Terapkan Tilang Elektronik di Tiga Titik Masuk Kota

Kompas.com - 27/12/2021, 11:19 WIB
Asip Agus Hasani,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

BLITAR, KOMPAS.com - Kepolisian Resor Blitar Kota resmi menerapkan sistem ETLE (electronic traffic law enforcement)  di tiga titik jalan yang merupakan pintu masuk utama ke wilayah Kota Blitar, Jawa Timur, mulai hari ini, Senin (27/12/2021).

Ketiga titik tersebut adalah Simpang Tiga Herlingga, Simpang Empat Masjid Plosokerep, dan Simpang Empat SPBU Pakunden.

Dimulainya pemberlakuan ETLE tersebut ditandai dengan kegiatan seremoni peluncuran ETLE yang dilakukan di Kantor Polres Blitar Kota, Senin pagi, yang juga dihadiri oleh unsur Forpimda Kota Blitar.

Baca juga: Pengemudi Tak Konfirmasi Pelanggaran ETLE, Sebanyak 6.925 STNK Terancam Diblokir

Kapolres Blitar Kota AKBP Hery Yudhi Setiawan pemberlakuan ETLE di Kota Blitar merupakan bagian dari program Polri dalam penegakan hukum terutama terkait lalu lintas.

"Ini merupakan bagian dari meraih capaian yang ditargetkan Kapolri. Dan, ETLE ini selain untuk pelanggaran lantas (lalu lintas) juga berkaitan dengan keamanan," ujar Yudhi kepada wartawan.

Yudhi menggarisbawahi salah satu output dari sistem ETLE adalah adanya barang bukti digital yang didapatkan dari rekaman kamera-kamera pengawas di titik-titik dimana ETLE diterapkan.

Dengan bukti digital berupa foto dan video, kata Yudhi, maka proses penegakan hukum oleh kepolisian akan lebih efektif karena sulit dibantah.

Baca juga: Sanksi Tilang Pelanggar Ganjil Genap Berlaku Hari Ini, Pengendara Diawasi Polisi dan Kamera ETLE

Yudhi menambahkan bahwa ETLE juga akan membantu polisi dalam pengawasan dan penegakan hukum terkait tindak pidana.

"Jadi dapat monitor, melihat apabila terjadi tindak pidana, dan ini sebagai alat bukti," jelasnya.

 

Pada kesempatan yang sama, Wali Kota Blitar Santoso mengatakan penerapan ETLE akan mendukung program Pemerintah Kota Blitar dalam menjadikan Kota Blitar sebagai "smartcity".

"Kita memasuki era 4.0, bahkan 5.0, ini sudah saatnya bagaimana kita manfaatkan kemajuan IT," ujar Santoso.

Santoso juga berharap penerapan ETLE akan meningkatkan kepatuhan masyarakat pada peraturan lalu lintas.

Baca juga: Terapkan ETLE, Polri Telah Pasang Lebih dari 12.000 Kamera CCTV di 255 Titik

Dia menyatakan apresiasinya atas capaian Polres Blitar Kota merealisasikan penerapan sistem ETLE.

"Satu kemajuan khususnya di jajaran Polres Blitar Kota. Ini kado istimewa menjelang kepergian beliau (Kapolres Blitar Kota) ke Medan untuk promosi jabatan," ujar Santoso.

Sementara itu, Kasubdit Gakkum Dirlantas Polda Jatim AKBP Gathut Wibowo mengatakan realisasi ETLE tidak dapat dilepaskan dari dukungan pemerintah daerah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Satgas Cartenz Duga KKB Penyerang Rumah Polisi dan Polsek Homeyo Kelompok Keni Tipagau

Satgas Cartenz Duga KKB Penyerang Rumah Polisi dan Polsek Homeyo Kelompok Keni Tipagau

Regional
Status Kepegawaian Belum Jelas, PPDI Kebumen Curhat ke Bupati

Status Kepegawaian Belum Jelas, PPDI Kebumen Curhat ke Bupati

Regional
Kesal 'Di-prank', Seorang Pemuda Aniaya Kakeknya

Kesal "Di-prank", Seorang Pemuda Aniaya Kakeknya

Regional
Nelayan di Merauke Papua Temukan Mayat dengan Kepala Sudah Terpisah

Nelayan di Merauke Papua Temukan Mayat dengan Kepala Sudah Terpisah

Regional
Gibran Tanggapi soal DPRD Singgung Pembangunan Masjid Sriwedari Belum Selesai dalam Rapat Paripurna

Gibran Tanggapi soal DPRD Singgung Pembangunan Masjid Sriwedari Belum Selesai dalam Rapat Paripurna

Regional
Tak Nafkahi Anak Setelah Bercerai, Pria di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Tak Nafkahi Anak Setelah Bercerai, Pria di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Regional
UTBK-SNBT Dimulai, 10 Peserta di Lampung Tak Bawa Surat Keterangan Lulus

UTBK-SNBT Dimulai, 10 Peserta di Lampung Tak Bawa Surat Keterangan Lulus

Regional
Bukit Rhema Gereja Ayam Gratiskan Tiket untuk Timnas U-23 Indonesia, Promo Selama Setahun

Bukit Rhema Gereja Ayam Gratiskan Tiket untuk Timnas U-23 Indonesia, Promo Selama Setahun

Regional
PHRI Solo Kecewa Status Internasional Bandara Adi Soemarmo Dicabut

PHRI Solo Kecewa Status Internasional Bandara Adi Soemarmo Dicabut

Regional
Satpam di Agam Ditemukan Tewas, Sejumlah Bagian Tubuh Hilang

Satpam di Agam Ditemukan Tewas, Sejumlah Bagian Tubuh Hilang

Regional
Bayi di Lebak Banten Diserang Monyet Liar, Perut korban Robek karena Gigitan

Bayi di Lebak Banten Diserang Monyet Liar, Perut korban Robek karena Gigitan

Regional
Perahu Terbalik Diterjang Ombak, Seorang Nelayan Hilang di Perairan Nusakambangan

Perahu Terbalik Diterjang Ombak, Seorang Nelayan Hilang di Perairan Nusakambangan

Regional
MenPAN-RB: Presiden Larang Pemda Buat Aplikasi Baru, Persulit Masyarakat

MenPAN-RB: Presiden Larang Pemda Buat Aplikasi Baru, Persulit Masyarakat

Regional
Monyet Liar Serang Bayi di Lebak Banten, Korban Terluka Parah Pada Bagian Perut

Monyet Liar Serang Bayi di Lebak Banten, Korban Terluka Parah Pada Bagian Perut

Regional
Terdampak Abu Vulkanik Gunung Ruang, Bandara Djalaluddin Gorontalo Ditutup Sementara

Terdampak Abu Vulkanik Gunung Ruang, Bandara Djalaluddin Gorontalo Ditutup Sementara

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com