Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Presiden Jokowi: Pak Bupati, kalau Vaksin Datang, Habiskan, lalu Minta Lagi...

Kompas.com - 19/08/2021, 18:19 WIB
Muhlis Al Alawi,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

MADIUN, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo meminta kepala daerah segera menghabiskan pasokan vaksin yang telah diterima. Setelah itu, kepala daerah harus segera mengajukan tambahan vaksin Covid-19.

Hal itu disampaikan Presiden Jokowi saat menjawab permintaan sejumlah kepala daerah yang mengikuti pertemuan tatap muka virtual. Kegiatan tatap muka virtual itu digelar saat Jokowi meninjau pelaksanaan vaksinsi Covid-19 di Kabupaten Madiun.

“Untuk Pak Bupati kalau vaksin datang habiskan dan minta lagi. Karena vaksin kita mulai minggu-minggu ini akan datang banyak sekali,” ujar Jokowi saat menjawab permintaan sejumlah kepala daerah yang mengikuti tatap muka virtual ketika meninjau pelaksanaan vaksinasi anak sekolah di Kabupaten Madiun, Jawa Timur, Kamis (19/8/2021).

Jokowi menggelar tatap muka secara daring dengan sejumlah perwakilan daerah yakni Sumatera Utara, Sumatera Selatan, Sumatera Barat, Kalimantan, Sulawesi Selatan, Jawa Tengah, DIY, Riau, dan Banten.

Baca juga: Relawan di Madiun Gelar Upacara Bendera Peringatan HUT RI di Pemakaman Jenazah Covid-19

Salah satu kepala daerah yang mengajukan permintaan tambahan vaksin adalah Bupati Gowa, Sulawesi Selatan, Adnan Purichta Ichsan Yasin Limpo.

Kepada Presiden Jokowi, Adnan meminta tambahan stok vaksin di Gowa. Dengan demikian makin banyak masyarakatnya divaksin.

Alhamdulillah melihat semangat Bapak Presiden mau divaksin akhirnya semua masyarakat kami mau divaksin. Untuk itu kami mohon stok vaksin agar selalu dikirim di Kabupaten Gowa sehingga semakin banyak masyarakat kami yang divaksin,” kata Adnan.

Adnan menyebut total warganya yang sudah divaksin Covid-19 mencapai 160.000 orang atau 21 persen dari target sasaran keseluruhan.

Total warga Kabupaten Gowa yang harus divaksin sebanyak 765.000 orang.

 

Terhadap permintaan itu, mantan Wali Kota Solo itu kembali menegaskan agar kepala daerah segera meminta vaksin Covid-19 ke pemerintah pusat jika stok sudah habis.

Harapannya percepatan vaksinasi bagi seluruh warga segera membentuk kekebalan komunal di masing-masing daerah.

Baca juga: Berkunjung ke Madiun, Presiden Jokowi Sempatkan Tinjau Vaksinasi Door to Door

“Jadi silakan. Kalau vaksin datang segera habiskan. Setelah itu minta lagi agar segera terjadi kekebalan komunal (herd imunity) sehingga kita bisa terproteksi dan terlindungi dari Covid-19. Harapan kita itu. Dan kita berdoa terus memohon kepada Allah SWT agar covid segera hilang dari bumi pertiwi Indonesia,” ujar Jokowi.

Untuk pembelajaran tatap muka, Jokowi menegaskan daerah dapat menggelar PTM ketika seluruh pelajar sudah divaksin. Apalagi SKB tiga menteri untuk menggelar pembelajaran tatap muka sudah ada.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bangun Sarang Burung Walet di Belakang Gedung, Kantor Desa di Pulau Sebatik Ini Dapat Kas Rp 2 juta Sekali Panen

Bangun Sarang Burung Walet di Belakang Gedung, Kantor Desa di Pulau Sebatik Ini Dapat Kas Rp 2 juta Sekali Panen

Regional
Juru Parkir Hotel di Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung

Juru Parkir Hotel di Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung

Regional
WNA yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Tertangkap Saat Hendak Kabur ke Australia

WNA yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Tertangkap Saat Hendak Kabur ke Australia

Regional
25 Ruko di Pasar Bodok Kalbar Terbakar, Diduga akibat Korsleting Listrik

25 Ruko di Pasar Bodok Kalbar Terbakar, Diduga akibat Korsleting Listrik

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Regional
Seorang Nenek Jatuh dan Diseret Jambret di Pekanbaru, 2 Pelaku Ditangkap

Seorang Nenek Jatuh dan Diseret Jambret di Pekanbaru, 2 Pelaku Ditangkap

Regional
Kronologi Operator Ekskavator di Tanah Datar Terseret Lahar Dingin Saat Bekerja

Kronologi Operator Ekskavator di Tanah Datar Terseret Lahar Dingin Saat Bekerja

Regional
Viral, Video Pedagang Duku Dipalak dan Tas Dirampas Preman di Lampung Tengah

Viral, Video Pedagang Duku Dipalak dan Tas Dirampas Preman di Lampung Tengah

Regional
Marinir Gadungan Tipu Mahasiswi di Lampung, Korban Diajak Menikah hingga Rugi Rp 2,8 Juta

Marinir Gadungan Tipu Mahasiswi di Lampung, Korban Diajak Menikah hingga Rugi Rp 2,8 Juta

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Buntut Pencemaran Laut, DKP Jateng Pastikan Tambak Udang di Karimunjawa Ditutup Tahun Ini

Buntut Pencemaran Laut, DKP Jateng Pastikan Tambak Udang di Karimunjawa Ditutup Tahun Ini

Regional
Kronologi 3 Pria di Demak Paksa Bocah 13 Tahun Berhubungan Badan dengan Pacar, Direkam lalu Diperkosa

Kronologi 3 Pria di Demak Paksa Bocah 13 Tahun Berhubungan Badan dengan Pacar, Direkam lalu Diperkosa

Regional
[POPULER REGIONAL] Polemik Jam Operasional Warung Madura | Cerita di Balik Doa Ibu Pratama Arhan

[POPULER REGIONAL] Polemik Jam Operasional Warung Madura | Cerita di Balik Doa Ibu Pratama Arhan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com