Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gubernur NTT: Nahdlatul Ulama Milik Kita Bersama

Kompas.com - 05/09/2021, 08:00 WIB
Sigiranus Marutho Bere,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

KUPANG, KOMPAS.com - Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) Viktor Bungtilu Laiskodat menghadiri acara pembukaan Konferensi Wilayah ke-10 Nahdlatul Ulama (NU) Provinsi NTT, Sabtu (4/9/2021).

Acara itu berlangsung di Asrama Haji Kupang, Kelurahan Maulafa, Kecamatan Maulafa, Kota Kupang.

Dalam sambutannya, Viktor mengatakan, Nahdlatul Ulama bukan saja sebuah organisasi keagamaan, tetapi merupakan sebuah organisasi kebangsaan yang patut dimiliki oleh seluruh anak bangsa.

Baca juga: Soal Pesta di Pulau Semau Saat Pandemi, Mahasiswa Laporkan Gubernur NTT ke Polisi

"NU bukan hanya milik kelompok, tetapi merupakan milik bangsa dan milik kita bersama," ujar Viktor.

Alasannya, menurut Viktor, karena orang-orang di dalam NU mempunyai satu kesamaan, yaitu berpikir untuk bangsa.

Menurut Viktor, salah satu buktinya, saat ini warga Indonesia yang beragama Konghucu bisa merayakan hari raya Imlek.

"Itu adalah berkat salah satu petinggi NU, yaitu almarhum KH Abdurahman Wahid. Karena itu, kehadiran saya pada acara ini bukan hanya suatu kewajiban sebagai seorang gubernur, tetapi kehadiran saya saat ini untuk menunjukan rasa terima kasih saya kepada para ulama yang telah menjadi fondasi, pendiri, dari seluruh nilai-nilai kebangsaan," ujar Viktor.

Baca juga: Ketika Said Aqil Heran Banyak Kiai NU Tak Percaya Corona

Dengan demikian, menurut Viktor, organisasi NU tidak boleh hanya dijaga umat Islam saja, tetapi oleh semua pihak.

"Karena organisasi ini milik kita bersama," kata Viktor.

Dalam sambutannya, Viktor juga menyinggung soal kemiskinan dan perubahan masyarakat NTT untuk menjadi lebih baik.

Menurut Viktor, perubahan harus dimulai dari pola pikir masyarakat yang bebas dan tetap optimistis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pelaku Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga di Boyolali Kenal Korban Lewat MiChat

Pelaku Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga di Boyolali Kenal Korban Lewat MiChat

Regional
Incar Nasabah Bank, Pencuri Bermodus Gembos Ban di Serang Banten Ditangkap

Incar Nasabah Bank, Pencuri Bermodus Gembos Ban di Serang Banten Ditangkap

Regional
Banjir Rob Demak, 73 Rumah di Dukuh Pangkalan Tergenang dan 4 Lainnya Ditinggal Pemilik

Banjir Rob Demak, 73 Rumah di Dukuh Pangkalan Tergenang dan 4 Lainnya Ditinggal Pemilik

Regional
TNI Pergoki Penyelundup Pakaian Rombengan Impor di Pulau Sebatik, 4 Pelaku Kabur ke Malaysia

TNI Pergoki Penyelundup Pakaian Rombengan Impor di Pulau Sebatik, 4 Pelaku Kabur ke Malaysia

Regional
Nakhoda Kapal Pembawa Pengungsi Rohingya ke Aceh Dituntut 7 Tahun Penjara

Nakhoda Kapal Pembawa Pengungsi Rohingya ke Aceh Dituntut 7 Tahun Penjara

Regional
Pesisir Selatan Sumbar Dilanda Banjir, 1 Jembatan Ambruk dan Ratusan Rumah Terendam

Pesisir Selatan Sumbar Dilanda Banjir, 1 Jembatan Ambruk dan Ratusan Rumah Terendam

Regional
Diguyur Hujan Deras, 1.695 Rumah di OKU Terendam Banjir

Diguyur Hujan Deras, 1.695 Rumah di OKU Terendam Banjir

Regional
Cerita Ibu yang Anaknya Muntah-muntah Diduga Keracunan Bubur Pemberian DPPKB

Cerita Ibu yang Anaknya Muntah-muntah Diduga Keracunan Bubur Pemberian DPPKB

Regional
'Pak Jokowi Tolong Hukum Oknum Polisi Pembunuh Suami Saya'

"Pak Jokowi Tolong Hukum Oknum Polisi Pembunuh Suami Saya"

Regional
 Pencari Rongsok Tewas Tertimpa Tembok Rumah yang Terdampak Proyek Jalan Tol

Pencari Rongsok Tewas Tertimpa Tembok Rumah yang Terdampak Proyek Jalan Tol

Regional
Biaya Pengembangan Kampus Tembus Ratusan Juta, Mahasiswa Unnes Geruduk Rektorat

Biaya Pengembangan Kampus Tembus Ratusan Juta, Mahasiswa Unnes Geruduk Rektorat

Regional
Hakim Bebaskan Tersangka Kasus Mafia Tanah yang Ditangkap di Bandara Pangkalpinang

Hakim Bebaskan Tersangka Kasus Mafia Tanah yang Ditangkap di Bandara Pangkalpinang

Regional
Pilkada Semarang, PDI-P Buka Peluang Berkoalisi dengan Gerindra

Pilkada Semarang, PDI-P Buka Peluang Berkoalisi dengan Gerindra

Regional
Temukan Mayat Tanpa Identitas di Hutan Kateri Malaka

Temukan Mayat Tanpa Identitas di Hutan Kateri Malaka

Regional
Puluhan Balita Diduga Keracunan Usai Konsumsi Bubur PMT, Dinas PPKB Majene Beri Penjelasan

Puluhan Balita Diduga Keracunan Usai Konsumsi Bubur PMT, Dinas PPKB Majene Beri Penjelasan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com