Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Innova Tabrak Truk dari Belakang di Kulon Progo, Pengemudi Tewas

Kompas.com - 14/10/2021, 09:39 WIB
Dani Julius Zebua,
Khairina

Tim Redaksi

 

KULON PROGO, KOMPAS.com – Seorang pengemudi mobil tewas dalam kecelakaan Toyota Innova R 8551 TC yang menabrak buritan truk tronton K 1303 MH di Jalan Wates-Purworejo Kilometer 7, Kalurahan Kedundang, Kapanewon Temon, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Korban tewas bernama Yufendra Agung P (25) asal Pedukuhan Kibon, Kalurahan Kebonrejo, Kapanewon Temon.

Ia mengalami cedera kepala berat (CKB) dan meninggal dunia sesampainya di RSUD Wates.

“Kecelakaan lalu lintas terjadi semalam dengan korban CKB dan MD (meninggal dunia),” kata Kasubag Humas Polres Kulon Progo Iptu I Nengah Jeffry Prana Widyana melalui pesan singkat, Kamis (14/10/2021).

Baca juga: Kisah Bripka Kuat Keliling Desa Buka Jasa Cukur Gratis, Potong Rambut Gimbal Warga yang Tak Terurus

Peristiwa tersebut terjadi di depan SPBU Kedundang, Rabu (13/10/2021) pukul 21.30 WIB. Jalan tersebut merupakan lintas provinsi yang memang padat.

Sebelumnya, truk tronton melaju dari arah barat ke timur.

Truk dikemudikan oleh M Azis (35) asal Karangturi, Kecamatan Lasem, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah.

Sesampainya di seberang SPBU, truk tampak berniat belok ke kanan atau arah selatan. Truk sudah menyalakan lampu sein, tanda akan berbelok.

Tak lama kemudian, Innova yang dikemudikan Yufendra datang melaju dari arah belakang dan langsung menabrak bagian belakang truk sebelah kiri.

Detik-detik tabrakan terekam CCTV yang ada di sekitar lokasi tabrakan. Tampak truk menghidupkan lampu tanda hendak belok kanan. Sebuah sepeda motor yang ada di belakang truk melewati truk yang hendak belok itu.

Baca juga: Ayah yang Diduga Perkosa 3 Anak Kandungnya di Luwu Timur Buka Suara: Itu Fitnah

Motor bisa melewatinya dengan baik. Menyusul beberapa detik kemudian Innova dan langsung menabrak.

Tabrakan ini mengakibatkan kerusakan berat pada Innova. Mobil itu ringsek bagian depan.

Sementara itu, truk mengalami pecah lampu belakang kiri dan lecet bak bagian kiri belakang. Tidak ada korban luka pada truk.

PMI Kulon Progo mengirim satu unit mobil ambulan ke lokasi kejadian.

PMI juga mengontak Basarnas DIY untuk segera tiba ke lokasi lantaran dari informasi yang mereka terima bahwa pengemudi Innova dimungkinkan terjepit.

“Informasi kecelakaan yang kami terima termasuk berupa gambar yang mungkin korban terjepit. Kita tidak boleh menyiakan waktu dan meminta bantuan Basarnas. Sampai sana, korban ternyata sudah bisa lepas dan dilarikan ke RSUD, meninggal di UGD,” kata Humas PMI Kulon Rogo, Wisnu Rangga, via telepon.

Peristiwa ini mengingatkan kembali beberapa kecelakaan di jalur lintas provinsi wilayah Kulon Progo. Jalur ini memang terbilang rawan kecelakaan.

Belum lama, terjadi bus menabrak buritan truk kontainer di Temon pada 24 September 2021. Dua orang tewas dan beberapa lainnya luka-luka akibat tabrakan itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Regional
Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Regional
Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Regional
Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Regional
Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Regional
10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

Regional
Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Regional
Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Regional
Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Regional
Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Regional
Tak Berizin, Aktivitas Pengerukan Pasir oleh PT LIS di Lamongan Dihentikan

Tak Berizin, Aktivitas Pengerukan Pasir oleh PT LIS di Lamongan Dihentikan

Regional
Saksi Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang Mengaku Dilempar Pisau oleh Oknum Polisi

Saksi Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang Mengaku Dilempar Pisau oleh Oknum Polisi

Regional
Dianggap Bertindak Asusila, PNS dan Honorer Bangka Barat Jalani Pemeriksaan Etik

Dianggap Bertindak Asusila, PNS dan Honorer Bangka Barat Jalani Pemeriksaan Etik

Regional
Bikin 20 Kreditur Fiktif, Mantan Pegawai Bank Korupsi KUR Rp 1,2 Miliar

Bikin 20 Kreditur Fiktif, Mantan Pegawai Bank Korupsi KUR Rp 1,2 Miliar

Regional
Sambil Nangis, Calon Mahasiswa Baru Unsoed Curhat ke Rektor, 'Orangtua Saya Buruh, UKT Rp 8 Juta'

Sambil Nangis, Calon Mahasiswa Baru Unsoed Curhat ke Rektor, "Orangtua Saya Buruh, UKT Rp 8 Juta"

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com