BLITAR, KOMPAS.com - Wali Kota Blitar Santoso mengungkapkan bahwa pelaksanaan uji coba PPKM Level 1 atau new normal mendapatkan apresiasi dari Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan selaku Ketua Pengendalian Covid-19 di Jawa-Bali.
"Evaluasi oleh Pak Menko Marves kita diapresiasi bahwa diminta minimal mempertahankan kondisi yang sudah ada ini," kata Santoso ditemui di ruang kerjanya, Senin (18/10/2021).
Menurut Santoso, selama dua pekan pelaksanaan PPKM Level 1 tidak terjadi ledakan kasus Covid-19.
Situasi penangan Covid-19 di Kota Blitar, menurutnya, berada dalam kondisi stabil tanpa ada kejadian-kejadian yang berarti.
"Jika terus terjadi penurunan, maka Blitar Kota memang layak dijadikan uji coba new normal," ujarnya.
Santoso mengklaim tingkat kepatuhan masyarakat pada protokol kesehatan juga sudah tinggi di tengah aktivitas masyarakat yang meningkat seiring adanya sejumlah pelonggaran.
Menurutnya, kesiplinan masyarakat mematuhi protokol kesehatan seperti mencuci tangan, menghindari kerumunan, serta memakai masker tetap tinggi.
"Saya lihat sendiri malam Minggu kemarin banyak warga mencari hiburan, kafe-kafe mulai ramai tapi penggunaan masker dan prokes lain masih cukup bagus," ujarnya.
Baca juga: Tersisa 3 Pasien Covid-19 di Tempat Isoter Kota Blitar, Terendah sejak Awal Agustus
Santoso mengatakan, pihaknya juga tetap menggelar operasi yustisi tiga kali sehari di tengah penerapan PPKM level 1.
Setiap organisasi perangkat daerah (OPD) juga melakukan sejumlah pengawasan penerapan protokol kesehatan di masyarakat.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.