Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Momen Sandiaga Uno Video Call dengan Penjual Cilok Berjas: Halo Bapak Pejabat!

Kompas.com - 03/08/2021, 06:00 WIB
Karnia Septia,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

MATARAM, KOMPAS.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno melakukan panggilan video (video call) dengan Lutfi Ramli (35), penjual bakso cilok di Mataram yang viral karena memakai setelan jas dan dasi saat berjualan.

Panggilan video dilakukan Sandiaga Uno saat Lutfi sedang berjualan bakso cilok di Jalan Airlangga, Kota Mataram, Senin (2/8/2021).

"Halo bapak pejabat! Saya sudah lihat videonya dikirim sama mas Topan Rahmadi dan ciloknya ini spesial karena yang melayani ini pakai jas sama dasi. Saya aja yang tugas di kementerian jarang pakai jas sama dasi, idenya dari mana ini?" kata Sandiaga Uno melalui sambungan video call, Senin.

Lutfi menjelaskan, ide berjualan cilok dengan memakai peci, jas, dasi dan sepatu pantofel berasal dari kakaknya yang memiliki usaha salon.

Sandiaga juga memuji setelan jas yang dikenakan Lutfi saat berjualan cilok.

Baca juga: Tugas Ini Saya Terima dengan Ikhlas, Semoga Warga Isoman Cepat Sembuh, Warung Saya Tambah Ramai

"Jadi ini selain dagang cilok juga jadi model salon gitu ya kali. Bagus jasnya itu, itu dijahitnya di mana itu jasnya?" kata Sandiaga.

Sandiaga Uno Video Call dengan Penjual Cilok Berjas seperti Pejabat di MataramKOMPAS.COM/KARNIA SEPTIA KUSUMANINGRUM Sandiaga Uno Video Call dengan Penjual Cilok Berjas seperti Pejabat di Mataram

Selain menyinggung soal jas yang dikenakan Lutfi, menteri Sandi juga menanyakan omzet penjualan 'Cilok Pejabat'.

"Sekarang omzetnya berapa per hari?" kata Sandiaga.

Lutfi mengatakan, setelah videonya viral karena memakai jas dan dasi saat berjualan cilok, omzetnya pun ikut meningkat drastis.

Dari sebelumnya Rp 200.000- Rp 300.000 per hari, sekarang meningkat dua kali lipat.

Halaman:


Terkini Lainnya

Gelar Halal Bihalal Bersama Jajarannya, Mas Dhito Sampaikan Ini ke Pegawai Pemkab Kediri

Gelar Halal Bihalal Bersama Jajarannya, Mas Dhito Sampaikan Ini ke Pegawai Pemkab Kediri

Regional
Anggota Keluarga Jayabaya Kembali Daftar Bacabup Lebak lewat PDI-P dan Demokrat

Anggota Keluarga Jayabaya Kembali Daftar Bacabup Lebak lewat PDI-P dan Demokrat

Regional
Pedagang Bakso di Semarang Lecehkan Remaja SMP hingga Empat Kali

Pedagang Bakso di Semarang Lecehkan Remaja SMP hingga Empat Kali

Regional
Suarakan Kemerdekaan Palestina, Dompet Dhuafa Sulsel Bersama MAN Gelar Sound of Humanity

Suarakan Kemerdekaan Palestina, Dompet Dhuafa Sulsel Bersama MAN Gelar Sound of Humanity

Regional
Bukit Lintang Sewu di Yogyakarta: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bukit Lintang Sewu di Yogyakarta: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Regional
Ketika 5 Polisi Berjibaku Tangkap 1 Preman Pembobol Rumah...

Ketika 5 Polisi Berjibaku Tangkap 1 Preman Pembobol Rumah...

Regional
10 Motor di Parkiran Rumah Kos di Semarang Hangus Terbakar, Diduga Korsleting

10 Motor di Parkiran Rumah Kos di Semarang Hangus Terbakar, Diduga Korsleting

Regional
1 Kg Sabu dan 500 Pil Ekstasi dari Malaysia Diamankan di Perairan Sebatik, Kurir Kabur

1 Kg Sabu dan 500 Pil Ekstasi dari Malaysia Diamankan di Perairan Sebatik, Kurir Kabur

Regional
Menyalakan 'Flare' Saat Nobar Timnas, 5 Pemuda Diamankan Polisi di Lampung

Menyalakan "Flare" Saat Nobar Timnas, 5 Pemuda Diamankan Polisi di Lampung

Regional
Sosok Rosmini Pengemis Marah-marah, Diduga ODGJ dan Dibawa Pulang Keluarganya

Sosok Rosmini Pengemis Marah-marah, Diduga ODGJ dan Dibawa Pulang Keluarganya

Regional
Komplotan Penjual Akun WhatsApp Judi 'Online' Ditangkap, Omzet Rp 5 Juta Per Hari

Komplotan Penjual Akun WhatsApp Judi "Online" Ditangkap, Omzet Rp 5 Juta Per Hari

Regional
Bukan Demo di Jalan Raya, SPSI Babel Kerahkan Ribuan Buruh ke Pantai Wisata

Bukan Demo di Jalan Raya, SPSI Babel Kerahkan Ribuan Buruh ke Pantai Wisata

Regional
Belum Ada Calon Lain, PKB Semarang Dukung Gus Yusuf Maju Pilkada Jateng

Belum Ada Calon Lain, PKB Semarang Dukung Gus Yusuf Maju Pilkada Jateng

Regional
Seorang Penumpang Kapal KMP Lawit Terjun ke Laut, Pencarian Masih Dilakukan

Seorang Penumpang Kapal KMP Lawit Terjun ke Laut, Pencarian Masih Dilakukan

Regional
Mabuk Saat Mengamen, 2 Anak Jalanan di Lampung Rampok Pengguna Jalan

Mabuk Saat Mengamen, 2 Anak Jalanan di Lampung Rampok Pengguna Jalan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com